Iklan

Iklan

Pertanyaan

Reaksi kesetimbangan berikut: 2 NaHCO 3 ​ ( s ) ⇌ Na 2 ​ CO 3 ​ ( s ) + H 2 ​ O ( g ) + CO 2 ​ ( g ) △ H > 0 akan bergeser ke kanan jika ... Sistem didinginkan CO 2 ​ dikeluarkan dari sistem Volume sistem diperkecil Tekanan diturunkan (SNMPTN 2012)

Reaksi kesetimbangan berikut: 


 


akan bergeser ke kanan jika ...

  1. Sistem didinginkan
  2.  dikeluarkan dari sistem
  3. Volume sistem diperkecil
  4. Tekanan diturunkan

(SNMPTN 2012)space

  1. 1, 2, dan 3 SAJA yang benar.

  2. 1 dan 3 SAJA yang benar.

  3. 2 dan 4 SAJA yang benar.

  4. HANYA 4 yang benar.

  5. SEMUA pilihan benar.

Iklan

S. Lubis

Master Teacher

Jawaban terverifikasi

Jawaban

jawabannya adalah C.

jawabannya adalah C.

Iklan

Pembahasan

Asas Le Chatelier: "Bila pada sistem kesetimbangan diadakan aksi, maka sistem akan mengadakan reaksi sedemikian rupa, sehingga pengaruh aksi itu menjadi sekecil-kecilnya". Berikut ini beberapa faktor-faktor yang dapat mempengaruhi pergeseran kesetimbangan: 1. Konsentrasi Jika konsentrasi salah satu zat ditambah , maka kesetimbangan akan bergeser ke arah berlawanan dari zat tersebut. Jika konsentrasi salah satu zat dikurangi , maka kesetimbangan akan bergeser ke arah zat tersebut . 2. Suhu Bila pada sistem kesetimbangan suhu dinaikkan , maka kesetimbangan reaksi akan bergeser ke arah yang membutuhkan kalor ( ke arah reaksi endoterm ). Bila pada sistem kesetimbangan suhu diturunkan , maka kesetimbangan reaksi akan bergeser ke arah yang membebaskan kalor ( ke arah reaksi eksoterm ). 3. Volume dan Tekanan Jika dalam suatu sistem kesetimbangan dilakukan aksi yang menyebabkan perubahan volume (bersamaan dengan perubahan tekanan), maka dalam sistem akan mengadakan reaksi berupa pergeseran kesetimbangan sebagai berikut. Jika volume diperkecil(tekanan diperbesar) , maka kesetimbangan akan bergeser ke arah jumlah koefisien reaksi kecil . Jika volume diperbesar (tekanan diperkecil) , maka kesetimbangan akan bergeser ke arah jumlah koefisien reaksi besar . Jika jumlah koefisien reaksi sebelah kiri = jumlah koefisien reaksi sebelah kanan, maka perubahan tekanan danvolume tidak menggeser letak kesetimbangan. Pada reaksi: 2 NaHCO 3 ​ ( s ) ⇌ Na 2 ​ CO 3 ​ ( s ) + H 2 ​ O ( g ) + CO 2 ​ ( g ) △ H > 0 reaksi kesetimbangan merupakan reaksi heterogen, sehingga wujud gas saja yang mempengaruhi kesetimbangan. Dengan demmikian, kesetimbanganakan bergeser ke produk (kanan), jika: jumlah H 2 ​ O dan CO 2 ​ dikurangi suhu dinaikkan volume diperbesar tekanan diperkecil Dengan demikian, pernyataan 2 dan 4 adalah benar. Jadi jawabannya adalah C.

Asas Le Chatelier: "Bila pada sistem kesetimbangan diadakan aksi, maka sistem akan mengadakan reaksi sedemikian rupa, sehingga pengaruh aksi itu menjadi sekecil-kecilnya".

Berikut ini beberapa faktor-faktor yang dapat mempengaruhi pergeseran kesetimbangan:

1. Konsentrasi

  • Jika konsentrasi salah satu zat ditambah, maka kesetimbangan akan bergeser ke arah berlawanan dari zat tersebut.
  • Jika konsentrasi salah satu zat dikurangi, maka kesetimbangan akan bergeser ke arah zat tersebut.

2. Suhu

  • Bila pada sistem kesetimbangan suhu dinaikkan, maka kesetimbangan reaksi akan bergeser ke arah yang membutuhkan kalor (ke arah reaksi endoterm).
  • Bila pada sistem kesetimbangan suhu diturunkan, maka kesetimbangan reaksi akan bergeser ke arah yang membebaskan kalor (ke arah reaksi eksoterm).

3. Volume dan Tekanan

Jika dalam suatu sistem kesetimbangan dilakukan aksi yang menyebabkan perubahan volume (bersamaan dengan perubahan tekanan), maka dalam sistem akan mengadakan reaksi berupa pergeseran kesetimbangan sebagai berikut.

  • Jika volume diperkecil (tekanan diperbesar), maka kesetimbangan akan bergeser ke arah jumlah koefisien reaksi kecil.
  • Jika volume diperbesar (tekanan diperkecil), maka kesetimbangan akan bergeser ke arah jumlah koefisien reaksi besar.
  • Jika jumlah koefisien reaksi sebelah kiri = jumlah koefisien reaksi sebelah kanan, maka perubahan tekanan dan volume tidak menggeser letak kesetimbangan.

 Pada reaksi:

   

reaksi kesetimbangan merupakan reaksi heterogen, sehingga wujud gas saja yang mempengaruhi kesetimbangan. Dengan demmikian, kesetimbangan akan bergeser ke produk (kanan), jika:

  • jumlah  dikurangi
  • suhu dinaikkan
  • volume diperbesar
  • tekanan diperkecil

Dengan demikian, pernyataan 2 dan 4 adalah benar.

Jadi jawabannya adalah C.

Perdalam pemahamanmu bersama Master Teacher
di sesi Live Teaching, GRATIS!

4

Iklan

Iklan

Pertanyaan serupa

Pada suhu tetap reaksi SO 3 ​ ( g ) ⇌ SO 2 ​ ( g ) + 2 1 ​ O 2 ​ ( g ) bersifatendotermik. Kesetimbangan bergeser ke arahreaktan jika: Gas O 2 ​ ditambahkan dalam sistem setimbang. Volume cam...

17

4.5

Jawaban terverifikasi

RUANGGURU HQ

Jl. Dr. Saharjo No.161, Manggarai Selatan, Tebet, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 12860

Coba GRATIS Aplikasi Roboguru

Coba GRATIS Aplikasi Ruangguru

Download di Google PlayDownload di AppstoreDownload di App Gallery

Produk Ruangguru

Hubungi Kami

Ruangguru WhatsApp

+62 815-7441-0000

Email info@ruangguru.com

[email protected]

Contact 02140008000

02140008000

Ikuti Kami

©2024 Ruangguru. All Rights Reserved PT. Ruang Raya Indonesia