Iklan

Pertanyaan

Mengapa semboyan glory dalam penjelajahan samudra mendorong berkembangnya kolonialisme?

Mengapa semboyan glory dalam penjelajahan samudra mendorong berkembangnya kolonialisme?

Ikuti Tryout SNBT & Menangkan E-Wallet 100rb

Habis dalam

01

:

08

:

37

:

23

Klaim

Iklan

C. Sianturi

Master Teacher

Jawaban terverifikasi

Pembahasan

Semboyan glory dalam penjelajahan samudra mendorong berkembangnya kolonialisme karena dalam mencapai kejayaan dalam pandangan bangsa Eropa, didasarkan pada banyaknya wilayah koloni dan jalur perdagangan yang dikuasai oleh suatu kerajaan atau negara. Untuk lebih jelasnya, yuk simak penjelasan berikut: Semboyan glory menjadi salah satu aspek pendorong bangsa-bangsa Eropa dalam penjelajahan samudra selain semangat gold dan gospel . Semboyan gold mendorong munculnya merkantilisme di Eropa. Merkantilisme merupakan paham yang menganggap kejayaan negara diukur dari banyaknya emas yang dimiliki sebagai hasil keuntungan berdagang. Oleh karena itu, bangsa-bangsa Eropa berlomba-lomba menemukan dunia Timur untuk mendapatkan kekayaan. Setelah kekayaan diperoleh, tujuan selanjutnya adalah kejayaan, kemashyuran, dan kemenangan. Tujuan tersebut tersirat dalam semboyan glory . Dalam perkembangannya, glory memunculkan imperialisme kuno. Berdasarkan imperialisme kuno, kejayaan suatu negara dilihat dari banyaknya wilayah koloni dan jalur perdagangan yang dikuasai. Kondisi ini menyebabkan bangsa-bangsa Eropa saling bersaing dan mengalahkan untuk menjadi bangsa terkuat dan memiliki daerah kekuasaan yang luas. Imperialisme kemudian mendorong terjadinya kolonialisme bangsa Eropa atas daerah-daerah yang baru ditemukan.

Semboyan glory dalam penjelajahan samudra mendorong berkembangnya kolonialisme karena dalam mencapai kejayaan dalam pandangan bangsa Eropa, didasarkan pada banyaknya wilayah koloni dan jalur perdagangan yang dikuasai oleh suatu kerajaan atau negara.

Untuk lebih jelasnya, yuk simak penjelasan berikut:

Semboyan glory menjadi salah satu aspek pendorong bangsa-bangsa Eropa dalam penjelajahan samudra selain semangat gold dan gospel. Semboyan gold mendorong munculnya merkantilisme di Eropa. Merkantilisme merupakan paham yang menganggap kejayaan negara diukur dari banyaknya emas yang dimiliki sebagai hasil keuntungan berdagang. Oleh karena itu, bangsa-bangsa Eropa berlomba-lomba menemukan dunia Timur untuk mendapatkan kekayaan.

Setelah kekayaan diperoleh, tujuan selanjutnya adalah kejayaan, kemashyuran, dan kemenangan. Tujuan tersebut tersirat dalam semboyan glory. Dalam perkembangannya, glory memunculkan imperialisme kuno. Berdasarkan imperialisme kuno, kejayaan suatu negara dilihat dari banyaknya wilayah koloni dan jalur perdagangan yang dikuasai. Kondisi ini menyebabkan bangsa-bangsa Eropa saling bersaing dan mengalahkan untuk menjadi bangsa terkuat dan memiliki daerah kekuasaan yang luas. Imperialisme kemudian mendorong terjadinya kolonialisme bangsa Eropa atas daerah-daerah yang baru ditemukan.

Perdalam pemahamanmu bersama Master Teacher
di sesi Live Teaching, GRATIS!

32

berlian fitriana

Bantu banget

Sulthanah Zhafirah

Makasih ❤️

Iklan

Pertanyaan serupa

Gold , gospel , dan glory merupakan semboyan yang melandasi kegiatan penjelajahan samudra bangsa-bangsa Eropa. Pengaruh semboyan gold bagi bangsa-bangsa Eropa adalah ...

372

4.7

Jawaban terverifikasi

RUANGGURU HQ

Jl. Dr. Saharjo No.161, Manggarai Selatan, Tebet, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 12860

Coba GRATIS Aplikasi Roboguru

Coba GRATIS Aplikasi Ruangguru

Download di Google PlayDownload di AppstoreDownload di App Gallery

Produk Ruangguru

Hubungi Kami

Ruangguru WhatsApp

+62 815-7441-0000

Email info@ruangguru.com

[email protected]

Contact 02140008000

02140008000

Ikuti Kami

©2024 Ruangguru. All Rights Reserved PT. Ruang Raya Indonesia