Iklan

Iklan

Pertanyaan

Kesehatan Remaja di Indonesia

    Remaja merupakan suatu periode transisi dari masa kanak-kanak menuju masa dewasa. Periode ini merupakan suatu fase yang sangat krusial, karena secara tidak langsung dapat menentukan arah hidup individu yang bersangkutan. Dengan banyaknya fluktuasi dan ketidakstabilan yang dialami pada masa remaja, penting untuk memberi mereka dukungan, agar mereka tidak terjerumus melakukan aktivitas negatif yang dapat memengaruhi masa depan mereka.

    Kelompok remaja dianggap sebagi salah satu kelompok usia yang paling sehat. Faktanya ada banyak remaja yang mengalami kecacatan, kematian dini akibat banyak hal, seperti kecelakaan, bunuh diri, kekerasan, komplikasi akibat kehamilan, serta berbagai kondisi kesehatan lainnya yang sebetulnya dapat dicegah.

    Pendidikan mengenai perilaku yang berkaitan dengan kesehatan umumnya harus diawali sejak masa remaja. Salah satu hal yang juga penting untuk dipertimbangkan terkait hal ini adalah banyaknya kondisi kesehatan atau kebiasaan ketika dewasa yang bisa mulai diamati dari usia remaja. Oleh sebab itu, kesehatan pada kelompok usia remaja adalah satu hal yang panting untuk diperhatikan. Hal pertama yang dapat dilakukan adalah menyediakan iniormasi yang dibutuhkan oleh para remaja. Ruang lingkup dari kesehatan remaja sangat luas, dan individu yang berada pada usia tersebut memerlukan arahan dari banyak sosok yang dianggapnya sebagai panutan.

    Selain pendidikan formal yang dijalani di sekolah, pendidikan mengenai kesehatan remaja yang harus ditekankan adalah terkait kesehatan reproduksi. Selain itu juga diperlukan pendidikan mengenai infeksi menular seksual seperti human immunodeficiency virus (HIV), defisiensi zat gizi, cedera dan kekerasan, penyakit tidak menular dan faktor-faktor yang menyebabkannya, kesehatan mental, serta penyalahgunaan zat. Adapun dengan memberikan pengetahuan yang lebih mendalam mengenai berbagai faktor tersebut, para remaja dapat lebih dengan bijak dalam membuat keputusan yang menyangkut kesehatan tubuhnya.

    Kesehatan remaja merupakan salah satu bidang kesehatan yang unik dan memiliki banyak aspek yang menarik. Dengan kerja sama yang baik antara para remaja, tenaga kesehatan, tenaga pendidikan, dan anggota keluarga dari remaja tersebut, remaja dapat terhindar dari berbagai taktor yang dapat berdampak negatif bagi kesehatan. space 
 

Tuliskan kalimat utama dari paragraf 3pada teks di atas!

Tuliskan kalimat utama dari paragraf 3 pada teks di atas! space 

  1. ... space 

  2. ... space 

Iklan

K. Khoirunnisa

Master Teacher

Mahasiswa/Alumni Universitas Sriwijaya

Jawaban terverifikasi

Iklan

Pembahasan

Kalimat utama adalahkalimatyang berisi pokok pikiran utama atau ide pokok utama dan menjadi dasar untuk mengembangkan paragraf.Kalimat utama dapatberada di awal, akhir, atau di tengah, dan terkadang juga muncul bersamaan di awal dan akhir paragraf. Kalimat utama pada paragraf ketiga, ada pada kalimat pertama yaitu " Pendidikan mengenai perilaku yang berkaitan dengan kesehatan umumnya harus diawali sejak masa remaja. " Sedangkan, kalimat setelahnya adalah kalimat penjelas dari kalimat utama di atas.

Kalimat utama adalah kalimat yang berisi pokok pikiran utama atau ide pokok utama dan menjadi dasar untuk mengembangkan paragraf. Kalimat utama dapat berada di awal, akhir, atau di tengah, dan terkadang juga muncul bersamaan di awal dan akhir paragraf.

Kalimat utama pada paragraf ketiga, ada pada kalimat pertama yaitu "Pendidikan mengenai perilaku yang berkaitan dengan kesehatan umumnya harus diawali sejak masa remaja." Sedangkan, kalimat setelahnya adalah kalimat penjelas dari kalimat utama di atas. space 

Perdalam pemahamanmu bersama Master Teacher
di sesi Live Teaching, GRATIS!

7

Iklan

Iklan

Pertanyaan serupa

Paragraf yang gagasan umumnya terletak pada akhir paragraf disebut ….

4

5.0

Jawaban terverifikasi

RUANGGURU HQ

Jl. Dr. Saharjo No.161, Manggarai Selatan, Tebet, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 12860

Coba GRATIS Aplikasi Roboguru

Coba GRATIS Aplikasi Ruangguru

Download di Google PlayDownload di AppstoreDownload di App Gallery

Produk Ruangguru

Hubungi Kami

Ruangguru WhatsApp

+62 815-7441-0000

Email info@ruangguru.com

[email protected]

Contact 02140008000

02140008000

Ikuti Kami

©2024 Ruangguru. All Rights Reserved PT. Ruang Raya Indonesia