Iklan

Pertanyaan

Perairan antarpulau Indonesia bukan sebagai pemisah melainkan penghubung. Jelaskan pernyataan tersebut!

Perairan antarpulau Indonesia bukan sebagai pemisah melainkan penghubung. Jelaskan pernyataan tersebut! 

Ikuti Tryout SNBT & Menangkan E-Wallet 100rb

Habis dalam

02

:

20

:

59

:

53

Klaim

Iklan

T. Dirgantara

Master Teacher

Jawaban terverifikasi

Pembahasan

Pembahasan
lock

Perairan antarpulau Indonesia bukan sebagai pemisah melainkan penghubung, karena wilayah laut yang terletak di antara pulau-pulau Indonesia menjadi pemersatu , dengan menjadi laut teritorial yang menjadi wilayah Indonesia dan jalur transportasi antar pulau tersebut. Pada saat sebelum Deklarasi Juanda diumumkan pada tanggal 13 Desember 1957 oleh Perdana Menteri Indonesia pada saat itu, Djuanda Kartawidjaja, wilayah perairan Indonesia sangat terbatas , hanya sejauh 3 mil laut dari garis pantai. Wilayah perairan diluar garis 3 mil laut ini dianggap laut bebas dan di luar wilayah kedaulatan Indonesia. Akibat keterbatasan ini, wilayah pulau-pulau Indonesia menjadi terpisah-pisah oleh laut, selat dan teluk diantaranya. Misalnya, pulau Kalimantan dan Jawa terpisah oleh laut Jawa. Wilayah Laut Jawa yang berada lebih dari 3 mil laut di luar garis pantai pulau Kalimantan dan Jawa dianggap laut lepas. Sehingga, pulau Jawa dan Kalimantan dipisahkan oleh laut lepas yang bukan wilayah Indonesia saat itu. Setelah deklarasi Juanda diumumkan, batas wilayah perairan Indonesia diperpanjang hingga 12 mil laut dari garis pantai.Wilayah laut teritorial di antara pulau-pulau Indonesia ini juga dinyatakan menjadi wilayah kedaulatan Indonesia . Indonesia memiliki kekuasaan untuk mengelola wilayah ini dan membatasi tindakan kapal negara asing di sini. Wilayah ini menjadi tanggung jawab keamanan Indonesia. Wilayah laut teritorial ini sangat penting bagi bangsa Indonesia, sebab menjadi jalur transportasi antar pulau. Misalnya, laut ini menjadi jalur kapal yang membawa beras, hasil hutan dan penumpang melalui kapal layar Pelni.

Perairan antarpulau Indonesia bukan sebagai pemisah melainkan penghubung, karena wilayah laut yang terletak di antara pulau-pulau Indonesia menjadi pemersatu, dengan menjadi laut teritorial yang menjadi wilayah Indonesia dan jalur transportasi antar pulau tersebut.

Pada saat sebelum Deklarasi Juanda diumumkan pada tanggal 13 Desember 1957 oleh Perdana Menteri Indonesia pada saat itu, Djuanda Kartawidjaja, wilayah perairan Indonesia sangat terbatas, hanya sejauh 3 mil laut dari garis pantai. 

Wilayah perairan diluar garis 3 mil laut ini dianggap laut bebas dan di luar wilayah kedaulatan Indonesia. Akibat keterbatasan ini, wilayah pulau-pulau Indonesia menjadi terpisah-pisah oleh laut, selat dan teluk diantaranya.

Misalnya, pulau Kalimantan dan Jawa terpisah oleh laut Jawa. Wilayah Laut Jawa yang berada lebih dari 3 mil laut di luar garis pantai pulau Kalimantan dan Jawa dianggap laut lepas. Sehingga, pulau Jawa dan Kalimantan dipisahkan oleh laut lepas yang bukan wilayah Indonesia saat itu.

Setelah deklarasi Juanda diumumkan, batas wilayah perairan Indonesia diperpanjang hingga 12 mil laut dari garis pantai. Wilayah laut teritorial di antara pulau-pulau Indonesia ini juga dinyatakan menjadi wilayah kedaulatan Indonesia. Indonesia memiliki kekuasaan untuk mengelola wilayah ini dan membatasi tindakan kapal negara asing di sini. Wilayah ini menjadi tanggung jawab keamanan Indonesia.

Wilayah laut teritorial ini sangat penting bagi bangsa Indonesia, sebab menjadi jalur transportasi antar pulau. Misalnya, laut ini menjadi jalur kapal yang membawa beras, hasil hutan dan penumpang melalui kapal layar Pelni.

Perdalam pemahamanmu bersama Master Teacher
di sesi Live Teaching, GRATIS!

1

Iklan

Pertanyaan serupa

Potensi perairan Indonesia sangat berlimpah sehingga Indonesia dapat menjadi poros maritim dunia berdasarkan karakteristik wilayah perairan karena ...

34

4.7

Jawaban terverifikasi

RUANGGURU HQ

Jl. Dr. Saharjo No.161, Manggarai Selatan, Tebet, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 12860

Coba GRATIS Aplikasi Roboguru

Coba GRATIS Aplikasi Ruangguru

Download di Google PlayDownload di AppstoreDownload di App Gallery

Produk Ruangguru

Hubungi Kami

Ruangguru WhatsApp

+62 815-7441-0000

Email info@ruangguru.com

[email protected]

Contact 02130930000

02130930000

Ikuti Kami

©2026 Ruangguru. All Rights Reserved PT. Ruang Raya Indonesia