Iklan

Iklan

Pertanyaan

Bacalah kutipan novel berikut. Kemudian tulislah penilaian singkat Anda.

    Aira menggaruk-garuk kepalanya gelisah. Yeni mengamati sahabatnya itu dari bangku sebelah. la tahu benar kalau Aira sudah hampir mati kebosanan dalam kelas ini, khususnya kalau sedang pelajaran matematika.

    “Sabar dong, Aira. Lima menit itu kan sebentar,” Yeni mendekatkan kepalanya ke arah Aira dan berbisik. "Kata Mama, orang sabar itu disayang Tuhan, loh..."

    Aira mengernyit ke arah Yeni. "Disayang Tuhan?" balasnya, juga berbisik. "Kalau kata Mamaku, Tuhan itu sayang sama semua ciptaannya, kok! Jadi meskipun aku sekarang lagi enggak sabar, aku tetep disayang Tuhan, dongl"

    Yeni tak bisa menahan tawanya. Dia merunduk supaya tidak terlihat Ibu Guru. Tapi rupanya suaranya terdengar.

    "Yeni, apa yang kamu tertawakan?” Ibu Guru menatapnya marah. Semua teman-temannya ikut memandanginya.

    Yeni terlihat gugup. "Ti... tidak kok, Bu,.. Saya tidak.."

    "Yeni tertawa karena bentuk angka tiga yang Ibu tulis itu seperti mulut kucing!" teriak Aira memotong penjelasan Yeni.

    Sejenak Ibu Guru terbelalak. Dia menoleh cepat ke arah papan tulis, mengamatinya, dan kemudian kernbali menatap Aira. Matanya berapi-api.

    "Aira, maju sini!" teriak Ibu Guru itu murka karena merasa diledek.

    Yeni memandangi Aira dengan cernas. "Apa yang kau lakukan, Aira? Kau bisa disetrap!" bisiknya.

    "Lima, empat, tiga..." Aira berkomat-kamit sambil terus menatap ke depan seperti tak mendengar apa-apa.

    "Aira! Ngapain kau seperti itu....”

    “...dua, satu—“

    KRIIIING

    Bel panjang tanda pulang berbunyi. Ibu Guru itu mendengus kesal, membereskan buku-bukunya, dan keluar dari kelas tanpa berkata apa-apa.

    Aira mengerlingkan matanya kepada Yeni. "Saved by the bell!" katanya ceria. Dia langsung meraih ransel Mickey Mouse-nya dan berlari keluar kelas. Beberapa detik kemudian dia masuk lagi, menyadari kalau Yeni masih terpaku di kursinya

    "Yen! Ayo pulang! Kita 'kan mau latihan drama!"

    "l... iya..."

    Dalam hitungan detik, bisa saja dia dimarahi dan disetrap guru dan kehilangan kesempatannya untuk latihan drama... Tapi dia mengambil resiko itu... Keberanian dan kebengalan yang patut diwaspadai...

(Novel Ventriloquist karya Haqi K.)space space space 

Tuliskan penilaian singkat Anda untuk petikan novel tersebut!

Tuliskan penilaian singkat Anda untuk petikan novel tersebut!space space space 

Iklan

A. Rahmawati

Master Teacher

Mahasiswa/Alumni Universitas Pendidikan Indonesia

Jawaban terverifikasi

Jawaban

penilaian yang bisa didapatkan dari teks tersebut adalah penilaian, baik dari aspek kelebihan, kekurangan, unsur intrinsik, dan unsur ekstrinsik.

penilaian yang bisa didapatkan dari teks tersebut adalah penilaian, baik dari aspek kelebihan, kekurangan, unsur intrinsik, dan unsur ekstrinsik.space space space 

Iklan

Pembahasan

Soal tersebut menanyakan mengenai penilaian berdasarkanteks tersebut. Teks tersebut merupakan kutipan prosa, sehingga termasuk ke dalam objek yang bisa dinilai dalam teks fiksi. Penilaian isi buku fiksi termasuk ke dalam unsur-unsur resensi buku. Banyak istilah yang digunakan, seperti ulasan buku, penilaian buku, resensi, atau kajian buku. Namun, secara keseluruhan tujuannya sama, yaitu memberi tahu masyarakat tentang suatu buku yang terbit. Informasi yang didapatkan adalah mengenai kualitas isi buku berikut rekomendasi layak tidaknya buku tersebut dibeli atau dibaca. Berikut unsur-unsur lengkap resensi buku. Identitas buku: berisi segala informasi yang berkaitan dengan judul buku, nama pengarang, nama penerbit, tahun terbit, serta jumlah halaman. Jenis buku: diurutkan sesuai dengan genrenya, seperti buku fiksi, nonfiksi, agama, politik, atau jenis buku lainnya. Sinopsis buku: ringkasan isi buku. Berisi gambaran mengenai isi buku tersebut sehingga pembaca mempunyai dasar penilaian terhadap buku yang akan dia baca. Kepengarangan: keterangan tentang penulis buku yang diresensi. Keterangan yang dimaksudkan adalah mengenai latar belakang penulis, tanggal lahir, prestasi, atau pun pendidikan penulis. Penilaian buku: komentar penulis resensi mengenai keunggulan atau kelemahan buku. Aspek yang dinilai adalah unsur intrinsik, unsur ekstrinsik, dan tampilan fisik. Simpulan/rekomendasi: rekomendasi kepada pembaca berupa pertimbangan apakah buku tersebut layak atau tidak dibaca atau dimiliki, saran kepada penulis buku mengenai kekurangan atau kelebihan yang ada di dalam bukunya. Berdasarkan teks tersebut, berikut contoh penilaian kutipan tersebut. Kekurangan dan Kelebihan Kekurangan: terdapat kesalahan penulisan pada kalimat berbahasa asing" Saved by the bell !" dan beberapa istilah populer lain yang tidak dicetak miring. Kelebihan: pengarang dapat menghidupkan cerita dengan baik. Hal ini terlihat dari respons setiap tokoh saat ada kejadian, sehingga suasana dapat terbangun dengan baik. Salah satunya terdapat pada kalimat Matanya berapi-api. Unsur Intrinsik Alur: Maju Latar tempat/waktu/suasana: di kelas/saat jam pelajaran masih berlangsung/membosankan dan menegangkan Tokoh: Aira, Yeni, dan Bu Guru Unsur Ekstrinsik Nilai pendidikan: murid belajar di kelas Nilai moral: harus memperhatikan ketika ada orang lain yang berbicara di depan kelas. Dengan demikian, penilaian yang bisa didapatkan dari teks tersebut adalah penilaian, baik dari aspek kelebihan, kekurangan, unsur intrinsik, dan unsur ekstrinsik.

