Iklan

Pertanyaan

Perhatikan teks berikut ini! Hamid adalah anak kampung yang memiliki cita-cita bisa mengenyam pendidikan setinggi-tingginya. Saat ada guru baru yang merupakan relawan pendidikan datang dan menawarinya untuk mengikuti seleksi beasiswa penuh berupa sekolah gratis dari SMP hingga jenjang sarjana, ia sangat bersemangat. Sang guru pun membimbingnya dengan penuh telaten hingga Hamid pun berhasil lolos seleksi akademik dan diundang untuk mengikuti seleksi akhir berupa wawancara. Namun nahas nasib Hamid, ia harus gagal meraih mimpinya mendapatkan beasiswa karena saat hendak pergi mengikuti seleksi wawancara akhir ibunya tidak mengizinkan, padahal bapaknya mengizinkan. Alasan ibu Hamid tidak memberi izin Hamid pergi mengikuti seleksi wawancara adalah karena sang ibu takut Hamid lolos lagi dan berpisah jauh dengan Hamid. Sang ibu ragu apakah benar jika nanti Hamid pergi ada yang bertanggung jawab merawat Hamid. Tak kurang dari kepala sekolah, guru-guru, dan tokoh masyarakat menjelaskan kepada sang ibu bahwa kelak akan ada pihak-pihak yang akan bertanggungjawab jika Hamid sukses mendapatkan beasiswa dan harus hidup di asrama. Namun, tetap saja ibu Hamid tidak kunjung terbuka dan enggan mengizinkan Hamid pergi. Jika saja ibu tersebut mengizinkan Hamid pergi, maka besar kemungkinan Hamid lolos seleksi wawancara dan mendapatkan beasiswa penuh berupa sekolah gratis dari SMP hingga jenjang Sarjana di Kota Bogor. Dan jika saja hal ini terjadi bisa dipastikan menjadi sejarah fenomenal yang bisa merubah cara pandang orang-orang kampung. Bahwa dengan kesungguhan orang kampung bisa mengenyam pendidikan berkualitas dengan gratis. Sayangnya, hal tersebut gagal terjadi sehingga harapan akan lahirnya perubahan nyata di sektor pendidikan di kampung tersebut tak kunjung terjadi. Berdasarkan teks di atas, faktorpenghambat terjadinya perubahan di kampung tersebut adalah ....

Perhatikan teks berikut ini!  

Hamid adalah anak kampung yang memiliki cita-cita bisa mengenyam pendidikan setinggi-tingginya. Saat ada guru baru yang merupakan relawan pendidikan datang dan menawarinya untuk mengikuti seleksi beasiswa penuh berupa sekolah gratis dari SMP hingga jenjang sarjana, ia sangat bersemangat. Sang guru pun membimbingnya dengan penuh telaten hingga Hamid pun berhasil lolos seleksi akademik dan diundang untuk mengikuti seleksi akhir berupa wawancara. Namun nahas nasib Hamid, ia harus gagal meraih mimpinya mendapatkan beasiswa karena saat hendak pergi mengikuti seleksi wawancara akhir ibunya tidak mengizinkan, padahal bapaknya mengizinkan. Alasan ibu Hamid tidak memberi izin Hamid pergi mengikuti seleksi wawancara adalah karena sang ibu takut Hamid lolos lagi dan berpisah jauh dengan Hamid. Sang ibu ragu apakah benar jika nanti Hamid pergi ada yang bertanggung jawab merawat Hamid. Tak kurang dari kepala sekolah, guru-guru, dan tokoh masyarakat menjelaskan kepada sang ibu bahwa kelak akan ada pihak-pihak yang akan bertanggungjawab jika Hamid sukses mendapatkan beasiswa dan harus hidup di asrama. Namun, tetap saja ibu Hamid tidak kunjung terbuka dan enggan mengizinkan Hamid pergi. Jika saja ibu tersebut mengizinkan Hamid pergi, maka besar kemungkinan Hamid lolos seleksi wawancara dan mendapatkan beasiswa penuh berupa  sekolah gratis dari SMP hingga jenjang Sarjana di Kota Bogor. Dan jika saja hal ini terjadi bisa dipastikan menjadi sejarah fenomenal yang bisa merubah cara pandang orang-orang kampung. Bahwa dengan kesungguhan orang kampung bisa mengenyam pendidikan berkualitas dengan gratis. Sayangnya, hal tersebut gagal terjadi sehingga harapan akan lahirnya perubahan nyata di sektor pendidikan di kampung tersebut tak kunjung terjadi.
 

