Sita dan Rani melakukan percobaan pengaruh kotiledon terhadap pertumbuhan dan perkembangan tanaman kacang hijau. Dalam percobaan, Sita dan Rani membuat dua kelompok percobaan. Kelompok I diberi perlakuan dengan menanami cawan petri dengan 10 biji kacang hijau yang dipotong kedua kotiledonnya. Sementara, kelompok II diberi perlakuan dengan menanami cawan petri dengan 10 biji kacang hijau yang dibiarkan kotiledonnya. Sita dan Rani meletakkan semua cawan petri di tempat yang tidak terkena sinar matahari. Selanjutnya, Sita dan Rani menyiram setiap cawan petri dengan air dalam volume yang sama setiap hari. Setelah 6 hari, Sita dan Rani melakukan pengukuran terhadap tinggi tanaman kacang hijau. Hasil yang diperoleh sebagai berikut.
Berdasarkan data hasil percobaan tersebut, dapat disimpulkan bahwa ....
penyiraman air dapat menghambat pertumbuhan tanaman
tanaman dapat tumbuh optimal jika kotiledonnya di potong
cahaya tidak memengaruhi pertumbuhan tanaman kacang hijau
pemotongan kotiledon tidak memengaruhi pertumbuhan tanaman
tanaman yang memiliki kotiledon lengkap dapat tumbuh lebih cepat
D. Nur
Master Teacher
Mahasiswa/Alumni Universitas Negeri Surabaya
Berdasarkan data hasil percobaan Sita dan Rani, dapat diketahui bahwa pemotongan kotiledon memengaruhi pertumbuhan tanaman kacang hijau. Tanaman kacang hijau yang mempunyai kotiledon lengkap tumbuh lebih cepat dibanding dengan tanaman yang tidak mempunyai kotiledon. Kondisi tersebut disebabkan jika tanaman memiliki kotiledon maka tanaman memiliki cadangan makanan. Oleh karena itu, apabila cadangan makanan dalam tanaman lengkap dapat memacu pertumbuhan tanaman dengan cepat karena kebutuhan makanan terpenuhi dengan baik. Sementara itu, cahaya juga dapat memengaruhi pertumbuhan tanaman. Tanaman yang berada di tempat gelap akan tumbuh lebih cepat daripada tanaman yang berada di tempat yang terang. Adapun penyiraman air dibutuhkan dalam pertumbuhan tanaman. Selama penyiraman air tidak berlebihan atau kekurangan maka tidak akan menghambat pertumbuhan tanaman.
Dengan demikian, jawaban yang tepat adalah E.
157
0.0 (0 rating)
RUANGGURU HQ
Jl. Dr. Saharjo No.161, Manggarai Selatan, Tebet, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 12860
Produk Ruangguru
Produk Lainnya
Bantuan & Panduan
©2022 Ruangguru. All Rights Reserved PT. Ruang Raya Indonesia