Seorang peneliti dalam bidang biologi harus memiliki sikap ilmiah yaitu....
Rasa ingin tahu
Teliti
Subjektif
Efektif
Berorientasi materi
A. Handoko
Master Teacher
Mahasiswa/Alumni Universitas Negeri Makassar
Sikap Ilmiah adalah suatu sikap mampu menerima pendapat orang lain dengan baik dan benar, bertindak dalam memecahkan suatu masalah secara sistematis melalui langkah-langkah ilmiah yang tidak mengenal putus asa serta dengan ketekunan juga keterbukaan. Dengan kata lain Sikap ilmiah merupakan sikap yang harus ada pada diri seorang ilmuwan atau akademisi ketika menghadapi persoalan-persoalan ilmiah. Salah satu sifat ilmiah adalah penuh dengan rasa ingin tahu. Peneliti hendaknya memiliki sifat haus akan ilmu sehingga akan memiliki keinginan untuk menuntut ilmu, dengan demikian peneliti akan selalu berusaha memperluas pengetahuan dan serta wawasannya. Kemudian peneliti tersebut tidak ingin ketinggalan berbagai informasi di segala bidang, dan selalu akan berusaha mengikuti perkembangan berbagai ilmu pengetahuan yang semakin hari semakin bertumbuh, semakin canggih, dan semakin modern seiring dengan perkembangan jaman. Namun, selain itu, peneliti juga harus memiliki sifat teliti agar bertindak hati-hati dalam melakukan suatu penelitian.
Dengan demikian, pilihan jawaban yang tepat adalah A.
617
0.0 (0 rating)
RUANGGURU HQ
Jl. Dr. Saharjo No.161, Manggarai Selatan, Tebet, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 12860
Produk Ruangguru
Produk Lainnya
Bantuan & Panduan
Hubungi Kami
©2022 Ruangguru. All Rights Reserved PT. Ruang Raya Indonesia