Iklan

Pertanyaan

Jelaskan macam-macam pencemaran lingkungan berikut : a. Menurut tempat terjadinya

Jelaskan macam-macam pencemaran lingkungan berikut :

a. Menurut tempat terjadinya 

Ikuti Tryout SNBT & Menangkan E-Wallet 100rb

Habis dalam

02

:

23

:

15

:

49

Iklan

E. Milada

Master Teacher

Mahasiswa/Alumni Universitas Negeri Malang

Jawaban terverifikasi

Pembahasan

Pencemaran lingkungan adalah masuknya polutan yang berupamakhluk hidup, zat, energi, atau komponen lain ke dalam lingkungan sehingga menyebabkan perubahan tatananlingkungan. Berdasarkan tempat terjadinya, pencemaran lingkungan terdiri dari 3 jenis yaitu: Pencemaran air , yaitu perubahan lingkungan perairan seperti danau, laut, sungai yang diakibatkan oleh aktivitasmanusia. Contoh aktivitas manusia yang dapat menyebabkan pencemaran air yaitu pembuangan limbah industri, limbah rumah tangga, sisa insektisida, dan limbah organik. Pembusukan limbah organik di air dapat menyebabkan kadar oksigen di perairan menurun. Pencemaran udara , yaitu perubahan komponen fisik, biologis, atau kimia di atmosfer yang dapat membahayakan kehidupan makhluk hidup. Contoh pencemaran udara yaitu gas CO yang dihasilkan oleh kendaraan bermotor. Pencemaran tanah , yaitu masuknya senyawa kimia ke dalam tanah sehingga menyebabkan perubahan pada tanah. Contoh pencemaran tanah yaitu kebocoran limbah cair dari industri.

Pencemaran lingkungan adalah masuknya polutan yang berupa makhluk hidup, zat, energi, atau komponen lain ke dalam lingkungan sehingga menyebabkan perubahan tatanan lingkungan. Berdasarkan tempat terjadinya, pencemaran lingkungan terdiri dari 3 jenis yaitu:

  1. Pencemaran air, yaitu perubahan lingkungan perairan seperti danau, laut, sungai yang diakibatkan oleh aktivitas manusia. Contoh aktivitas manusia yang dapat menyebabkan pencemaran air yaitu pembuangan limbah industri, limbah rumah tangga, sisa insektisida, dan limbah organik. Pembusukan limbah organik di air dapat menyebabkan kadar oksigen di perairan menurun.
  2. Pencemaran udara, yaitu perubahan komponen fisik, biologis, atau kimia di atmosfer yang dapat membahayakan kehidupan makhluk hidup. Contoh pencemaran udara yaitu gas CO yang dihasilkan oleh kendaraan bermotor. 
  3. Pencemaran tanah, yaitu masuknya senyawa kimia ke dalam tanah sehingga menyebabkan perubahan pada tanah. Contoh pencemaran tanah yaitu kebocoran limbah cair dari industri.undefined 

Buka akses jawaban yang telah terverifikasi

lock

Yah, akses pembahasan gratismu habis


atau

Dapatkan jawaban pertanyaanmu di AiRIS. Langsung dijawab oleh bestie pintar

Tanya Sekarang

Perdalam pemahamanmu bersama Master Teacher
di sesi Live Teaching, GRATIS!

2

Iklan

Tanya ke AiRIS

Yuk, cobain chat dan belajar bareng AiRIS, teman pintarmu!