Cermati paragraf rumpang berikut!
Registrasi pelanggan sekarang dilakukan dengan mendaftarkan nomor NIK dan KK. Di masa depan Pemerintah akan memperkuat sistem registrasi menggunakan biometrik. Badan Regulasi Telekomunikasi Indonesia (BRTI) telah melakukan [...] berkala terkait registrasi pelanggan. Namun, masih ditemukan data orang lain disalahgunakan untuk mendaftar.
Disadur dari: https:/lwww.inews.id/techno/internet/perketatkeamanan-registrasi-sim-card-di-masa-depan-bisapakai-biometrik, diunduh 23 Januari 2020
Istilah yang tepat untuk melengkapi paragraf rumpang tersebut adalah ....
rekonsiliasi
konservasi
evakuasi
evaluasi
revisi
A. Acfreelance
Master Teacher
Teks eksposisi merupakan sebuah teks yang berisi sebuah informasi yang berupa gagasan pendapat dan fakta yang bertujuan untuk memberikan sebuah informasi dan pengetahuan kepada pembaca mengenai suatu hal.
Salah satu kaidah kebahasaan teks eksposisi adalah penggunaan istilah. Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia, istilah adalah kata atau gabungan kata yang dengan cermat mengungkapkan makna konsep, proses, keadaan, atau sifat yang khas dalam bidang tertentu.
Untuk mengetahui istilah yang tepat untuk melengkapi paragraf rumpang tersebut, kita harus mencari makna setiap kata dengan menggunakan Kamus Besar Bahasa Indonesia dan melihat konteks kalimat.
Makna kata-kata tersebut:
Pada paragraf tersebut terdapat kalimat, “Badan Regulasi Telekomunikasi Indonesia (BRTI) telah melakukan [...] berkala terkait registrasi pelanggan.” Pada kalimat tersebut dibutuhkan konjungsi yang menyatakan pengamatan untuk mengukur efektivitas.
Istilah yang tepat untuk melengkapi paragraf rumpang tersebut adalah evaluasi.
Dengan demikian, jawaban yang tepat adalah pilihan D.
7rb+
5.0 (1 rating)
RUANGGURU HQ
Jl. Dr. Saharjo No.161, Manggarai Selatan, Tebet, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 12860
Produk Ruangguru
Produk Lainnya
Bantuan & Panduan
©2022 Ruangguru. All Rights Reserved PT. Ruang Raya Indonesia