Iklan

Iklan

Pertanyaan

Sebutkan macam-macamperkembangbiakan vegetatif buatan tumbuhan. Jelaskan dan masing-masingberi contohnya!

Sebutkan macam-macam perkembangbiakan vegetatif buatan tumbuhan. Jelaskan dan masing-masing beri contohnya!space

Iklan

N. Puspita

Master Teacher

Jawaban terverifikasi

Iklan

Pembahasan

Pembahasan
lock

Perkembangbiakan vegetatif merupakan jenis perkembangbiakan secara aseksual tanpa adanya proses pertemuan antara sel kelamin jantan dan sel kelamin betina. Perkembangbiakan vegetatif pada tumbuhan dapat dikelompokkan menjadi dua cara, yaitu vegetatif alami dan vegetatif buatan. Pada vegetatif buatan, proses perkembangbiakan terjadi dengan adanya bantuan manusia. Terdapat beberapa jenis vegetatif buatan, yaitu: Mencangkok : perkembangbiakan dengan cara menumbuhkan akar pada batang tanaman. Batang tanaman yang akan dicangkok biasanya menggunakan batang tumbuhan yang masih muda. Melalui akar yang tumbuh dari lokasi pencangkokan akan dihasilkan tanaman baru yang bersifat mirip dengan induknya. Contohnya pada mangga, jambu air, rambutan, dan sawo. Mengenten : perkembangbiakan dengan cara menyambungkan suatu batang tanaman ke batang tanaman yang lain. Jenis perkembangbiakan ini bertujuan untuk menggabungkan dua sifat tanaman yang berbeda. Contohnya pada mangga, jambu, dan mawar. Okulasi : perkembangbiakan dengan cara menempel tunas muda pada batang tanaman induk. Jenis perkembangbiakan ini bertujuan untuk menggabungkan dua sifat tanaman yang berbeda. Contohnya pada jeruk nipis, alpukat, dan belimbing. Merunduk : perkembangbiakan dengan cara membengkokan batang tanaman ke dalam tanah untuk menumbuhkan akar. Batang tanaman yang akan dirunduk biasanya menggunakan batangyang masih muda. Melalui akar yang tumbuh dari lokasi perundukanakan dihasilkan tanaman baru yang bersifat mirip dengan induknya. Contohnya pada stroberi, arbei, dan apel. Stek :perkembangbiakan dengan cara memotong bagian tubuh tanaman (akar, batang, dan daun). Terdapat 3 jenis stek, yaitu stek akar, stek batang, dan stek daun. Contohnya pada stroberi, apel, ketela, dan anggur.

Perkembangbiakan vegetatif merupakan jenis perkembangbiakan secara aseksual tanpa adanya proses pertemuan antara sel kelamin jantan dan sel kelamin betina. Perkembangbiakan vegetatif pada tumbuhan dapat dikelompokkan menjadi dua cara, yaitu vegetatif alami dan vegetatif buatan. Pada vegetatif buatan, proses perkembangbiakan terjadi dengan adanya bantuan manusia. Terdapat beberapa jenis vegetatif buatan, yaitu:

  • Mencangkok: perkembangbiakan dengan cara menumbuhkan akar pada batang tanaman. Batang tanaman yang akan dicangkok biasanya menggunakan batang tumbuhan yang masih muda. Melalui akar yang tumbuh dari lokasi pencangkokan akan dihasilkan tanaman baru yang bersifat mirip dengan induknya. Contohnya pada mangga, jambu air, rambutan, dan sawo.
  • Mengenten: perkembangbiakan dengan cara menyambungkan suatu batang tanaman ke batang tanaman yang lain. Jenis perkembangbiakan ini bertujuan untuk menggabungkan dua sifat tanaman yang berbeda. Contohnya pada mangga, jambu, dan mawar.
  • Okulasi: perkembangbiakan dengan cara menempel tunas muda pada batang tanaman induk. Jenis perkembangbiakan ini bertujuan untuk menggabungkan dua sifat tanaman yang berbeda. Contohnya pada jeruk nipis, alpukat, dan belimbing.
  • Merunduk: perkembangbiakan dengan cara membengkokan batang tanaman ke dalam tanah untuk menumbuhkan akar. Batang tanaman yang akan dirunduk biasanya menggunakan batang yang masih muda. Melalui akar yang tumbuh dari lokasi perundukan akan dihasilkan tanaman baru yang bersifat mirip dengan induknya. Contohnya pada stroberi, arbei, dan apel.
  • Stek: perkembangbiakan dengan cara memotong bagian tubuh tanaman (akar, batang, dan daun). Terdapat 3 jenis stek, yaitu stek akar, stek batang, dan stek daun. Contohnya pada stroberi, apel, ketela, dan anggur.space

Perdalam pemahamanmu bersama Master Teacher
di sesi Live Teaching, GRATIS!

4

Ismi Inalatul Fauziyah

Makasih ❤️ Pembahasan lengkap banget Ini yang aku cari! Bantu banget Mudah dimengerti

NUR KHALISHAH

Makasih ❤️

Iklan

Iklan

Pertanyaan serupa

Perhatikan ciri-ciri tanaman di bawah ini! Batang berkayu dan lurus Batang kuat Batang tidak terserang penyakit Mendapatkan individu yang sama dengan induknya Berdasarkan ciri-ciri...

1

3.0

Jawaban terverifikasi

RUANGGURU HQ

Jl. Dr. Saharjo No.161, Manggarai Selatan, Tebet, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 12860

Coba GRATIS Aplikasi Roboguru

Coba GRATIS Aplikasi Ruangguru

Download di Google PlayDownload di AppstoreDownload di App Gallery

Produk Ruangguru

Hubungi Kami

Ruangguru WhatsApp

+62 815-7441-0000

Email info@ruangguru.com

info@ruangguru.com

Contact 02140008000

02140008000

Ikuti Kami

©2024 Ruangguru. All Rights Reserved PT. Ruang Raya Indonesia