Iklan

Pertanyaan

Tuliskan langkah-langkah menulis cerpen.

Tuliskan langkah-langkah menulis cerpen.

  1. ...undefined

  2. ...undefined

Ikuti Tryout SNBT & Menangkan E-Wallet 100rb

Habis dalam

02

:

20

:

06

:

57

Klaim

Iklan

E. Iga

Master Teacher

Mahasiswa/Alumni Universitas Sanata Dharma

Jawaban terverifikasi

Pembahasan

Langkah membuat cerpen sama dengan langkah-langkah menulis cerita lainnya, yaitu menentukan tema, mengumpulkan bahan, menyusun kerangka, mengembangkan kerangka, dan memberi judul. Menentukan Tema Tentukanlah cerpen apayang akan dibuat, misalnya, tentang cinta, kejujuran, penyesalan, pergaulan remaja, narkoba, kasih sayang, atau yang lainya. Apa pun temanya, cerpen yang akan dibuat harus menarik. Mengumpulkan Bahan Dalam menjalani kehidupan, kita sering mengalami suatu peristiwa yang menyenangkan, menyedihkan, menjengkelkan, atau mengharukan, seperti pengalaman masa kecil ketika di SMP, ketika tinggal di rumah nenek, ketika berlibur, bahkan pengalaman orang lain. Pengalaman-pengalaman tersebut merupakan sumber inspirasi dan dapat dijadikan sebagai bahan penulisan cerpen. Jika disusun, pengalaman tersebut akan menjadi kisah yang menarik. Menyusun Kerangka Menyusun kerangka berarti memecahkan topik ke dalam beberapa subtopik dan menyusunya secara sistematis dan logis. Karena cerpen umumnya menggunakan alur maju, kerangka dapat disusun mengikuti pola: eksposisi­-intrik-komplikasi-klimaks-antiklimaks-resolusi. Mengembangkan Kerangka Setelah kerangka atau urutan subtopik tersusun, langkah selanjutnya adalah mengembangkan kerangka tersebut menjadi cerita yang utuh. Kembangkanlah satu subtopik menjadi beberapa kalimat. Hubungkanlah setiap kalimat menjadi rangkaian · kalimat yang padu atau koheren. Memberi Judul Langkah berikutnya adalah memberi judul. Judul tersebut harus menggambarkan keseluruhan isi cerpen yang telah dikembangkan. Judul dapat diambil dari nama tokoh, perbuatan tokoh, tempat kejadian, atau yang lainnya yang sesuai dengan isi cerita.

Langkah membuat cerpen sama dengan langkah-langkah menulis cerita lainnya, yaitu menentukan tema, mengumpulkan bahan, menyusun kerangka, mengembangkan kerangka, dan memberi judul.

  1. Menentukan Tema
    Tentukanlah cerpen apayang akan dibuat, misalnya, tentang cinta, kejujuran, penyesalan, pergaulan remaja, narkoba, kasih sayang, atau yang lainya. Apa pun temanya, cerpen yang akan dibuat harus menarik.
  2. Mengumpulkan Bahan
    Dalam menjalani kehidupan, kita sering mengalami suatu peristiwa yang menyenangkan, menyedihkan, menjengkelkan, atau mengharukan, seperti pengalaman masa kecil ketika di SMP, ketika tinggal di rumah nenek, ketika berlibur, bahkan pengalaman orang lain. Pengalaman-pengalaman tersebut merupakan sumber inspirasi dan dapat dijadikan sebagai bahan penulisan cerpen. Jika disusun, pengalaman tersebut akan menjadi kisah yang menarik.
  3. Menyusun Kerangka
    Menyusun kerangka berarti memecahkan topik ke dalam beberapa subtopik dan menyusunya secara sistematis dan logis. Karena cerpen umumnya menggunakan alur maju, kerangka dapat disusun mengikuti pola: eksposisi­-intrik-komplikasi-klimaks-antiklimaks-resolusi.
  4. Mengembangkan Kerangka
    Setelah kerangka atau urutan subtopik tersusun, langkah selanjutnya adalah mengembangkan kerangka tersebut menjadi cerita yang utuh. Kembangkanlah satu subtopik menjadi beberapa kalimat. Hubungkanlah setiap kalimat menjadi rangkaian · kalimat yang padu atau koheren.
  5. Memberi Judul
    Langkah berikutnya adalah memberi judul. Judul tersebut harus menggambarkan keseluruhan isi cerpen yang telah dikembangkan. Judul dapat diambil dari nama tokoh, perbuatan tokoh, tempat kejadian, atau yang lainnya yang sesuai dengan isi cerita.undefined 

Perdalam pemahamanmu bersama Master Teacher
di sesi Live Teaching, GRATIS!

35

Iklan

Pertanyaan serupa

Sebutkan langkah-langkah dalam menyusun cerpen!

43

4.6

Jawaban terverifikasi

RUANGGURU HQ

Jl. Dr. Saharjo No.161, Manggarai Selatan, Tebet, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 12860

Coba GRATIS Aplikasi Roboguru

Coba GRATIS Aplikasi Ruangguru

Download di Google PlayDownload di AppstoreDownload di App Gallery

Produk Ruangguru

Hubungi Kami

Ruangguru WhatsApp

+62 815-7441-0000

Email info@ruangguru.com

[email protected]

Contact 02140008000

02140008000

Ikuti Kami

©2024 Ruangguru. All Rights Reserved PT. Ruang Raya Indonesia