Iklan

Iklan

Pertanyaan

Perhatikan teks berikut! Air Putih, Ajaib bagi Tubuh Air merupakan zat gizi yang sangat penting. Air merupakan komponen utama pada manusia. 70% tubuh manusia terdiri dari air. Oleh karenanya, minum air dibutuhkan agar kesehatan tubuh terjaga, dan tubuh tidak kekurangan air. Minum air akan menjaga keseimbangan antara jumlah air yang masuk dengan jumlah air yang hilang dari tubuh. Ketika beraktivitas, sebagian air akan keluar dari tubuh melalui keringat. Ketika kita bernapas, buang air besar, atau buang air kecil, ada juga cairan yang hilang dari tubuh kita. Kekurangan cairan, atau dehidrasi akan berpengaruh terhadap kerja organ-organ tubuh. Air diperlukan untuk melembabkan jaringan mulut, mata, hidung, serta melindungi organ dan jaringan tubuh. Air juga membantu melarutkan mineral dan zat gizi lainnya sehingga dapat dimanfaatkan oleh tubuh. Air berfungsi pula untuk mengatur suhu tubuh, pelumasan sendi, dan meringankan beban kerja ginjal dan hati. Kekurangan air dalam tubuh dapat menyebabkan kita merasa haus, cepat lelah, menurunkan daya ingat dan konsentrasi, serta mengurangi kerja otak. Jika berkepanjangan, gangguan kesehatan pada ginjal, hati, dan sistem pembuangan juga dapat terjadi. Untuk mengganti cairan tubuh yang keluar, tubuh membutuhkan 1,5 – 2 liter asupan air setiap hari. Untuk mudahnya, kita sebaiknya minum minimal 8 gelas sehari. Nah, menambah asupan air dalam tubuh dapat diperoleh dari makanan dan minuman. Namun, cairan yang paling baik adalah dengan minum air putih yang berasal dari tanah. Air tanah yang kita konsumsi merupakan hasil dari proses fisika, kimia, dan biologi yang berlangsung secara alami. Air tanah kaya akan berbagai mineral. Tetapi perlu juga diperhatikan, bahwa jika manusia tidak mengendalikan pembuangan limbah berbahaya, air tanah akan tercemar. Mengubur sampah plastik dalam tanah, membuang baterai bekas pakai ke tanah, akan membuat racun yang terkandung di dalamnya terserap oleh tanah, dan akan mencemari air tanah. Memelihara kesehatan dengan minum air putih adalah hal sederhana. Memelihara kualitas air tanah di sekitarmu juga tidak sulit. Mulailah dari sekarang. Pelihara lingkungan dan memelihara kesehatan tubuh dengan 8 gelas air putih setiap hari. Informasi penting yang terdapat dalam paragraf 3 adalah ...

Perhatikan teks berikut!
 

Air Putih, Ajaib bagi Tubuh


    Air merupakan zat gizi yang sangat penting. Air merupakan komponen utama pada manusia. 70% tubuh manusia terdiri dari air. Oleh karenanya, minum air dibutuhkan agar kesehatan tubuh terjaga, dan tubuh tidak kekurangan air. 

    Minum air akan menjaga keseimbangan antara jumlah air yang masuk dengan jumlah air yang hilang dari tubuh. Ketika beraktivitas, sebagian air akan keluar dari tubuh melalui keringat. Ketika kita bernapas, buang air besar, atau buang air kecil, ada juga cairan yang hilang dari tubuh kita. 

    Kekurangan cairan, atau dehidrasi akan berpengaruh terhadap kerja organ-organ tubuh. Air diperlukan untuk melembabkan jaringan mulut, mata, hidung, serta melindungi organ dan jaringan tubuh. Air juga membantu melarutkan mineral dan zat gizi lainnya sehingga dapat dimanfaatkan oleh tubuh. Air berfungsi pula untuk mengatur suhu tubuh, pelumasan sendi, dan meringankan beban kerja ginjal dan hati. Kekurangan air dalam tubuh dapat menyebabkan kita merasa haus, cepat lelah, menurunkan daya ingat dan konsentrasi, serta mengurangi kerja otak. Jika berkepanjangan, gangguan kesehatan pada ginjal, hati, dan sistem pembuangan juga dapat terjadi. 

