Arrhenius A
05 Januari 2023 07:43
Iklan
Arrhenius A
05 Januari 2023 07:43
Pertanyaan
1
1
Iklan
A. Anania
Mahasiswa/Alumni Hanyang University
09 Januari 2023 09:57
Jawaban yang tepat adalah 5,15.
pH merupakan ukuran keasaman suatu larutan, yang dihitung dari berapa banyak konsentrasi ion H+ yang terdapat didalam larutan tersebut. Semakin kecil pH nya, semakin asam suatu larutan. Semakin besar pH nya, semakin basa suatu larutan.
(NH4)2SO4 merupakan garam yang terbentuk dari basa lemah NH4OH dan asam kuat H2SO4. Karena itu, garam ini akan mengalami hidrolisis sebagian didalam air dengan reaksi sebagai berikut:
(NH4)2SO4 → 2 NH4^+ + SO4^2-
NH4^+ + H2O → NH4OH + H+
SO4^2- + H2O ≠
Karena proses hidrolisis tersebut menghasilkan ion H+, maka pH larutan akan menjadi sedikit lebih asam. Rumus untuk menghitung pH larutan garam yang berasal dari basa lemah dan asam kuat adalah:
[H+] = √((Kw/Kb) x [G]); dimana Kw = tetapan kesetimbangan air, Kb = tetapan ionisasi basa, dan G adalah konsentrasi garam.
pH = -log [H+]
Dalam soal diketahui bahwa konsentrasi (NH4)2SO4 adalah 0,1 M dan Kb nya sebesar 2x10^-5. Maka perhitungan pH nya adalah:
[H+] = √((Kw/Kb) x [G])
[H+] = √((10^-14/(2x10^-5)) x 0,1)
[H+] = √(5x10^-11)
[H+] = 7,07 x 10^-6 M
pH = -log [H+]
pH = -log (7,07 x 10^-6)
pH = 5,15
Jadi, pH dari larutan (NH4)2SO4 0,1 M dengan Kb= 2 x 10^-5 adalah 5,15.
· 0.0 (0)
Iklan
Tanya ke AiRIS
Yuk, cobain chat dan belajar bareng AiRIS, teman pintarmu!
LATIHAN SOAL GRATIS!
Drill Soal
Latihan soal sesuai topik yang kamu mau untuk persiapan ujian
Perdalam pemahamanmu bersama Master Teacher
di sesi Live Teaching, GRATIS!