Iklan
Pertanyaan
Perhatikan teks di bawah ini!
Hutan bakau adalah hutan yang tumbuh di atas rawa-rawa berair payau dan terletak di garis pantai. Hutan ini termasuk ke dalam lingkup ekosistem pantai sebab terletak di kawasan perbatasan laut dan darat. Ada beberapa fungsi dan manfaat yang dimiliki hutan bakau, yaitu untuk melindungi lingkungan laut, manfaat biologi, dan manfaat ekonomi. Hutan bakau dapat melindungi lingkungan laut karena berperan sebagai penahan badai dan angin yang bermuatan garam. Selain itu, hutan bakau juga dapat menahan intrusi (peresapan) air laut ke daratan. Hutan bakau juga mampu menurunkan kandungan karbondioksida di udara dan penambat bahan-bahan pencemar di perairan pantai. Manfaat lainnya dapat dilihat dari segi biologi dan ekonomi, yakni sebagai tempat hidup biota laut dan sumber mata pencaharian masyarakat.
(Diadaptasi dari https://rimbakita.com/ pada 14 Maret 2021)
Ringkasan yang sesuai dengan teks tersebut adalah ...
Hutan bakau adalah hutan yang tumbuh di atas rawa-rawa berair payau dan terletak di garis pantai. Hutan bakau memiliki beberapa fungsi dan manfaat, yaitu sebagai penahan badai dan angin bermuatan garam, dapat menahan peresapan air laut ke daratan, dan menurunkan kandungan karbondioksida.
Hutan bakau adalah hutan yang tumbuh di atas rawa-rawa berair payau dan terletak di garis pantai. Hutan ini termasuk ke dalam lingkup ekosistem pantai dan memiliki beragam fungsi dan manfaat, yaitu untuk melindungi lingkungan laut, manfaat biologi, dan manfaat ekonomi.
Hutan bakau adalah hutan yang tumbuh di atas rawa-rawa berair payau dan termasuk ke dalam lingkup ekosistem pantai. Hutan ini memiliki beberapa fungsi dan manfaat, yaitu sebagai penahan badai dan angin bermuatan garam. Selain itu, berfungsi juga sebagai penambat bahan-bahan pencemar di perairan pantai.
Hutan bakau adalah hutan yang tumbuh di atas rawa-rawa berair payau dan termasuk ke dalam lingkup ekosistem pantai. Hutan ini memiliki beberapa fungsi dan manfaat.
Iklan
R. Trihandayani
Master Teacher
6
0.0 (0 rating)
Iklan
RUANGGURU HQ
Jl. Dr. Saharjo No.161, Manggarai Selatan, Tebet, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 12860
Produk Ruangguru
Bantuan & Panduan
Hubungi Kami
©2025 Ruangguru. All Rights Reserved PT. Ruang Raya Indonesia