Iklan

Iklan

Pertanyaan

Sistem E-KTP atau KTP elektronik memang telah menggambarkan wujud modernisasi di bidang politik. Namun, keberadaan KTP elektronik ini tidak terlepas dari sejumlah masalah. Beberapa contoh masalah dari KTP elektronik ini telah menggambarkan bahwa terdapat suatu masalah pada ….

Sistem E-KTP atau KTP elektronik memang telah menggambarkan wujud modernisasi di bidang politik. Namun, keberadaan KTP elektronik ini tidak terlepas dari sejumlah masalah. Beberapa contoh masalah dari KTP elektronik ini telah menggambarkan bahwa terdapat suatu masalah pada ….

  1. sistem pemilihan umum

  2. sistem otonomi daerah

  3. penerapan sistem e-government

  4. penerapan sistem e-budgeting

  5. kepemimpinan politik penguasa

Iklan

M. Robo

Master Teacher

Jawaban terverifikasi

Iklan

Pembahasan

Keberadaan E-KTP merupakan salah satu wujud dari penerapan sistem e-government . Akan tetapi, beberapa persoalan E-KTP yang menjadi perbincangan publik belakangan ini, tidak terlepas dari persoalan lain, yaitu korupsi . Bahkan, indikasi kerugian negara akibat kasus korupsi E-KTP ini, berdasarkan perhitungan Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan (BPKP) adalah sebesar 2,3 triliun rupiah. Selain itu, ada pula beberapa kasus lain yang berkaitan dengan masalah E-KTP ini. Pertama, kasus tentang antrean pembuatan E-KTP yang mengular sampai 1 kilometer di Kantor Pelayanan Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Disdukcapil) Kota Bogor, pada 3 Juli 2018 (sumber : Kompas.com ). Kedua, kasus ditemukannya E-KTP yang sudah expired di sebuah kardus dan ¼ karung di daerah Semplak, Bogor, pada Mei 2018. Menurut Dirjen Dukcapil setempat, kasus ini terjadi akibat kelalaian tim pemindahan mematuhi standard operating procedure (SOP) yang telah ditetapkan. Ketiga, kasus tentang jual beli blanko E-KTP di sebuah aplikasi belanja online . Kondisi ini telah menggambarkan bahwa E-KTP sebagai wujud penerapan e-government masih memiliki banyak PR yang perlu diperbaiki.

Keberadaan E-KTP merupakan salah satu wujud dari penerapan sistem e-government. Akan tetapi, beberapa persoalan E-KTP yang menjadi perbincangan publik belakangan ini, tidak terlepas dari persoalan lain, yaitu korupsi. Bahkan, indikasi kerugian negara akibat kasus korupsi E-KTP ini, berdasarkan perhitungan Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan (BPKP) adalah sebesar 2,3 triliun rupiah. Selain itu, ada pula beberapa kasus lain yang berkaitan dengan masalah E-KTP ini. Pertama, kasus tentang antrean pembuatan E-KTP yang mengular sampai 1 kilometer di Kantor Pelayanan Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Disdukcapil) Kota Bogor, pada 3 Juli 2018 (sumber : Kompas.com). Kedua, kasus ditemukannya E-KTP yang sudah expired di sebuah kardus dan ¼ karung di daerah Semplak, Bogor, pada Mei 2018. Menurut Dirjen Dukcapil setempat, kasus ini terjadi akibat kelalaian tim pemindahan mematuhi standard operating procedure (SOP) yang telah ditetapkan. Ketiga, kasus tentang jual beli blanko E-KTP di sebuah aplikasi belanja online. Kondisi ini telah menggambarkan bahwa E-KTP sebagai wujud penerapan e-government masih memiliki banyak PR yang perlu diperbaiki.

Perdalam pemahamanmu bersama Master Teacher
di sesi Live Teaching, GRATIS!

1

Iklan

Iklan

Pertanyaan serupa

Perhatikan beberapa karakteristik berikut ini! Berkembang di era kemajuan teknologi internet Memiliki karakter budaya no gadget no life Selalu update informasi melalui media cetak, seperti...

19

0.0

Jawaban terverifikasi

RUANGGURU HQ

Jl. Dr. Saharjo No.161, Manggarai Selatan, Tebet, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 12860

Coba GRATIS Aplikasi Roboguru

Coba GRATIS Aplikasi Ruangguru

Download di Google PlayDownload di AppstoreDownload di App Gallery

Produk Ruangguru

Hubungi Kami

Ruangguru WhatsApp

+62 815-7441-0000

Email info@ruangguru.com

[email protected]

Contact 02140008000

02140008000

Ikuti Kami

©2024 Ruangguru. All Rights Reserved PT. Ruang Raya Indonesia