Yolamnda Y

29 Oktober 2021 05:38

Iklan

Yolamnda Y

29 Oktober 2021 05:38

Pertanyaan

Terangkan arti rumus kimia dari 5CaCO3 (batu kapur)!

Ikuti Tryout SNBT & Menangkan E-Wallet 100rb

Habis dalam

00

:

16

:

41

:

08


4

1

Jawaban terverifikasi

Iklan

L. Avicenna

Master Teacher

Mahasiswa/Alumni Institut Teknologi Bandung

07 November 2021 11:38

Jawaban terverifikasi

Hai Kak Yolamnda semoga terbantu ya :D Jenjang : Kelas X SMA Topik : Stoikiometri 2 Perbandingan massa unsur-unsur dalam senyawa adalah selalu tetap walaupun berasal dari daerah yang berbeda dan dibentuk dengan cara yang berbeda. Hukum perbandingan tetap ini merupakan dasar dari Stoikiometri salah satunya rumus kimia yang merupakan gabungan dari dua unsur atau lebih yang sama atau berbeda dengan komposisi tertentu. Rumus kimia adalah komposisi dari partikel penyusun zat tersebut, yang dinyatakan dengan lambang unsur penyusun,dan perbandingan jumlah atom-atom unsur penyusun yang dinyatakan dengan angka. Jadi, dalam rumus kimia terdapat lambang unsur dan kadang disertai angka yang ditulis agak ke bawah (subscripts) dari atom-atom penyusunnya. Rumus kimia dibedakan menjadi rumus molekul dan rumus empiris. Penulisan rumus kimia adalah sebagai berikut: nAxBy - n adalah bilangan koefisien, yaitu angka yang terletak di depan rumus kimia menunjukkan jumlah molekul - A, B : lambang atom - x, y : angka indeks, yaitu angka yang terletak di sebelah kanan bawah lambang atom, menunjukkan jumlah atom di depannya. Untuk menjawab soal di atas kita terlebih dahulu harus menguraikan rumus kimia CaCO3. Berdasarkan keterangan rumus kimia di atas 1 molekul CaCO3 memiliki : - Jumlah atom Ca = 1 atom - Jumlah atom C = 1 atom - Jumlah atom O = 3 atom Sehingga 5CaCO5 atau 5 molekul CaCO3 memiliki : - Jumlah atom Ca = 5 x 1 atom = 5 atom - Jumlah atom C = 5 x 1 atom = 5 atom - Jumlah atom O = 5 x 3 atom = 15 atom Jadi arti dari rumus kimia 5CaCO3 adalah senyawa yang memiliki : - Jumlah atom Ca = 5 atom - Jumlah atom C = 5 atom - Jumlah atom O = 15 atom


Iklan

Buka akses jawaban yang telah terverifikasi

lock

Yah, akses pembahasan gratismu habis


atau

Dapatkan jawaban pertanyaanmu di AiRIS. Langsung dijawab oleh bestie pintar

Tanya Sekarang

Mau pemahaman lebih dalam untuk soal ini?

Tanya ke AiRIS

Yuk, cobain chat dan belajar bareng AiRIS, teman pintarmu!

LATIHAN SOAL GRATIS!

Drill Soal

Latihan soal sesuai topik yang kamu mau untuk persiapan ujian

Perdalam pemahamanmu bersama Master Teacher
di sesi Live Teaching, GRATIS!