    Untuk mengganti cairan tubuh yang keluar, tubuh membutuhkan 1,5 – 2 liter asupan air setiap hari. Untuk mudahnya, kita sebaiknya minum minimal 8 gelas sehari. Nah, menambah asupan air dalam tubuh dapat diperoleh dari makanan dan minuman. Namun, cairan yang paling baik adalah dengan minum air putih yang berasal dari tanah. 

    Air tanah yang kita konsumsi merupakan hasil dari proses fisika, kimia, dan biologi yang berlangsung secara alami. Air tanah kaya akan berbagai mineral. Tetapi perlu juga diperhatikan, bahwa jika manusia tidak mengendalikan pembuangan limbah berbahaya, air tanah akan tercemar. Mengubur sampah plastik dalam tanah, membuang baterai bekas pakai ke tanah, akan membuat racun yang terkandung di dalamnya terserap oleh tanah, dan akan mencemari air tanah. Memelihara kesehatan dengan minum air putih adalah hal sederhana. Memelihara kualitas air tanah di sekitarmu juga tidak sulit. Mulailah dari sekarang. Pelihara lingkungan dan memelihara kesehatan tubuh dengan 8 gelas air putih setiap hari.


Informasi penting yang terdapat dalam paragraf 3 adalah ...undefined 

  1. Air merupakan zat gizi yang penting bagi tubuh.undefined 

  2. Air merupakan komponen penting bagi manusia.undefined 

  3. Mengkonsumsi air putih dapat menjaga kesehatan tubuh.undefined 

  4. Kekurangan cairan, atau dehidrasi akan berpengaruh terhadap kerja organ-organ tubuh.undefined 

Iklan

F. Freelancer1

Master Teacher

Jawaban terverifikasi

Jawaban

jawaban yang tepat adalah D.

jawaban yang tepat adalah D.undefined  

Iklan

Pembahasan

Informasi penting adalah informasi mengenai suatu hal yang bersifat pokok atau inti yang terpenting dari suatu topik. Dalam paragraf 3 menjelaskan mengenai informasi dampak yang akan dialami tubuh ketika kekurangan mengkonsumsi air. Kalimat yang menjelaskan hal tersebut terdapat dalam kalimat pertama dalam paragraf ketiga. Kalimat pertama dalam paragraf ketiga adalah kekurangan cairan, atau dehidrasi akan berpengaruh terhadap kerja organ-organ tubuh. Oleh karena itu, jawaban yang tepat adalah D.

Informasi penting adalah informasi mengenai suatu hal yang bersifat pokok atau inti yang terpenting dari suatu topik. Dalam paragraf 3 menjelaskan mengenai informasi dampak yang akan dialami tubuh ketika kekurangan mengkonsumsi air. Kalimat yang menjelaskan hal tersebut terdapat dalam kalimat pertama dalam paragraf ketiga. Kalimat pertama dalam paragraf ketiga adalah kekurangan cairan, atau dehidrasi akan berpengaruh terhadap kerja organ-organ tubuh.

Oleh karena itu, jawaban yang tepat adalah D.undefined  

Perdalam pemahamanmu bersama Master Teacher
di sesi Live Teaching, GRATIS!

1

Iklan

Iklan

Pertanyaan serupa

Perhatikan teks berikut! Manfaat Penggunaan Internet Internet sekarang menjadi salah satu hal yang sangat bermanfaat buat manusia. Kita bisa dengan mudah mengetahui berbagai informasi di belah...

4

1.0

Jawaban terverifikasi

RUANGGURU HQ

Jl. Dr. Saharjo No.161, Manggarai Selatan, Tebet, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 12860

Coba GRATIS Aplikasi Roboguru

Coba GRATIS Aplikasi Ruangguru

Download di Google PlayDownload di AppstoreDownload di App Gallery

Produk Ruangguru

Hubungi Kami

Ruangguru WhatsApp

+62 815-7441-0000

Email info@ruangguru.com

[email protected]

Contact 02140008000

02140008000

Ikuti Kami

©2024 Ruangguru. All Rights Reserved PT. Ruang Raya Indonesia