Perhatikan bahwa kedua bilangan memiliki banyak angka penyusun yang sama, yaitu enam angka.
Nilai angka pertama (yaitu ratusan ribu), sama-sama ditempati oleh angka 1, sehingga nilainya sama (yaitu 100.000).
Selanjutnya perhatikan pada nilai angka kedua (yaitu puluhan ribu). Pada bilangan 1a4.221 ditempati oleh a. Sedangkan pada bilangan 172.341 ditempati oleh angka 7.
Perhatikan bahwa supaya 1a4.221 lebih besar dari 172.341, maka salah satu penyelesaiannya adalah a harus lebih besar dari 7. Sehingga nilai yang mungkin untuk a adalah 8 atau 9.
Perhatikan pula terdapat kemungkinan untuk a = 7.
Jika a = 7 maka didapat bahwa nilai angka kedua (yaitu puluhan ribu) dari kedua bilangan adalah sama.
Sehingga perhatikan nilai angka ketiga (yaitu ribuan). Pada bilangan 1a4.221 ditempati oleh 4, sehingga bernilai 4.000 dan bilangan 172.341 ditempati oleh angka 2, sehingga bernilai 2.000.
Perhatikan bahwa 4.000 lebih besar nilainya jika dibandingkan dengan 2.000. Sehingga untuk a=7 juga terpenuhi bahwa 1a4.221 lebih besar dari 172.341.
Maka bilangan 1a4.221 memiliki nilai yang lebih besar dari 172.341 untuk nilai a yaitu 7, 8, atau 9.
Sehingga dari pilihan yang tersedia, nilai a yang mungkin adalah 7.
Jadi, jawaban yang tepat adalah D.