Soal ini meminta untuk menggunakan kata dan frasa yang tertera untuk menulis kalimat dalam bentuk Present Perfect Tense.
Pola kalimat positif dari Present Perfect Tense yaitu S + have/has + V3 + O.
Penggunaan have/has ditentukan berdasarkan kata ganti dari subjek kalimat.
- have : digunakan untuk subjek dengan kata ganti I, You, They, We.
- has : digunakan untuk subjek dengan kata ganti He, She, It.
Subjek pada soal adalah Doni. Kata ganti untuk subjek tersebut adalah he sehingga menggunakan kata bantu "has". Kemudian, bentuk past participle (V3) dari kata kerja clean adalah "cleaned".
Selanjutnya, di dalam Present Perfect Tense biasanya menggunakan beberapa kata keterangan yang digunakan untuk menunjukkan waktu terjadinya suatu kegiatan, seperti since (sejak) dan for (selama).
Berdasarkan waktu yang diberikan (seven o'clock) maka kata keterangan yang tepat untuk melengkapi kalimat adalah "since". Dengan demikian, kalimatnya menjadi "Dony has cleaned the room since seven o'clock" yang artinya "Dony sudah membersihkan kamar sejak pukul tujuh".
Jadi, jawaban yang tepat adalah "Dony has cleaned the room since seven o'clock".