Iklan

Pertanyaan

Penyerbuan Irak terhadap Kuwait dilatarbelakangi oleh…. Irak menyalahkan Kuwait atas menumpuknya utang luar negeri Irak Kuwait menolak menghapus utang Irak Kuwait dianggap melanggar ketentuan yang mengikat bagi negara-negara OPEC wilayah Kuwait diklaim milik Irak

Penyerbuan Irak terhadap Kuwait dilatarbelakangi oleh….

  1. Irak menyalahkan Kuwait atas menumpuknya utang luar negeri Irak

  2. Kuwait menolak menghapus utang Irak

  3. Kuwait dianggap melanggar ketentuan yang mengikat bagi negara-negara OPEC

  4. wilayah Kuwait diklaim milik Irak

  1. jika jawaban (1), (2), dan (3) benar

  2. jika jawaban (1) dan (3) benar

  3. jika jawaban (2) dan (4) benar

  4. jika jawaban (4) saja yang benar

  5. jika semua jawaban (1), (2), (3), dan (4) benar

Ikuti Tryout SNBT & Menangkan E-Wallet 100rb

Habis dalam

00

:

22

:

54

:

43

Klaim

Iklan

M. Ifdlol

Master Teacher

Mahasiswa/Alumni Universitas Negeri Semarang

Jawaban terverifikasi

Pembahasan

Penyerbuan Irak terhadap Kuwait membuka terjadinya Perang Teluk II. Perang Teluk II berlangsung pada 2 Agustus 1990 – 28 Februari 1991. Latar belakang penyerbuan tersebut antara lain: Irak berperang melawan Iran sebelum Perang Teluk. Perang ini mengakibatkan kemerosotan ekonomi bagi Irak, yang ditandai dengan macetnya pembangunan dalam negeri dan menumpuknya utang luar negeri. Pemimpin Irak, Saddam Husein, menjadikan Kuwait sebagai pihak yang bersalah atas menumpuknya utang luar negeri Irak. Irak memaksa Kuwait dan Arab Saudi untuk menghapuskan utang luar negeri Irak, namun Kuwait dan Arab Saudi menolak paksaan itu. Irak pun menuduh kedua negara itu bersekutu menjaga harga minyak tetap rendah demi persahabatan dengan bangsa Barat. Masalah klaim Kuwait atas ladang minyak Rumeila di perbatasan Kuwait-Irak. Irak menuduh klaim Kuwait tersebut sebagai pencurian. Irak pun menganggap Kuwait melanggar ketentuan OPEC mengenai kuota serta harga minyak. Irak mengklaim Kuwait sebagai provinsi ke-19 dari Republik Irak.

Penyerbuan Irak terhadap Kuwait membuka terjadinya Perang Teluk II. Perang Teluk II berlangsung pada 2 Agustus 1990 – 28 Februari 1991. Latar belakang penyerbuan tersebut antara lain:

  • Irak berperang melawan Iran sebelum Perang Teluk. Perang ini mengakibatkan kemerosotan ekonomi bagi Irak, yang ditandai dengan macetnya pembangunan dalam negeri dan menumpuknya utang luar negeri. Pemimpin Irak, Saddam Husein, menjadikan Kuwait sebagai pihak yang bersalah atas menumpuknya utang luar negeri Irak.

  • Irak memaksa Kuwait dan Arab Saudi untuk menghapuskan utang luar negeri Irak, namun Kuwait dan Arab Saudi menolak paksaan itu. Irak pun menuduh kedua negara itu bersekutu menjaga harga minyak tetap rendah demi persahabatan dengan bangsa Barat.

  • Masalah klaim Kuwait atas ladang minyak Rumeila di perbatasan Kuwait-Irak. Irak menuduh klaim Kuwait tersebut sebagai pencurian. Irak pun menganggap Kuwait melanggar ketentuan OPEC mengenai kuota serta harga minyak.

  • Irak mengklaim Kuwait sebagai provinsi ke-19 dari Republik Irak.

Perdalam pemahamanmu bersama Master Teacher
di sesi Live Teaching, GRATIS!

11

Iklan

Pertanyaan serupa

Latar belakang Perang Teluk III atau invasi Amerika Serikat ke Irak (2003) di antaranya.... tuduhan Amerika Serikat tentang pengembangan senjata biologis yang dilakukan Irak pelanggaran batas...

1

3.0

Jawaban terverifikasi

RUANGGURU HQ

Jl. Dr. Saharjo No.161, Manggarai Selatan, Tebet, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 12860

Coba GRATIS Aplikasi Roboguru

Coba GRATIS Aplikasi Ruangguru

Download di Google PlayDownload di AppstoreDownload di App Gallery

Produk Ruangguru

Hubungi Kami

Ruangguru WhatsApp

+62 815-7441-0000

Email info@ruangguru.com

[email protected]

Contact 02130930000

02130930000

Ikuti Kami

©2026 Ruangguru. All Rights Reserved PT. Ruang Raya Indonesia