Iklan

Iklan

Pertanyaan

Apakah pernyataan "Von Koenigswald dikenal sebagai ilmuwan yang menemukan missing link asal-usul manusia" benar atau salah? Jelaskan pendapat anda.

Apakah pernyataan "Von Koenigswald dikenal sebagai ilmuwan yang menemukan missing link asal-usul manusia" benar atau salah? Jelaskan pendapat anda.

Iklan

I. Uga

Master Teacher

Jawaban terverifikasi

Jawaban

pernyataan bahwa temuan von Koenigswald terkait dengan missink link adalah salah.

pernyataan bahwa temuan von Koenigswald terkait dengan missink link adalah salah.

Iklan

Pembahasan

Pembahasan
lock

Gustav Heinrich Ralph von Koenigswald, adalah seorang ahli paleontologi (kehidupan masa purba) asal Jerman. Namanya menjadi terkenal ketika beliau melakukan serangkaian penelitian kehidupan manusia purba di Indonesia, ketika itu masih Hindia Belanda. Koenigswald datang ke Indonesia pada tahun 1931 dan memulai khusus penggalian pada tahun 1933. Penemuan yang berhasil dilakukan oleh von Koenigswald adalah fosil manusia purba yang terdiri dari susunan tulang rahang atas dan bawah serta beberapa gigi yang terlepas, di Sangiran, Kabupaten Sragen, Jawa Tengah. Fosil temuan Koenigswald itu kemudian diberi nama Meganthropus paleojavanicus, yang berarti Manusia Besar dari Jawa. Beberapa karakteristik Meganthropus hasil temuan von Koenigswald: (1) berbadan tegak dengan tonjolan di belakang kepala, (2) bertulang pipi tebal dengan tonjolan kening yang mencolok, (3) tidak berdagu, (4) memiliki rahang dan otot gigi yang kuat serta (5) diperkirakan memakan jenis tumbuh-tumbuhan. Penemuan Meganthropus tidak terkait dengan missing link dalam serangkaian Teori Evolusi. Temuan Meganthropus yang diperkirakan hidup 2-1 juta tahun lalu, adalah sesuatu yang baru dalam mata rantai kehidupan purba di Indonesia. Adapun penemuan manusia purba yang terkait dengan missink link , adalah temuan Pithecanthropus erectus oleh Eugene Dubois pada tahun 1891, di Trinil. Jadi, pernyataan bahwa temuan von Koenigswald terkait dengan missink link adalah salah.

Gustav Heinrich Ralph von Koenigswald, adalah seorang ahli paleontologi (kehidupan masa purba) asal Jerman. Namanya menjadi terkenal ketika beliau melakukan serangkaian penelitian kehidupan manusia purba di Indonesia, ketika itu masih Hindia Belanda. Koenigswald datang ke Indonesia pada tahun 1931 dan memulai khusus penggalian pada tahun 1933. 
Penemuan yang berhasil dilakukan oleh von Koenigswald adalah fosil manusia purba yang terdiri dari susunan tulang rahang atas dan bawah serta beberapa gigi yang terlepas, di Sangiran, Kabupaten Sragen, Jawa Tengah. Fosil temuan Koenigswald itu kemudian diberi nama Meganthropus paleojavanicus, yang berarti Manusia Besar dari Jawa. Beberapa karakteristik Meganthropus hasil temuan von Koenigswald: (1) berbadan tegak dengan tonjolan di belakang kepala, (2) bertulang pipi tebal dengan tonjolan kening yang mencolok, (3) tidak berdagu, (4) memiliki rahang dan otot gigi yang kuat serta (5) diperkirakan memakan jenis tumbuh-tumbuhan.
Penemuan Meganthropus tidak terkait dengan missing link dalam serangkaian Teori Evolusi. Temuan Meganthropus yang diperkirakan hidup 2-1 juta tahun lalu, adalah sesuatu yang baru dalam mata rantai kehidupan purba di Indonesia. Adapun penemuan manusia purba yang terkait dengan missink link, adalah temuan Pithecanthropus erectus oleh Eugene Dubois pada tahun 1891, di Trinil. 

Jadi, pernyataan bahwa temuan von Koenigswald terkait dengan missink link adalah salah.

Perdalam pemahamanmu bersama Master Teacher
di sesi Live Teaching, GRATIS!

5

Anisya Nur Fariza

Bantu banget

Riko Vivoy15

Jawaban tidak sesuai

Iklan

Iklan

Pertanyaan serupa

Sebutkan 3 tokoh sejarah yang menemukan fosil-fosil manusia purba ...

1

5.0

Jawaban terverifikasi

RUANGGURU HQ

Jl. Dr. Saharjo No.161, Manggarai Selatan, Tebet, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 12860

Coba GRATIS Aplikasi Roboguru

Coba GRATIS Aplikasi Ruangguru

Download di Google PlayDownload di AppstoreDownload di App Gallery

Produk Ruangguru

Hubungi Kami

Ruangguru WhatsApp

+62 815-7441-0000

Email info@ruangguru.com

[email protected]

Contact 02140008000

02140008000

Ikuti Kami

©2024 Ruangguru. All Rights Reserved PT. Ruang Raya Indonesia