Langkah-langkah dalam Plan Kasimo, yaitu mengadakan program intensifikasi di Jawa, menyediakan kebun bibit di setiap desa, menanami tanah-tanah yang kosong terutama di Sumatra, pemeliharaan hewan secara baik, pencegahan penyembelihan hewan pertanian, dan melaksanakan program transmigrasi, terutama dari Jawa ke Sumatra.
Untuk lebih jelasnya, yuk pahami penjelasan berikut:
Pada awal kemerdekaan, dasar ekonomi negara kita bergantung pada produksi pertanian. Menteri Urusan Bahan Makanan, I. J. Kasimo, membuat rencana produksi tiga tahun. Kebijakan tersebut dikenal dengan sebutan Plan Kasimo.
Plan Kasimo adalah usaha pemerintah untuk menciptakan swasembada pangan dengan petunjuk pelaksanaan yang praktis, seperti anjuran untuk memperbanyak bibit padi unggul, pencegahan penyembelihan hewan yang digunakan daiam kegiatan pertanian, dan menanami tanah-tanah yang kosong, terutama di Sumatra Timur. Berikut langkah-langkah dalam Plan Kasimo.
- Mengadakan program intensifikasi di Jawa, yaitu penanaman padi bibit unggul.
- Menyediakan kebun bibit di setiap desa untuk menyediakan bibit unggul bagi rakyat.
- Menanami tanah-tanah yang kosong, terutama di Sumatra.
- Pemeliharaan hewan secara baik, pencegahan penyembelihan hewan pertanian.
- Melaksanakan program transmigrasi, terutama dari Jawa ke Sumatra.