Iklan

Pertanyaan

Jelaskan reproduksi filum jamur lendir (Myxomycetes dan Acrasiomycetes)!

Jelaskan reproduksi filum jamur lendir (Myxomycetes dan Acrasiomycetes)!space 

Ikuti Tryout SNBT & Menangkan E-Wallet 100rb

Habis dalam

01

:

14

:

54

:

36

Klaim

Iklan

N. Puspita

Master Teacher

Jawaban terverifikasi

Pembahasan

Pembahasan
lock

Jamur lendir (Myxomycota) merupakan salah satu anggota protista mirip jamur. Jamur lendir dapat dijumpai di hutan basah, batang kayu yang sudah membusuk, tanah lembap, sampah basah, dan kayu lapuk. Pada fase vegetatif, sifat jamur lendir mirip dengan amoeba, tetapi reproduksinya mirip dengan fungi dan dapat dilihat langsung oleh mata. Terdapat 2 tipe jamur lendir yaitu Myxomycetes (jamur lendir tidak bersekat) dan Acrasiomycetes (jamur lendir bersekat). Cara reproduksi Myxomycetes yaitu : Plasmodium berada dalam fase makan dan memiliki banyak nukleus. Plasmodium membentuk tubuh buah (sporangium) saat lingkungan tidak mendukung. Pada sporangium, terjadi meiosis yang akan menghasilkan spora haploid. Spora haploid akan tersebar dengan bantuan angin. Spora akan berkecambah membentuk sel aktif yang bersifat haploid. Terdapat dua bentuk sel aktif, yaitu sel amoeboid dan sel berflagela. Sel amoeboid dan sel berflagela melebur dan membentuk zigot yang bersifat diploid (2n). Nukleus zigot membelah secara mitosis tanpa disertai pembelahan sitoplasma untuk membentuk fase plasmodium. Sementara itu, reproduksi pada Acrasiomycetes yaitu : Beberapa sel membentuk penyokong dan sel lainnya merayap ke atas sel membentuk kumpulan spora yang haploid. Spora kemudian dilepaskan. Sel amoeboid keluar dari selaput spora. Fase makan berbentuk sel amoeboid yang dihasilkan dari pembelahan mitosis. Sel amoeboid melebur membentuk zigot diploid (2n). Zigot tumbuh menjadi sel raksasa, mengalami pembelahan meiosis dan mitosis sehingga menghasilkan sel amoeboid haploid. Sel amoeboid membentuk agregat. Agregat menetap dan membentuk tubuh buah.

Jamur lendir (Myxomycota) merupakan salah satu anggota protista mirip jamur. Jamur lendir dapat dijumpai di hutan basah, batang kayu yang sudah membusuk, tanah lembap, sampah basah, dan kayu lapuk. Pada fase vegetatif, sifat jamur lendir mirip dengan amoeba, tetapi reproduksinya mirip dengan fungi dan dapat dilihat langsung oleh mata. Terdapat 2 tipe jamur lendir yaitu Myxomycetes (jamur lendir tidak bersekat) dan Acrasiomycetes (jamur lendir bersekat). Cara reproduksi Myxomycetes yaitu :

  1. Plasmodium berada dalam fase makan dan memiliki banyak nukleus.
  2. Plasmodium membentuk tubuh buah (sporangium) saat lingkungan tidak mendukung.
  3. Pada sporangium, terjadi meiosis yang akan menghasilkan spora haploid. Spora haploid akan tersebar dengan bantuan angin.
  4. Spora akan berkecambah membentuk sel aktif yang bersifat haploid.
  5. Terdapat dua bentuk sel aktif, yaitu sel amoeboid dan sel berflagela.
  6. Sel amoeboid dan sel berflagela melebur dan membentuk zigot yang bersifat diploid (2n).
  7. Nukleus zigot membelah secara mitosis tanpa disertai pembelahan sitoplasma untuk membentuk fase plasmodium.

Sementara itu, reproduksi pada Acrasiomycetes yaitu :

  1. Beberapa sel membentuk penyokong dan sel lainnya merayap ke atas sel membentuk kumpulan spora yang haploid. Spora kemudian dilepaskan.
  2. Sel amoeboid keluar dari selaput spora.
  3. Fase makan berbentuk sel amoeboid yang dihasilkan dari pembelahan mitosis.
  4. Sel amoeboid melebur membentuk zigot diploid (2n). Zigot tumbuh menjadi sel raksasa, mengalami pembelahan meiosis dan mitosis sehingga menghasilkan sel amoeboid haploid.
  5. Sel amoeboid membentuk agregat.
  6. Agregat menetap dan membentuk tubuh buah.

Perdalam pemahamanmu bersama Master Teacher
di sesi Live Teaching, GRATIS!

18

Iklan

Pertanyaan serupa

Perhatikan gambar berikut. Jelaskan perbedaan mendasar pada kedua organisme protista mirip jamur tersebut!

2

5.0

Jawaban terverifikasi

RUANGGURU HQ

Jl. Dr. Saharjo No.161, Manggarai Selatan, Tebet, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 12860

Coba GRATIS Aplikasi Roboguru

Coba GRATIS Aplikasi Ruangguru

Download di Google PlayDownload di AppstoreDownload di App Gallery

Produk Ruangguru

Hubungi Kami

Ruangguru WhatsApp

+62 815-7441-0000

Email info@ruangguru.com

[email protected]

Contact 02140008000

02140008000

Ikuti Kami

©2024 Ruangguru. All Rights Reserved PT. Ruang Raya Indonesia