Johannes H
10 Februari 2024 03:44
Iklan
Johannes H
10 Februari 2024 03:44
Pertanyaan
Dalam ruang tertutup yang volumenya 0,5 liter pada P,T tertentu dalam keadaan setimbang yaitu,
H2(g) + Cl2(g) ⇌ 2HCl(g) Kc=9
Jika 1 mol H2(g), 1 mol Cl2(g) dan 1 mol HCl(g) dibiarkan dalam keadaan setimbang.
a. Bergeser kemanakah arah kesetimbangan.
b. Tentukan jumlah zat dalam kesetimbangan.
Ikuti Tryout SNBT & Menangkan E-Wallet 100rb
Habis dalam
02
:
05
:
10
:
23
4
2
Iklan
Tjendana T
Community
10 Februari 2024 08:53
Jawaban
a. Bergeser ke kanan (produk)
b.
H2 = 0,6 mol
Cl2 = 0,6 mol
HCl = 1,8 mol
Pembahasan
Vol. = 0,5 L
Kc = 9
a.
Qc = [HCl]²/([H2].[Cl2])
= (1/0,5)²/((1/0,5).(1/0,5))
= 1
Qc < Kc
Reaksi bergeser ke arah produk (kanan) = pembentukan HCl
b.
Reaksi kesetimbangan
H2 + Cl2 ⇌ 2 HCl
awal: 1 1 1
reaksi: x x 2x
akhir: 1-x 1-x 1+2x
Kc = [HCl]²/[H2].[Cl2]
<=> 9 = [(1+2x)/0,5]²/[(1-x)/0,5)][(1-x)/0,5)]
<=> 3² = [(1+2x)/0,5]²/[(1-x)/0,5)]²
<=> 3 = [(1+2x)/0,5]/[(1-x)/0,5)]
<=> 3(1-x) = (1+2x)
<=> 3 - 3x = 1 + 2x
<=> 5x = 2
<=> x = 0,4
Dalam keadaan setimbang:
H2: 1 - 0,4 = 0,6 mol
Cl2: 1 - 0,4 = 0,6 mol
HCl: 1 + 2 × 0,4 = 1,8 mol
atau dlm konsentrasinya (vol. 0,5 L)
[H2] = 1,2 M
[Cl2] = 1,2 M
[HCl] = 3,6 M
· 5.0 (1)
Johannes H
10 Februari 2024 08:57
kenapa perlu pake x ya kak didalam reaksi kesetimbangan?
Iklan
KawaiNime A
14 April 2024 13:29
a. Jika 1 mol H2(g), 1 mol Cl2(g) dan 1 mol HCl(g) dibiarkan dalam keadaan setimbang, maka berdasarkan persamaan reaksi yang diberikan:
H2(g) + Cl2(g) ⇌ 2HCl(g)
Kita bisa melihat bahwa reaksi tersebut menghasilkan HCl dari H2 dan Cl2. Jadi, jika jumlah HCl yang ada sudah cukup banyak, maka reaksi akan bergeser ke arah pembentukan H2 dan Cl2. Sebaliknya, jika jumlah HCl masih sedikit, maka reaksi akan bergeser ke arah pembentukan HCl.
b. Untuk menentukan jumlah zat dalam kesetimbangan, kita bisa menggunakan persamaan Kc:
Kc = [HCl]^2 / ([H2] * [Cl2])
Kc = 9
Jika kita asumsikan x mol HCl bereaksi, maka akan terbentuk 2x mol HCl. Sehingga, jumlah HCl dalam kesetimbangan adalah 1 + x + 2x = 1 + 3x mol
Jumlah total H2 dalam kesetimbangan = 1 - x mol
Jumlah total Cl2 dalam kesetimbangan = 1 - x mol
Substitusi ke dalam persamaan Kc:
9 = (1 + 3x)^2 / ((1 - x) * (1 - x))
9 = (1 + 6x + 9x^2) / (1 - 2x + x^2)
9 = 1 + 6x + 9x^2 / 1 - 2x + x^2
8 = 6x + 9x^2 / -2x + x^2
8 = 3x / -x
-8 = 3
Tidak ada solusi yang memenuhi persamaan di atas. Jadi, perhitungan jumlah zat dalam kesetimbangan tidak dapat dilakukan dengan informasi yang diberikan.
· 0.0 (0)
Tanya ke Forum
Biar Robosquad lain yang jawab soal kamu
LATIHAN SOAL GRATIS!
Drill Soal
Latihan soal sesuai topik yang kamu mau untuk persiapan ujian
Perdalam pemahamanmu bersama Master Teacher
di sesi Live Teaching, GRATIS!