Iklan

Iklan

Pertanyaan

Sebutkan beberapa contoh Protozoa yang ada di lingkungan!

Sebutkan beberapa contoh Protozoa yang ada di lingkungan!space 

Iklan

N. Fakhirah

Master Teacher

Mahasiswa/Alumni Universitas Negeri Medan

Jawaban terverifikasi

Iklan

Pembahasan

Protozoa yang hidup bebas di alam dapat ditemukan di perairan atau di tempat basah yang banyak mengandung sampah atau zat organik, misalnya air laut, danau, sungai, sawah, kolam, parit, dan selokan. Berikut ini merupakancontoh Protozoa yang ada di lingkungan berdasarkan pengelompokkannya: Mastigophora (Protista berbulu cambuk) .Flagellataatau Mastigophora adalah Protozoa yang bergerak menggunakan flagela (bulu cambuk).Beberapa Flagellata membutuhkan hewan perantara (vektor) untuk masuk ke tubuh inang, contohnya lalat tsetse yang menjadi vektor Trypanosoma sp. Namun, ada jenis Flagellata yang hidup bersimbiosis mutualisme di tubuh hewan, dan hidup bebas di air tawar maupun air laut. Sarcodina (Protista berkaki semu) .Rhizopodaatau Sarcodina adalah Protozoa yang bergerak dengan menggunakan pseudopodia (kaki palsu atau semu). Rhizopoda pada umumnya hidup bebas di alam, tetapi ada pula yang hidup sebagai parasit di tubuh hewan dan manusia. Rhizopoda yang hidup parasit dapat menyebabkan penyakit. Rhizopoda yang hidup bebas di alam dapat ditemukan di air laut, air tawar, tanah yang basah, atau tempat yang berair dan lembap. Beberapa Rhizopoda dapat membentuk sista jika kondisi lingkungan memburuk, misalnya Amoeba sp. Ciliophora (Protista bersilia) . Ciliata atau Ciliophora adalah protozoayang bergerak menggunakan silia (rambut getar). Ciliata biasanya hidup di dalam air buangan yang banyak mengandung zat organik.Sebagian besar Ciliata hidup sebagai sel soliter di air tawar maupun air laut. Ciliata banyak ditemukan di air sawah, air sungai, air kolam, dan air selokan, terutama yang banyak mengandung sisa-sisa tumbuhan dan hewan, atau sampah organik. Ciliata yang hidup bebas di lingkungan berair, contohnya Paramecium caudatum, Vorticella, Stentor, Didinium , dan Stylonychia . Namun beberapa jenis ada pula yang hidup di dalam tubuh hewan, baik sebagai parasit maupun bersimbiosis mutualisme. Contoh Ciliata yang hidup parasit, yaitu Balantidium coli . Sementara Ciliata yanghidup bersimbiosis, yaitu yang hidup di usus hewan pemakan rumput dan dapat membantu mencerna selulosa. Sporozoa (Protista berspora) .Sporozoaadalah Protozoa yang tidak memiliki alat gerak dan memiliki bentuk seperti spora pada salah satu tahap dalam siklus hidupnya. Sebagian besar dari organisme ini hidup sebagai parasit pada manusia dan menimbulkan penyakit yang serius, misalnya Plasmodium sp. penyebab penyakit malaria.

Protozoa yang hidup bebas di alam dapat ditemukan di perairan atau di tempat basah yang banyak mengandung sampah atau zat organik, misalnya air laut, danau, sungai, sawah, kolam, parit, dan selokan. Berikut ini merupakan contoh Protozoa yang ada di lingkungan berdasarkan pengelompokkannya:

  • Mastigophora (Protista berbulu cambuk). Flagellata atau Mastigophora adalah Protozoa yang bergerak menggunakan flagela (bulu cambuk). Beberapa Flagellata membutuhkan hewan perantara (vektor) untuk masuk ke tubuh inang, contohnya lalat tsetse yang menjadi vektor Trypanosoma sp. Namun, ada jenis Flagellata yang hidup bersimbiosis mutualisme di tubuh hewan, dan hidup bebas di air tawar maupun air laut.
  • Sarcodina (Protista berkaki semu). Rhizopoda atau Sarcodina adalah Protozoa yang bergerak dengan menggunakan pseudopodia (kaki palsu atau semu). Rhizopoda pada umumnya hidup bebas di alam, tetapi ada pula yang hidup sebagai parasit di tubuh hewan dan manusia. Rhizopoda yang hidup parasit dapat menyebabkan penyakit. Rhizopoda yang hidup bebas di alam dapat ditemukan di air laut, air tawar, tanah yang basah, atau tempat yang berair dan lembap. Beberapa Rhizopoda dapat membentuk sista jika kondisi lingkungan memburuk, misalnya Amoeba sp.
  • Ciliophora (Protista bersilia). Ciliata atau Ciliophora adalah protozoa yang bergerak menggunakan silia (rambut getar). Ciliata biasanya hidup di dalam air buangan yang banyak mengandung zat organik. Sebagian besar Ciliata hidup sebagai sel soliter di air tawar maupun air laut. Ciliata banyak ditemukan di air sawah, air sungai, air kolam, dan air selokan, terutama yang banyak mengandung sisa-sisa tumbuhan dan hewan, atau sampah organik. Ciliata yang hidup bebas di lingkungan berair, contohnya Paramecium caudatum, Vorticella, Stentor, Didinium, dan Stylonychia. Namun beberapa jenis ada pula yang hidup di dalam tubuh hewan, baik sebagai parasit maupun bersimbiosis mutualisme. Contoh Ciliata yang hidup parasit, yaitu Balantidium coli. Sementara Ciliata yang hidup bersimbiosis, yaitu yang hidup di usus hewan pemakan rumput dan dapat membantu mencerna selulosa.
  • Sporozoa (Protista berspora). Sporozoa adalah Protozoa yang tidak memiliki alat gerak dan memiliki bentuk seperti spora pada salah satu tahap dalam siklus hidupnya. Sebagian besar dari organisme ini hidup sebagai parasit pada manusia dan menimbulkan penyakit yang serius, misalnya  Plasmodium sp. penyebab penyakit malaria.space 

Perdalam pemahamanmu bersama Master Teacher
di sesi Live Teaching, GRATIS!

4

Iklan

Iklan

Pertanyaan serupa

Sebutkan macam-macamprotista mirip hewan !

8

0.0

Jawaban terverifikasi

RUANGGURU HQ

Jl. Dr. Saharjo No.161, Manggarai Selatan, Tebet, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 12860

Coba GRATIS Aplikasi Roboguru

Coba GRATIS Aplikasi Ruangguru

Download di Google PlayDownload di AppstoreDownload di App Gallery

Produk Ruangguru

Hubungi Kami

Ruangguru WhatsApp

+62 815-7441-0000

Email info@ruangguru.com

[email protected]

Contact 02140008000

02140008000

Ikuti Kami

©2024 Ruangguru. All Rights Reserved PT. Ruang Raya Indonesia