Iklan

Iklan

Pertanyaan

Bacalah teks berikut.


Jakarta Monorel: Buka Jalan Efisiensi Energi

    Kemacetan lalu lintas tak hanya identik dengan Jakarta. Di Surabaya, Bandung, Medan, dan beberapa kota besar lain di Indonesia, kemacetan juga acap menyergap di jam-jam sibuk. Intinya, kemacetan sudah menjadi menu utama di kota-kota besar.

    Sayangnya, kondisi itu dapat memburuk. Pemborosan energi triliunan rupiah terus terjadi sepanjang tahun. Lihat saja, setiap tahun, sekitar satu juta mobil dan enam juta sepeda motor baru dikemudikan dan semakin menyesaki jalanan. Jakarta sendiri diproyeksi akan mengalami kemacetan parah pada tahun 2016 atau 2017. Kota-kota lain diproyeksi mengalami nasib serupa dalam waktu yang tidak lama.

    Proyeksi tersebut tentu saja akan menjadi kenyataan jika kota-kota besar di Indonesia tidak segera mengembangkan sarana transportasi publik yang memadai sehingga bisa mendorong masyarakat untuk beralih dari mobil dan sepeda motor pribadi ke transportasi massal. Ortus Holding, induk usaha yang sebelumnya membawahkan sejumlah perusahaan bidang energi dan logistik, kini juga menyasar infrastruktur transportasi massal. Melalui PT Jakarta Monorail, Ortus digandeng Pemerintah Provinsi DKI Jakarta untuk membangun jaringan transportasi monorel di ibu kota.

    Kami ingin memastikan bahwa proyeksi macet total yang menjadi bencana lalu lintas itu dapat dihindari. Jakarta sudah seharusnya dan telah tepat melakukan pembangunan transportasi monorel. Ke depannya, monorel akan menjadi pilot project (proyek percontohan) di Indonesia. Ini mematahkan anggapan bahwa monorel itu hanya urban myth (mitos perkotaan) karena selama bertahun-tahun gagal dibangun. Jika hal ini berhasil direalisasikan di Jakarta, kota-kota besar lainnya pasti akan segera menyusul. 

Sumber: Kompasspace  

Masalah utama yang diungkapkan dan perlu mendapat perhatian Pemerintah DKI Jakarta dalam teks eksposisi tersebut adalah ....

Masalah utama yang diungkapkan dan perlu mendapat perhatian Pemerintah DKI Jakarta dalam teks eksposisi tersebut adalah ....space 

  1. tidak ada kesadaran masyarakat beralih ke kendaraan massalspace 

  2. kemacetan sudah menjadi menu utama di kota-kota besarspace 

  3. pemborosan energi terus terjadi sepanjang tahunspace 

  4. Pemerintah DKI Jakarta membangun monorelspace 

  5. kemacetan identik dengan Jakartaspace 

Iklan

A. Acfreelance

Master Teacher

Jawaban terverifikasi

Jawaban

jawaban yang tepat adalah pilihan B.

jawaban yang tepat adalah pilihan B.space 

Iklan

Pembahasan

Teks eksposisi berisi uraian yang mengemukakan maksud dan tujuan tertentu berdasarkan terjadinya suatu masalah disertai argumen dan bukti yang mendukung. Tulisan yang termasuk teks eksposisi adalah tajuk rencana dan surat pembaca.Teks eksposisi yang juga dapat membangun sugesti tertentu ini bersifat memengaruhi atau meyakinkan pihak lain. Masalah utama yang diungkapkan dan perlu mendapat perhatian Pemerintah DKI Jakarta dalam teks eksposisi tersebut adalah kemacetan yang sudah menjadi menu utama di kota-kota besar terutama di Jakarta . Hal itu dibuktikan pada paragraf pertama "Kemacetan lalu lintas tak hanya identik dengan Jakarta. Di Surabaya, Bandung, Medan, dan beberapakota besar lain di Indonesia, kemacetan juga acap menyergap di jam-jam sibuk. Intinya, kemacetan sudah menjadi menu utama di kota-kota besar." Diperkuat juga di paragraf terakhir kalimat pertama yang berbunyi "Kami ingin memastikan bahwa proyeksi macet total yang menjadi bencana lalu lintas itu dapat dihindari." Dengan demikian, jawaban yang tepat adalah pilihan B.

Teks eksposisi berisi uraian yang mengemukakan maksud dan tujuan tertentu berdasarkan terjadinya suatu masalah disertai argumen dan bukti yang mendukung. Tulisan yang termasuk teks eksposisi adalah tajuk rencana dan surat pembaca. Teks eksposisi yang juga dapat membangun sugesti tertentu ini bersifat memengaruhi atau meyakinkan pihak lain. 

Masalah utama yang diungkapkan dan perlu mendapat perhatian Pemerintah DKI Jakarta dalam teks eksposisi tersebut adalah kemacetan yang sudah menjadi menu utama di kota-kota besar terutama di Jakarta. Hal itu dibuktikan pada paragraf pertama "Kemacetan lalu lintas tak hanya identik dengan Jakarta. Di Surabaya, Bandung, Medan, dan beberapa kota besar lain di Indonesia, kemacetan juga acap menyergap di jam-jam sibuk. Intinya, kemacetan sudah menjadi menu utama di kota-kota besar." Diperkuat juga di paragraf  terakhir kalimat pertama yang berbunyi "Kami ingin memastikan bahwa proyeksi macet total yang menjadi bencana lalu lintas itu dapat dihindari." 

Dengan demikian, jawaban yang tepat adalah pilihan B.space 

Perdalam pemahamanmu bersama Master Teacher
di sesi Live Teaching, GRATIS!

18

Desylla Khairunisa

Pembahasan lengkap banget

Iklan

Iklan

Pertanyaan serupa

Manakah pertanyaan-pertanyaan berikut yang tidak relevan dengan isi teks tersebut? Berilah tanda silang (X) pada kolom kosong sesuai kalimat. Apakah bekal yang harus dimiliki untuk menghadapi persa...

18

0.0

Jawaban terverifikasi

RUANGGURU HQ

Jl. Dr. Saharjo No.161, Manggarai Selatan, Tebet, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 12860

Coba GRATIS Aplikasi Roboguru

Coba GRATIS Aplikasi Ruangguru

Download di Google PlayDownload di AppstoreDownload di App Gallery

Produk Ruangguru

Hubungi Kami

Ruangguru WhatsApp

+62 815-7441-0000

Email info@ruangguru.com

[email protected]

Contact 02140008000

02140008000

Ikuti Kami

©2024 Ruangguru. All Rights Reserved PT. Ruang Raya Indonesia