Iklan

Pertanyaan

Peristiwa kelahiran mempengaruhi dinamika penduduk. Pengaruh kelahiran terhadap kependudukan yaitu ....

Peristiwa kelahiran mempengaruhi dinamika penduduk. Pengaruh kelahiran terhadap kependudukan yaitu ....  

Ikuti Tryout SNBT & Menangkan E-Wallet 100rb

Habis dalam

00

:

01

:

24

:

54

Iklan

N. Puspita

Master Teacher

Jawaban terverifikasi

Pembahasan

Pembahasan
lock

Kelahiran atau Natalitasmerupakan angka yang menunjukkan banyaknya bayi yang lahir di suatu wilayah. Kelahiran merupakan faktor dinamika penduduk yang sangat berperan penting, bersama dengan kematian, migrasi masuk dan migrasi keluar. Kelahiran dapat berdampak positif maupun negatif. Hal ini tergantung pada kondisi penduduk di suatu wilayah. Kelahiran akan berdampak negatif ketika suatu wilayah atau penduduk tidak memiliki kesiapan baik dari segi infrastruktur maupun kondisi ekonomi, sehingga peningkatan jumlah penduduk hanya akan menimbulkan beban yang lebih banyak. Sebaliknya, jika kondisi sosial ekonomi suatu wilayah sudah baik maka kelahiran akan muncul sebagai suatu aset masa depan bagi wilayah tersebut untuk menghasilkan generasi produktif yang baru. Untuk Indonesia, tingginya angka kelahiran masih dianggap sebagai masalah kependudukan karena belum siapnya negara dalam memenuhi kebutuhan penduduk yang jumlahnya semakin banyak. Pengaruh kelahiran terhadap kependudukan yaitudapat meningkatkan jumlah penduduk sebagai aset masa depan sekaligus meningkatkan kebutuhan hidup dan kepadatan penduduk.

Kelahiran atau Natalitas merupakan angka yang menunjukkan banyaknya bayi yang lahir di suatu wilayah. Kelahiran merupakan faktor dinamika penduduk yang sangat berperan penting, bersama dengan kematian, migrasi masuk dan migrasi keluar. Kelahiran dapat berdampak positif maupun negatif. Hal ini tergantung pada kondisi penduduk di suatu wilayah. Kelahiran akan berdampak negatif ketika suatu wilayah atau penduduk tidak memiliki kesiapan baik dari segi infrastruktur maupun kondisi ekonomi, sehingga peningkatan jumlah penduduk hanya akan menimbulkan beban yang lebih banyak. Sebaliknya, jika kondisi sosial ekonomi suatu wilayah sudah baik maka kelahiran akan muncul sebagai suatu aset masa depan bagi wilayah tersebut untuk menghasilkan generasi produktif yang baru. Untuk Indonesia, tingginya angka kelahiran masih dianggap sebagai masalah kependudukan karena belum siapnya negara dalam memenuhi kebutuhan penduduk yang jumlahnya semakin banyak. Pengaruh kelahiran terhadap kependudukan yaitu dapat meningkatkan jumlah penduduk sebagai aset masa depan sekaligus meningkatkan kebutuhan hidup dan kepadatan penduduk. 

Buka akses jawaban yang telah terverifikasi

lock

Yah, akses pembahasan gratismu habis


atau

Dapatkan jawaban pertanyaanmu di AiRIS. Langsung dijawab oleh bestie pintar

Tanya Sekarang

Perdalam pemahamanmu bersama Master Teacher
di sesi Live Teaching, GRATIS!

6

Iklan

Tanya ke AiRIS

Yuk, cobain chat dan belajar bareng AiRIS, teman pintarmu!