Iklan

Pertanyaan

Perhatikan kerangka pidato persuasif berikut! Pernyataan posisi: Penjelasan mengenai disiplin dan realita di masyarakat Tahap argumen: Contoh penerapan kedisiplinan dalam masyarakat Pelanggaran kedisiplinan di masyarakat terhadap beberapa aturan Alasan masyarakat perlu mengurangi pelanggaran kedisiplinan Penguatan pernyataan posisi: Imbauan agar masyarakat selalu disiplin pada aturan-aturan yang ada Paragraf berisi tahap argumen yang sesuai dengan kerangka tersebut adalah ...

Perhatikan kerangka pidato persuasif berikut!


Pernyataan posisi:

  • Penjelasan mengenai disiplin dan realita di masyarakat


Tahap argumen:

  • Contoh penerapan kedisiplinan dalam masyarakat
  • Pelanggaran kedisiplinan di masyarakat terhadap beberapa aturan
  • Alasan masyarakat perlu mengurangi pelanggaran kedisiplinan


Penguatan pernyataan posisi:

  • Imbauan agar masyarakat selalu disiplin pada aturan-aturan yang ada


Paragraf berisi tahap argumen yang sesuai dengan kerangka tersebut adalah ...space 

  1. Kedisiplinan di masyarakat dapat kita lihat bagaimana realitanya dari dua sisi, yaitu sisi baik dan buruknya. Sisi baiknya adalah masih ada masyarakat yang selalu mengikuti tata tertib yang telah ditentukan di beberapa fasilitas umum, salah satunya di stasiun kereta. Akan tetapi, sisi buruknya dapat kita lihat juga di stasiun kereta.space 

  2. Masyarakat yang belum menerapkan kedisiplinan bisa dimulai dari sekarang demi kesejahteraan dan kenyamanan bersama ketika menggunakan fasilitas umum. Tidak sulit untuk menerapkannya, kita mulai dari hal kecil. Ayo, kita tegakkan kedisiplinan pada diri kita agar terbiasa dengan aturan-aturan yang ada dan memberikan kenyamanan bagi sesama masyarakat! Kita bisa karena terbiasa.space 

  3. Kita bisa lihat tata tertib di beberapa fasilitas umum salah satunya adalah trotoar. Salah satu tata tertibnya adalah pembagian daerah untuk pejalan kaki dan pesepeda. Bagian kanan untuk pesepeda dan bagian kiri untuk pejalan kaki. Akan tetapi, masih saja terlihat ada beberapa pejalan kaki yang menggunakan bagian kanan, begitu juga pesepeda yang menggunakan bagian kiri trotoar. Hal tersebut sebenarnya dapat membahayakan pejalan kaki maupun pesepeda karena akan menimbulkan kecelakaan.space 

  4. Disiplin merupakan ketaatan pada peraturan yang ada. Menurut KBBI, disiplin memiliki tiga makna, yaitu tata tertib (di sekolah, kemiliteran, dan sebagainya); ketaatan (kepatuhan) kepada peraturan (tata tertib dan sebagainya); dan bidang studi yang memiliki objek, sistem, dan metode tertentu. Disiplin yang biasanya ada di masyarakat terdapat pada makna pertama dan kedua. Tata tertib di sekolah dan peraturan-peraturan yang ada di fasilitas umum merupakan salah satu contoh disiplin yang dekat dengan masyarakat.space 

Ikuti Tryout SNBT & Menangkan E-Wallet 100rb

Habis dalam

01

:

16

:

30

:

21

Klaim

Iklan

K. Khoirunnisa

Master Teacher

Mahasiswa/Alumni Universitas Sriwijaya

Jawaban terverifikasi

Jawaban

jawaban yang tepat adalah C.