Berdasarkan teks di atas, faktor penghambat terjadinya perubahan di kampung tersebut adalah ....undefined  

  1. lambatnya perkembangan IPTEKundefined  

  2. sikap dan pola pikir yang tertutupundefined  

  3. adat dan kebiasaan yang telah tertanam kuatundefined  

  4. kurangnya hubungan dengan masyarakat lainundefined  

  5. keyakinan bahwa hidup tak mungkin diperbaikiundefined  

Ikuti Tryout SNBT & Menangkan E-Wallet 100rb

Habis dalam

02

:

03

:

02

:

33

Klaim

Iklan

A. Acfreelance

Master Teacher

Jawaban terverifikasi

Pembahasan

Berdasarkan teks di atas, bisa disimpulkan bahwa faktor yang menghambat terjadinya perubahan nyata di kampung tersebut adalah sikap dan pola pikir yang tertutup. Sikap tertutup terhadap hal-hal baru, tidak percaya dengan penjelasan orang yang jauh lebih paham dan menguasai masalah dapat menjadi penghambat terjadinya perubahan sosial. Dalam kaitan dengan kasus seperti yang ada pada teks di atas, sikap ibu Hamid yang cendrung tidak percaya bahwa akan ada pihak-pihak yang bertanggungjawab mengurus dan merawat Hamid jika sang anak berhasil mendapatkan beasiswa adalah faktor penghambat yang turut menghambat terjadinya perubahan penting di kampung tersebut. Karena jika saja Hamid dizinkan pergi mengikuti seleksi wawancara akhir dan berhasil mendapatkan beasiswa, maka sejarah di kampung tersebut akan berubah. Hamid menjadi orang pertama di kampung tersebut yang bisa mendapatkan beasiswa, menepiskan anggapan bahwa orang kampung tidak bisa bersaing. Dan yang terpenting sepulangnya dari studi, Hamid bisa menjadi agen perubahan di kampungnya, bisa menjadi contoh nyata bagi anak-anak di kampung di mana ia tinggal. Dengan begitu orang-orang di kampung akan tersadarkan bahwa memang benar tidak perlu kaya untuk mengenyam pendidikan gratis berkualitas, dan cerita kesuksesan Hamid bisa jadi adalah buktinya. Namun, semua itu tinggal cerita karena adanya faktor penghambat berupa sikap dan pola pikir sang ibu yang tertutup. Berdasarkan penjelasan tersebut, jawaban yang tepat adalah B.

Berdasarkan teks di atas, bisa disimpulkan bahwa faktor yang menghambat terjadinya perubahan nyata di kampung tersebut adalah sikap dan pola pikir yang tertutup. Sikap tertutup terhadap hal-hal baru, tidak percaya dengan penjelasan orang yang jauh lebih paham dan menguasai masalah dapat menjadi penghambat terjadinya perubahan sosial. Dalam kaitan dengan kasus seperti yang ada pada teks di atas, sikap ibu Hamid yang cendrung tidak percaya bahwa akan ada pihak-pihak yang bertanggungjawab mengurus dan merawat Hamid jika sang anak berhasil mendapatkan beasiswa adalah faktor penghambat yang turut menghambat terjadinya perubahan penting di kampung tersebut. Karena jika saja Hamid dizinkan pergi mengikuti seleksi wawancara akhir dan berhasil mendapatkan beasiswa, maka sejarah di kampung tersebut akan berubah. Hamid menjadi orang pertama di kampung tersebut yang bisa mendapatkan beasiswa, menepiskan anggapan bahwa orang kampung tidak bisa bersaing. Dan yang terpenting sepulangnya dari studi, Hamid bisa menjadi agen perubahan di kampungnya, bisa menjadi contoh nyata bagi anak-anak di kampung di mana ia tinggal. Dengan begitu orang-orang di kampung akan tersadarkan bahwa memang benar tidak perlu kaya untuk mengenyam pendidikan gratis berkualitas, dan cerita kesuksesan Hamid bisa jadi adalah buktinya. Namun, semua itu tinggal cerita karena adanya faktor penghambat berupa sikap dan pola pikir sang ibu yang tertutup.undefined  

Berdasarkan penjelasan tersebut, jawaban yang tepat adalah B.undefined  undefined  

Perdalam pemahamanmu bersama Master Teacher
di sesi Live Teaching, GRATIS!

3

Iklan

Pertanyaan serupa

Kurang berkembangnya ilmu pengetahuan dalam suatu masyarakat karena ....

1

0.0

Jawaban terverifikasi

RUANGGURU HQ

Jl. Dr. Saharjo No.161, Manggarai Selatan, Tebet, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 12860

Coba GRATIS Aplikasi Roboguru

Coba GRATIS Aplikasi Ruangguru

Download di Google PlayDownload di AppstoreDownload di App Gallery

Produk Ruangguru

Hubungi Kami

Ruangguru WhatsApp

+62 815-7441-0000

Email info@ruangguru.com

[email protected]

Contact 02130930000

02130930000

Ikuti Kami

©2026 Ruangguru. All Rights Reserved PT. Ruang Raya Indonesia