Iklan
Pertanyaan
Perhatikan kerangka dari sebuah teks eksposisi berikut!
Isu: Penggunaan media sosial di kalangan remaja
Pernyataan Umum: Media sosial dapat membawa bahaya tersendiri bagi remaja
Rangkaian Argumen: Studi mengenai dampak negatif media sosial dan contoh kasus yang menunjukkan adanya bahaya media sosial bagi remaja
Penegasan Ulang: Maraknya penggunaan media sosial di kalangan remaja perlu ditangani
Paragraf penegasan ulang yang paling tepat berdasarkan kerangka di atas serta ditulis dengan kata baku dalam semua kalimatnya adalah ...
Dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia, media sosial berarti 'laman atau aplikasi yang memungkinkan pengguna dapat membuat dan berbagi isi atau terlibat dalam jaringan sosial'. Semakin hari, penggunaan media sosial di kalangan remaja semakin meningkat. Hal tersebut dapat menimbulkan dampak negatif yang perlu diwaspadai.
Banyaknya dampak negatif yang ada membuktikan bahwa penggunaan media sosial dapat membawa bahaya tersendiri bagi remaja. Oleh karena itu, masalah maraknya penggunaan media sosial di kalangan remaja sudah saatnya mendapat perhatian dari berbagai pihak.
Analisa mengenai dampak negatif media sosial menunjukkan bahwa penggunaan media sosial dapat membahayakan remaja dalam beberapa aspek. Mengingat hal itu, sudah saatnya pemerintah dan masyarakat bekerja sama untuk mengatasi maraknya penggunaan media sosial di kalangan remaja.
Berdasarkan kasus-kasus yang ada, dapat disimpulkan bahwa media sosial dapat menimbulkan berbagai dampak negatif terhadap penggunanya. Salah satu contoh nyata dari dampak tersebut adalah munculnya kasus penipuan yang mengincar para remaja. Oleh sebab itu, masyarakat perlu waspada dengan mulai maraknya kejahatan yang terjadi melalui media sosial.
Iklan
K. Sahrozat
Master Teacher
7
5.0 (3 rating)
Iklan
RUANGGURU HQ
Jl. Dr. Saharjo No.161, Manggarai Selatan, Tebet, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 12860
Produk Ruangguru
Bantuan & Panduan
Hubungi Kami
©2026 Ruangguru. All Rights Reserved PT. Ruang Raya Indonesia