Ras merupakan salah satu bentuk status yang didapatkan sejak lahir. Hal tersebut karena ras secara umum adalah ....
ras merupakan pengelompokkan yang hanya mengutamakan postur tubuh yang dimiliki seseorang
ras merupakan penggolongan berdasarkan wilayah tempat seseorang tersebut dilahirkan, karena wilayah akan menentukan ciri fisik seseorang tersebut
ras merupakan status yang dapat diubah, karena ras merupakan sistem stratifikasi terbuka, dan mudah diubah melalui teknologi tertentu
ras merupakan pengelompokkan masyarakat yang mengutamakan jenis kelamin tertentu, karena latar belakang ras akan menentukan jenis kelamin yang dominan
ras merupakan pengelompokan sejumlah karakteristik, ciri fisik seseorang secara biologi ( warna kulit,struktur rambut, bentuk tengkorak kepala)
M. Robo
Master Teacher
Pengertian ras secara umum adalah klasifikasi manusia berdasarkan ciri biologis yang dimiliki bukan berdasarkan ciri-ciri yang terstruktur secara sosial. Ras juga bisa diartikan sebagai golongan penduduk pada suatu daerah yang mempunyai beberapa sifat keturunan, yang berlainan dengan penduduk pada daerah lainnya. Selain itu, Ras diartikan sebagai suatu kategori dengan pengelompokan sejumlah orang berdasarkan karakteristik fisik tubuh, yang meliputi warna kulit, bentuk tengkorak kepala, struktur rambut, bentuk mata atau hidung, dan simbol-simbol fisik lainnya dengan perspektif subjektif. Maka jawabannya adalah E.
18
5.0 (1 rating)
RUANGGURU HQ
Jl. Dr. Saharjo No.161, Manggarai Selatan, Tebet, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 12860
Produk Ruangguru
Produk Lainnya
Bantuan & Panduan
Hubungi Kami
©2022 Ruangguru. All Rights Reserved PT. Ruang Raya Indonesia