Salah satu faktor yang mempengaruhi pergeseran kesetimbangan adalah volume.
Jika dalam suatu sistem kesetimbangan dilakukan aksi yang menyebabkan perubahan volume (bersamaan dengan perubahan tekanan), maka dalam sistem akan mengadakan reaksi berupa pergeseran kesetimbangan sebagai berikut.
- Jika volume diperkecil, maka kesetimbangan akan bergeser ke arah jumlah koefisien reaksi kecil.
- Jika volume diperbesar, maka kesetimbangan akan bergeser ke arah jumlah koefisien reaksi besar.
Harga tetapan kesetimbangan selalu tetap jika reaksi berlangsung pada suhu yang tetap walaupun volume, tekanan, dan konsentrasi reaksi berubah.
Pada reaksi kesetimbangan berikut:
Cu2+(aq)+ 4NH3(aq) ⇌ [Cu(NH3)4]2+(aq)
Jika volume diperbesar pada suhu tetap, sistem kesetimbangan akan bergeser ke arah kiri (jumlah koefisien lebih besar) artinya konsentrasi Cu2+ dan NH3 akan bertambah dan konsentrasi [Cu(NH3)4]2+ akan berkurang. Kc tetap karena tidak terjadi perubahan suhu.
Jadi, pada suhu tetap dan volume diperbesar, konsentrasi [Cu(NH3)4]2+ akan berkurang dan Kc tetap.