jawaban yang tepat adalah C.space

Pembahasan

Pidato persuasif dapat disusun berdasarkan kerangka yang sudah ada. Kerangka pidato persuasif tersusun berdasarkan struktur pidato persuasif. Struktur pidato persuasif terdiri dari pernyataan posisi, tahap argumen, dan penguatan pernyataan posisi. Pernyataan posisi berisi pendapat atau pendirian yang digunakan penulis atau pembicara untuk mengulas suatu persoalan. Tahap argumen berisi argumen atau pendapat disertai alasan logis yang didukung fakta, seperti contoh, data, atau kutipan. Penguatan pernyataan posisi berisi simpulan berdasarkan argumen yang telah dipaparkan. Berdasarkan penjelasan tersebut, paragraf tahap argumen yang sesuai dengan kerangka pidato di atas adalah Kita bisa lihat tata tertib di beberapa fasilitas umum salah satunya adalah trotoar. Salah satu tata tertibnya adalah pembagian daerah untuk pejalan kaki dan pesepeda. Bagian kanan untuk pesepeda dan bagian kiri untuk pejalan kaki. Akan tetapi, masih saja terlihat ada beberapa pejalan kaki yang menggunakan bagian kanan, begitu juga pesepeda yang menggunakan bagian kiri trotoar. Hal tersebut sebenarnya dapat membahayakan pejalan kaki maupun pesepeda karena akan menimbulkan kecelakaan. Paragraf tersebut sesuai dengan kerangka pidato persuasif. Contoh penerapan kedisiplinan terdapat pada kalimat pertama. Pelanggaran kedisiplinan di masyarakat terdapat pada kalimat keempat. Selain itu, kalimat kelima berisi alasan masyarakat perlu mengurangi pelanggaran kedisiplinan. Pilihan A dan D tidak tepat karena paragraf tersebut termasuk dalam bagian pernyataan posisi. Pilihan B tidak tepat karena paragraf tersebut termasuk dalam bagian penguatan pernyataan posisi. Dengan demikian, jawaban yang tepat adalah C.

Pidato persuasif dapat disusun berdasarkan kerangka yang sudah ada. Kerangka pidato persuasif tersusun berdasarkan struktur pidato persuasif. Struktur pidato persuasif terdiri dari pernyataan posisi, tahap argumen, dan penguatan pernyataan posisi.

  • Pernyataan posisi berisi pendapat atau pendirian yang digunakan penulis atau pembicara untuk mengulas suatu persoalan.
  • Tahap argumen berisi argumen atau pendapat disertai alasan logis yang didukung fakta, seperti contoh, data, atau kutipan.
  • Penguatan pernyataan posisi berisi simpulan berdasarkan argumen yang telah dipaparkan.
     

Berdasarkan penjelasan tersebut, paragraf tahap argumen yang sesuai dengan kerangka pidato di atas adalah Kita bisa lihat tata tertib di beberapa fasilitas umum salah satunya adalah trotoar. Salah satu tata tertibnya adalah pembagian daerah untuk pejalan kaki dan pesepeda. Bagian kanan untuk pesepeda dan bagian kiri untuk pejalan kaki. Akan tetapi, masih saja terlihat ada beberapa pejalan kaki yang menggunakan bagian kanan, begitu juga pesepeda yang menggunakan bagian kiri trotoar. Hal tersebut sebenarnya dapat membahayakan pejalan kaki maupun pesepeda karena akan menimbulkan kecelakaan.

Paragraf tersebut sesuai dengan kerangka pidato persuasif. Contoh penerapan kedisiplinan terdapat pada kalimat pertama. Pelanggaran kedisiplinan di masyarakat terdapat pada kalimat keempat. Selain itu, kalimat kelima berisi alasan masyarakat perlu mengurangi pelanggaran kedisiplinan.

  • Pilihan A dan D tidak tepat karena paragraf tersebut termasuk dalam bagian pernyataan posisi.
  • Pilihan B tidak tepat karena paragraf tersebut termasuk dalam bagian penguatan pernyataan posisi.
     

Dengan demikian, jawaban yang tepat adalah C.space

Perdalam pemahamanmu bersama Master Teacher
di sesi Live Teaching, GRATIS!

4

Iklan

Pertanyaan serupa

Perhatikan ilustrasi berikut! Reyn adalah salah satu murid teladan yang sangat dibanggakan oleh sekolahnya. Ia selalu menjuarai berbagai macam lomba yang diikuti, salah satunya adalah juara kedua...

2

0.0

Jawaban terverifikasi

RUANGGURU HQ

Jl. Dr. Saharjo No.161, Manggarai Selatan, Tebet, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 12860

Coba GRATIS Aplikasi Roboguru

Coba GRATIS Aplikasi Ruangguru

Download di Google PlayDownload di AppstoreDownload di App Gallery

Produk Ruangguru

Hubungi Kami

Ruangguru WhatsApp

+62 815-7441-0000

Email info@ruangguru.com

[email protected]

Contact 02130930000

02130930000

Ikuti Kami

©2026 Ruangguru. All Rights Reserved PT. Ruang Raya Indonesia