Iklan

Pertanyaan

Sekelompok mahasiswa yang bernama Raka dan Agung melakukan pengamatan terhadap gerak benda yang ada di lingkungan kampus. Hasil pengamatan Raka memiliki ciri-ciri yaitu gerak tumbuhan karena perubahan tekanan turgor sebagai respon dari rangsangan dan gerak ini disebabkan oleh rangsangan cahaya matahari. Sementara itu, hasil pengamatan Agung memiliki ciri-ciri yaitu gerak tumbuhan karena perubahan tekanan turgor sebagai respon dari rangsangan dan gerakan ini disebabkan oleh rangsangan sentuhan. Maka, pernyataan di bawah ini yang tepat mengenai hasil pengamatan tersebut adalah ….

Sekelompok mahasiswa yang bernama Raka dan Agung melakukan pengamatan terhadap gerak benda yang ada di lingkungan kampus. Hasil pengamatan Raka memiliki ciri-ciri yaitu gerak tumbuhan karena perubahan tekanan turgor sebagai respon dari rangsangan dan gerak ini disebabkan oleh rangsangan cahaya matahari. Sementara itu, hasil pengamatan Agung memiliki ciri-ciri yaitu gerak tumbuhan karena perubahan tekanan turgor sebagai respon dari rangsangan dan gerakan ini disebabkan oleh rangsangan sentuhan. Maka, pernyataan di bawah ini yang tepat mengenai hasil pengamatan tersebut adalah ….

  1. Jenis gerak yang diamati oleh Raka adalah gerak nasti kompleks

  2. Jenis gerak yang diamati oleh Agung adalah gerak seismonasti

  3. Jenis gerak yang diamati oleh Agung dan Raka adalah gerak tropisme

  4. Jenis gerak yang diamati oleh Agung dan Raka adalah gerak taksis

8 dari 10 siswa nilainya naik

dengan paket belajar pilihan

Habis dalam

00

:

00

:

25

:

22

Klaim

Iklan

R. Yumna

Master Teacher

Jawaban terverifikasi

Jawaban

pilihan jawaban yang tepat adalah B.

pilihan jawaban yang tepat adalah B.

Pembahasan

Gerak nasti adalah gerak tumbuhan karena perubahan tekanan turgor sebagai respon dari rangsangan, tetapi tidak dipengaruhi arah datangnya rangsangan. Berdasarkan jenis rangsangan, gerak nasti terbagi menjadi beberapa jenis yaitu fotonasti, seismonasti, niktinasti, dan nasti kompleks. Fotonasti adalah gerak nasti yang disebabkan oleh rangsangan yaitu cahaya matahari, contohnya mekarnya bunga pukul 4 di waktu petang. Seismonasti adalah gerak nasti yang disebabkan oleh rangsangan sentuhan, contohnya adalah gerak menutupnya daun putri malu waktu disentuh. Niktinasti adalah gerakan tidur beberapa tumbuhan di malam hari, contohnya gerak menutupnya daun lamtoro waktu malam hari. Sementara itu, nasti kompleks adalah gerak nasti yang disebabkan karena beberapa rangsangan yang terjadi bersamaan, contohnya gerak membuka dan menutupnya stomata yang dipengaruhi oleh kadar air, ion kalium, dan hormon. Jadi, dapat disimpulkan bahwa jenis gerak yang diamati oleh Agung adalah seismonasti, sedangkan jenis gerak yang diamati oleh Rakaadalah fotonasti. Dengan demikian, pilihan jawaban yang tepat adalah B.

Gerak nasti adalah gerak tumbuhan karena perubahan tekanan turgor sebagai respon dari rangsangan, tetapi tidak dipengaruhi arah datangnya rangsangan. Berdasarkan jenis rangsangan, gerak nasti terbagi menjadi beberapa jenis yaitu fotonasti, seismonasti, niktinasti, dan nasti kompleks. Fotonasti adalah gerak nasti yang disebabkan oleh rangsangan yaitu cahaya matahari, contohnya mekarnya bunga pukul 4 di waktu petang. Seismonasti adalah gerak nasti yang disebabkan oleh rangsangan sentuhan, contohnya adalah gerak menutupnya daun putri malu waktu disentuh. Niktinasti adalah gerakan tidur beberapa tumbuhan di malam hari, contohnya gerak menutupnya daun lamtoro waktu malam hari. Sementara itu, nasti kompleks adalah gerak nasti yang disebabkan karena beberapa rangsangan yang terjadi bersamaan, contohnya gerak membuka dan menutupnya stomata yang dipengaruhi oleh kadar air, ion kalium, dan hormon. Jadi, dapat disimpulkan bahwa jenis gerak yang diamati oleh Agung adalah seismonasti, sedangkan jenis gerak yang diamati oleh Raka adalah fotonasti.

Dengan demikian, pilihan jawaban yang tepat adalah B.

Perdalam pemahamanmu bersama Master Teacher
di sesi Live Teaching, GRATIS!

1

Iklan

Pertanyaan serupa

Perhatikan pernyataan di bawah ini! Gerak Chlamydomonas menjauhi sumber cahaya Gerak kloroplas mendekati sumber cahaya Gerak anterozoidmendekati sel ovum Gerak bakteri fotosintetik menj...

1

0.0

Jawaban terverifikasi

RUANGGURU HQ

Jl. Dr. Saharjo No.161, Manggarai Selatan, Tebet, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 12860

Coba GRATIS Aplikasi Roboguru

Coba GRATIS Aplikasi Ruangguru

Download di Google PlayDownload di AppstoreDownload di App Gallery

Produk Ruangguru

Hubungi Kami

Ruangguru WhatsApp

+62 815-7441-0000

Email info@ruangguru.com

[email protected]

Contact 02140008000

02140008000

Ikuti Kami

©2024 Ruangguru. All Rights Reserved PT. Ruang Raya Indonesia