Untuk mencari himpunan penyelesaian dari 8x+3y≤24, pertama-tama harus dibuat garis yang memenuhi persamaan:
8x+3y=24
Ingat, grafik memotong sumbu X pada y=0, dan memotong sumbu Y pada x=0.
Kemudian carilah titik potong pada sumbu X dan Y dari persamaan garisnya.
- Titik potong pada sumbu X (y=0)
8x+3y8x+3(0)8xx====2424243
titik potong: (3, 0).
- Titik potong pada sumbu Y (x=0)
8x+3y8(0)+3y0+3y3yy=====242424248
titik potong: (0, 8).
Lalu, kita harus lakukan uji titik untuk mengetahui daerah penyelesaian 8x+3y≤24.
- Uji titik yang berada di bawah garis misalkan (0, 0)
8x+3y===8(0)+3(0)0+00<24 (memenuhi)
- Uji titik yang berada di atas garis misalkan (4, 9)
8x+3y===8(4)+3(9)32+2759>24 (tidak memenuhi)
Dari hasil uji titik tersebut, maka daerah penyelesaian 8x+3y≤24 ada di bawah garis. Sehingga daerah penyelesaian yang tepat adalah
Dengan demikian, telah dijelaskan bagaimana membuat daerah penyelesaian dari pertidaksamaan linear tersebut.