Soal tersebut menanyakan mengenai penilaian berdasarkan teks tersebut. Teks tersebut merupakan kutipan prosa, sehingga termasuk ke dalam objek yang bisa dinilai dalam teks fiksi. Penilaian isi buku fiksi termasuk ke dalam unsur-unsur resensi buku.

Banyak istilah yang digunakan, seperti ulasan buku, penilaian buku, resensi, atau kajian buku. Namun, secara keseluruhan tujuannya sama, yaitu memberi tahu masyarakat tentang suatu buku yang terbit. Informasi yang didapatkan adalah mengenai kualitas isi buku berikut rekomendasi layak tidaknya buku tersebut dibeli atau dibaca. Berikut unsur-unsur lengkap resensi buku.

  1. Identitas buku: berisi segala informasi yang berkaitan dengan judul buku, nama pengarang, nama penerbit, tahun terbit, serta jumlah halaman.
  2. Jenis buku: diurutkan sesuai dengan genrenya, seperti buku fiksi, nonfiksi, agama, politik, atau jenis buku lainnya.
  3. Sinopsis buku: ringkasan isi buku. Berisi gambaran mengenai isi buku tersebut sehingga pembaca mempunyai dasar penilaian terhadap buku yang akan dia baca.
  4. Kepengarangan: keterangan tentang penulis buku yang diresensi. Keterangan yang dimaksudkan adalah mengenai latar belakang penulis, tanggal lahir, prestasi, atau pun pendidikan penulis.
  5. Penilaian buku: komentar penulis resensi mengenai keunggulan atau kelemahan buku. Aspek yang dinilai adalah unsur intrinsik, unsur ekstrinsik, dan tampilan fisik.
  6. Simpulan/rekomendasi: rekomendasi kepada pembaca berupa pertimbangan apakah buku tersebut layak atau tidak dibaca atau dimiliki, saran kepada penulis buku mengenai kekurangan atau kelebihan yang ada di dalam bukunya.

Berdasarkan teks tersebut, berikut contoh penilaian kutipan tersebut.

Kekurangan dan Kelebihan

  1. Kekurangan: terdapat kesalahan penulisan pada kalimat berbahasa asing "Saved by the bell!" dan beberapa istilah populer lain yang tidak dicetak miring.
  2. Kelebihan: pengarang dapat menghidupkan cerita dengan baik. Hal ini terlihat dari respons setiap tokoh saat ada kejadian, sehingga suasana dapat terbangun dengan baik. Salah satunya terdapat pada kalimat Matanya berapi-api.

Unsur Intrinsik

  1. Alur: Maju
  2. Latar tempat/waktu/suasana: di kelas/saat jam pelajaran masih berlangsung/membosankan dan menegangkan
  3. Tokoh: Aira, Yeni, dan Bu Guru

Unsur Ekstrinsik

  1. Nilai pendidikan: murid belajar di kelas
  2. Nilai moral: harus memperhatikan ketika ada orang lain yang berbicara di depan kelas.

Dengan demikian, penilaian yang bisa didapatkan dari teks tersebut adalah penilaian, baik dari aspek kelebihan, kekurangan, unsur intrinsik, dan unsur ekstrinsik.space space space 

Perdalam pemahamanmu bersama Master Teacher
di sesi Live Teaching, GRATIS!

14

Iklan

Iklan

Pertanyaan serupa

Kata sapaan yang terdapat pada kutipan drama tersebut, yaitu ....

187

0.0

Jawaban terverifikasi

RUANGGURU HQ

Jl. Dr. Saharjo No.161, Manggarai Selatan, Tebet, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 12860

Coba GRATIS Aplikasi Roboguru

Coba GRATIS Aplikasi Ruangguru

Download di Google PlayDownload di AppstoreDownload di App Gallery

Produk Ruangguru

Hubungi Kami

Ruangguru WhatsApp

+62 815-7441-0000

Email info@ruangguru.com

info@ruangguru.com

Contact 02140008000

02140008000

Ikuti Kami

©2024 Ruangguru. All Rights Reserved PT. Ruang Raya Indonesia