Cermatilah pantun berikut!
(1) Kalau hendak mengejar tupai
Jangan lupa membawa baki
Kalau kau memang pandai
Binatang apa tanduk di kaki
(2) Lintah merah turun ke kali
Pergi kesawah mencari ketan
Jawabannya praktis sekali
Itu yaitu ayam jantan
Jelaskan isi pantun tersebut!
N. Faizah
Master Teacher
Mahasiswa/Alumni Universitas Suryakancana
Soal tersebut berisi pantun teka-teki. Pantun teka-teki adalah pantun yang berisikan teka-teki dan dapat digolongkan sebagai salah jenis permainan dalam karya sastra. Ciri-ciri pantun ini, yakni terdapatnya pertanyaan yang menarik untuk dijawab. Biasanya terletak pada bagian akhir pantun. Teka-teki dalam bentuk pantun dapat dijadikan sebagai alat pemicu pikiran yang cukup efektif. Karena, teka-teki pada hakikatnya soal yang berupa kalimat (cerita) sebagai permainan untuk mengasah pikiran.
Pantun pertama mengandung pertanyaan binatang apa yang memiliki tanduk di kaki, sedangkan pantun kedua mengandung jawaban dari pantun pertama tadi, jawabannya adalah Ayam Jantan.
Dengan demikian, kedua pantun tersebut merupakan pantun teka-teki yang berisi pertanyaan dan jawaban.
9
0.0 (0 rating)
RUANGGURU HQ
Jl. Dr. Saharjo No.161, Manggarai Selatan, Tebet, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 12860
Produk Ruangguru
Produk Lainnya
Bantuan & Panduan
Hubungi Kami
©2022 Ruangguru. All Rights Reserved PT. Ruang Raya Indonesia