Poin pada soal adalah tentang tahapan-tahapan sosialisasi.
Sosialisasi adalah usaha memasukkan nilai-nilai kebudayaan terhadap individu sehingga individu tersebut menjadi bagian masyarakat. Dengan begitu proses sosialisasi akan berkaitan dengan pemahaman seorang individu dalam nilai dan norma yang berlaku dalam kehidupan masyarakat sehingga individu akan berperilaku dengan sesuai apa yang ada di masyarakat. Selain itu proses sosialisasi juga sebagai pembentukan kepribadian individu sebalum masuk kedalam masyarakat secara luas sehingga memahami peran-perannya dalam kehidupan masyarakat. Dalam proses sosialisasi individu melewati dua bentuk sosialisasi yaitu :
Sosialisasi primer : sosialisasi pertama yang dijalani individu semasa kecil dengan belajar menjadi anggota masyarakat (keluarga). Pada sosiaslisasi ini individu mulai mengenal dan belajar nilai norma dalam keluarga juga memahami peran-peran dalam keluarga, berlangsung saat anak belum masuk ke sekolah.
Sosialisasi sekunder : suatu proses sosialisasi lanjutan setelah sosialisasi primer yang memperkenalkan individu ke dalam kelompok tertentu dalam masyarakat. Artinya dalam proses sosialisasi sekunder seorang individu sudah mulai membutuhkan lingkungan disekitar untuk membentuk hubungan sosial diluar keluarganya seperti lingkungan sekelompok permaianan, sekolah, dan lain lain. Sosialisasi ini berlangsung saat anak usia lima thuan hingga dewasa.
Jika dikaitkan dengan soal maka pada umur lima tahun anak sudah mulai membutuhkan lingkungan diluar keluarganya sebagai tempat interaksi mereka termasuk dalam proses sosialisasi sekunder, karena anak sudah mulai masuk pada tahap menyadari lingkungan yang ada diluar keluarganya.
Dengan melihat penjelasan tersebut, jawaban yang tepat adalah A.