Iklan

Pertanyaan

Perhatikan ilustrasi berikut! Pada era globalisasi saat ini, beberapa negara di dunia memiliki peran penting dalam memainkan roda kehidupan masyarakat dunia. Jepang merupakan salah satu negara di Asia yang memiliki peran penting dalam menggerakan roda kehidupan di beberapa negara dunia. Hal ini didukung oleh kemajuan teknologi yang dimiliki oleh Jepang sebagai negara yang memiliki perkembangan teknologi dan industrialisasi yang cukup pesat dalam meningkatkan pertumbuhan ekonomi. Produk industri buatan Jepang yang digunakan oleh beberapa negara di dunia guna menunjang pembangunan di negaranya. Selain itu, Jepang juga turut serta membangun industri di negara-negara dunia guna memperluas jangkauan pasar. Berdasarkan ilustrasi tersebut, jika dianalisis melalui perspektif teori sistem dunia, tindakan yang dilakukan oleh Jepang menunjukkan adanya ….

Perhatikan ilustrasi berikut!
 

Pada era globalisasi saat ini, beberapa negara di dunia memiliki peran penting dalam memainkan roda kehidupan masyarakat dunia. Jepang merupakan salah satu negara di Asia yang memiliki peran penting dalam menggerakan roda kehidupan di beberapa negara dunia. Hal ini didukung oleh kemajuan teknologi yang dimiliki oleh Jepang sebagai negara yang memiliki perkembangan teknologi dan industrialisasi yang cukup pesat dalam meningkatkan pertumbuhan ekonomi. Produk industri buatan Jepang yang digunakan oleh beberapa negara di dunia guna menunjang pembangunan di negaranya. Selain itu, Jepang juga turut serta membangun industri di negara-negara dunia guna memperluas jangkauan pasar.


Berdasarkan ilustrasi tersebut, jika dianalisis melalui perspektif teori sistem dunia, tindakan yang dilakukan oleh Jepang menunjukkan adanya …. 

  1. dominasi perekonomian dunia sebagai negara inti dalam sektor industri, perdagangan, dan keuanganundefined 

  2. dominasi ekonomi sebagai negara inti guna memperoleh keuntungan dalam bersaing di pasar globalundefined 

  3. dominasi ekonomi sebagai negara inti yang berhubungan dengan perkembangan teknologi sebagai bentuk kesadaran globalundefined 

  4. dominasi ekonomi global yang dilakukan oleh negara-negara inti melalui perdagangan internasional yang terintegrasiundefined 

  5. dominasi dalam pembangunan ekonomi global yang dilakukan oleh negara-negara inti dalam hal penguasaan modal (kapital) di arena globalisasiundefined 

Ikuti Tryout SNBT & Menangkan E-Wallet 100rb

Habis dalam

00

:

00

:

32

:

34

Klaim

Iklan

W. Ayu

Master Teacher

Jawaban terverifikasi

Jawaban

jawaban yang tepat adalah A.

jawaban yang tepat adalah A.undefined 

Pembahasan

Melalui perspektif teori sistem dunia yang dikemukakan oleh Immanuel Wallerstein, menjelaskan bahwa globalisasi telah membagi negara-negara di dunia menjadi tiga kelas, yaitu negara inti (pusat), negara semiperiferi (semi pinggiran), dan negara periferi (pinggiran). Dalam hal ini, negara inti (pusat) merupakan negara yang mendominasi perekonomian dunia baik dalam sektor industri, perdagangan, dan keuangan. Sedangkan, negara semiperiferi (semi pinggiran) merupakan negara yang masih didominasi oleh negara inti (pusat) tetapi juga mendominasi negara periferi (pinggiran). Dan terakhir, negara periferi (pinggiran) merupakan negara yang didominasi oleh negara inti (pusat) dan negara semiperiferi (semi pinggiran) karena masih memiliki sektor industri yang lemah serta laju perekonomian yang lambat. Berdasarkan ilustrasi di atas, merupakan salah satu bentuk dari adanya dominasi ekonomi sebagai negara inti dalam sektor industri, perdagangan, dan keuangan. Hal ini ditandai dengan adanya penjelasan mengenai negara-negara di dunia yang bergantung dengan membeli produk buatan Jepang sebagai penunjang pembangunan. Serta, pembangunan industri yang dilakukan oleh Jepang guna memperluas jangkauan pasar. Adapun pilihan jawaban yang lain, yaitu. Pilihan B tidak tepat, karena pada pilihan ini merupakan penjelasan teori globalisasi menurut perspektif Thomas Friedman yang memandang bahwa globalisasi sebagai proses liberalisasi di mana setiap negara di dunia berpeluang untuk memperoleh keuntungan dalam pasar global. Pilihan C tidak tepat, karena pada pilihan ini merupakan penjelasan teori globalisasi menurut perspektif Ritzer yang menjelaskan bahwa manusia pada era globalisasi sudah mempunyai tujuan yang jelas atau yang mempermudah kehidupannya dengan menggunakan teknologi. Pilihan D tidak tepat, karena pada pilihan ini merupakan penjelasan teori globalisasi menurut perspektif William Robinson yang menjelaskan bahwa perubahan besar telah terjadi, dari ekonomi dunia menjadi ekonomi global. Dimana pada awalnya setiap negara di dunia mengembangkan ekonomi nasional yang terhubung dengan negara-negara lain melalui perdagangan dan keuangan dalam sebuah pasar internasional yang terintegrasi. Pilihan E tidak tepat, karena pada pilihan ini merupakan penjelasan teori globalisasi menurut perspektif Martin Wolf yang menjelaskan bahwa penguasaan modal (kapital) yang besar merupakan penentu dalam kompetisi di arena globalisasi. Jadi, jawaban yang tepat adalah A.

Melalui perspektif teori sistem dunia yang dikemukakan oleh Immanuel Wallerstein, menjelaskan bahwa globalisasi telah membagi negara-negara di dunia menjadi tiga kelas, yaitu negara inti (pusat), negara semiperiferi (semi pinggiran), dan negara periferi (pinggiran). Dalam hal ini, negara inti (pusat) merupakan negara yang mendominasi perekonomian dunia baik dalam sektor industri, perdagangan, dan keuangan. Sedangkan, negara semiperiferi (semi pinggiran) merupakan negara yang masih didominasi oleh negara inti (pusat) tetapi juga mendominasi negara periferi (pinggiran). Dan terakhir, negara periferi (pinggiran) merupakan negara yang didominasi oleh negara inti (pusat) dan negara semiperiferi (semi pinggiran) karena masih memiliki sektor industri yang lemah serta laju perekonomian yang lambat. Berdasarkan ilustrasi di atas, merupakan salah satu bentuk dari adanya dominasi ekonomi sebagai negara inti dalam sektor industri, perdagangan, dan keuangan. Hal ini ditandai dengan adanya penjelasan mengenai negara-negara di dunia yang bergantung dengan membeli produk buatan Jepang sebagai penunjang pembangunan. Serta, pembangunan industri yang dilakukan oleh Jepang guna memperluas jangkauan pasar.

Adapun pilihan jawaban yang lain, yaitu.
 

  • Pilihan B tidak tepat, karena pada pilihan ini merupakan penjelasan teori globalisasi menurut perspektif Thomas Friedman yang memandang bahwa globalisasi sebagai proses liberalisasi di mana setiap negara di dunia berpeluang untuk memperoleh keuntungan dalam pasar global.
  • Pilihan C tidak tepat, karena pada pilihan ini merupakan penjelasan teori globalisasi menurut perspektif Ritzer yang menjelaskan bahwa manusia pada era globalisasi sudah mempunyai tujuan yang jelas atau yang mempermudah kehidupannya dengan menggunakan teknologi.
  • Pilihan D tidak tepat, karena pada pilihan ini merupakan penjelasan teori globalisasi menurut perspektif William Robinson yang menjelaskan bahwa perubahan besar telah terjadi, dari ekonomi dunia menjadi ekonomi global. Dimana pada awalnya setiap negara di dunia mengembangkan ekonomi nasional yang terhubung dengan negara-negara lain melalui perdagangan dan keuangan dalam sebuah pasar internasional yang terintegrasi.
  • Pilihan E tidak tepat, karena pada pilihan ini merupakan penjelasan teori globalisasi menurut perspektif Martin Wolf yang menjelaskan bahwa penguasaan modal (kapital) yang besar merupakan penentu dalam kompetisi di arena globalisasi.


Jadi, jawaban yang tepat adalah A.undefined 

Perdalam pemahamanmu bersama Master Teacher
di sesi Live Teaching, GRATIS!

1

Iklan

Pertanyaan serupa

Di bawah ini yang merupakan penjelasan dari teori sistem dunia dalam globalisasi, yaitu …. Negara inti mendominasi ekonomi dunia dalam sektor industri, perdagangan, dan keuangan. Negara perif...

73

0.0

Jawaban terverifikasi

RUANGGURU HQ

Jl. Dr. Saharjo No.161, Manggarai Selatan, Tebet, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 12860

Coba GRATIS Aplikasi Roboguru

Coba GRATIS Aplikasi Ruangguru

Download di Google PlayDownload di AppstoreDownload di App Gallery

Produk Ruangguru

Hubungi Kami

Ruangguru WhatsApp

+62 815-7441-0000

Email info@ruangguru.com

[email protected]

Contact 02140008000

02140008000

Ikuti Kami

©2024 Ruangguru. All Rights Reserved PT. Ruang Raya Indonesia