Iklan

Iklan

Pertanyaan

Diketahui data unsur X sebagai berikut. Berikatan ion Jika bersenyawa dengan unsur klorin, rumus ikatannya adalah X Cl 2 ​ Jikadilarutkan dalam air dapat menghantarkan listrik. Berdasarkan data tersebut, X adalah unsur golongan ...

Diketahui data unsur X sebagai berikut.

  1. Berikatan ion
  2. Jika bersenyawa dengan unsur klorin, rumus ikatannya adalah  
  3. Jika dilarutkan dalam air dapat menghantarkan listrik.

Berdasarkan data tersebut, X adalah unsur golongan ...space

  1. I Aspace

  2. II Aspace

  3. III Aspace

  4. VII Aspace

  5. VIII Aspace

Iklan

N. Puspita

Master Teacher

Jawaban terverifikasi

Jawaban

jawaban yang tepat adalah B.

jawaban yang tepat adalah B.space

Iklan

Pembahasan

Pembahasan
lock

Senyawa-senyawa mempunyai sifat yang berbeda-beda, ada yang titik lelehnya tinggi, ada yang rendah, ada yang dapat menghantarkan arus listrik, dan tidak menghantarkan arus listrik. Hal ini disebabkan oleh perbedaan cara bergabung antara unsur-unsur pembentuknya, dapat melalui ikatan ion atau ikatan kovalen. Ikatan-ikatan tersebut dinamakan ikatan kimia . lkatan ion terbentuk karena adanya gaya tarik-menarik elektrostatis antara ion positif dan ion negatif. lkatan ion terjadi antara atom-atom yang mempunyai energi ionisasi rendah (unsur logam) dengan atom-atom yang mempunyai afinitas elektron tinggi (unsur nonlogam). Untuk menjawab soal di atas, maka perlu dilakukan analisis tentang sifat-sifat unsur dan senyawa yang terbentuk dari unsur X tersebut. Pada soal diketahui bahwa unsur X , merupakan unsur yang cenderung berikatan ion dan jikadilarutkan dalam air dapat menghantarkan listrik, sifat-sifat tersebut menunjukkan bahwa unsur X merupakan unsur logam . Unsur X jika bersenyawa dengan unsur klorin akan membentuk senyawa dengan rumus , maka persamaan ionisasi senyawanya adalah sebagai berikut. Berdasarkan reaksi ionisasi di atas, diketahui bahwa unsur X membentuk ion positif (kation) bermuatan +2 saat bersenyawa dengan unsur klorin (Cl) yang membentuk anion bermuatan -1. Kecenderungan unsur X yang membentuk kation (ion positif) menunjukkan bahwa unsur X merupakan unsuryang memiliki energi ionisasi rendah. Unsur yang memiliki energi ionisasi rendah akan mudah untuk melepaskan elektron yangmerupakan sifat dari unsur logam. Unsur X membentuk kation bermuatan +2, artinya unsur X memiliki 2 elektron valensi yang dilepaskan, hal ini menunjukkan bahwa unsur X adalah unsur yang terletak pada golongan II A dalam sistem periodik unsur. Dengan demikian, maka berdasarkan data di atas, X adalah unsur golongan II A. Jadi, jawaban yang tepat adalah B.

Senyawa-senyawa mempunyai sifat yang berbeda-beda, ada yang titik lelehnya tinggi, ada yang rendah, ada yang dapat menghantarkan arus listrik, dan tidak menghantarkan arus listrik. Hal ini disebabkan oleh perbedaan cara bergabung antara unsur-unsur pembentuknya, dapat melalui ikatan ion atau ikatan kovalen. Ikatan-ikatan tersebut dinamakan ikatan kimia.space

lkatan ion terbentuk karena adanya gaya tarik-menarik elektrostatis antara ion positif dan ion negatif. lkatan ion terjadi antara atom-atom yang mempunyai energi ionisasi rendah (unsur logam) dengan atom-atom yang mempunyai afinitas elektron tinggi (unsur nonlogam).space

Untuk menjawab soal di atas, maka perlu dilakukan analisis tentang sifat-sifat unsur dan senyawa yang terbentuk dari unsur X tersebut. Pada soal diketahui bahwa unsur X, merupakan unsur yang cenderung berikatan ion dan jika dilarutkan dalam air dapat menghantarkan listrik, sifat-sifat tersebut menunjukkan bahwa unsur X merupakan unsur logam. Unsur X jika bersenyawa dengan unsur klorin akan membentuk senyawa dengan rumus italic X Cl subscript 2, maka persamaan ionisasi senyawanya adalah sebagai berikut.space


italic X Cl subscript 2 yields italic X to the power of 2 plus end exponent plus 2 Cl to the power of minus sign 


Berdasarkan reaksi ionisasi di atas, diketahui bahwa unsur X membentuk ion positif (kation) bermuatan +2 saat bersenyawa dengan unsur klorin (Cl) yang membentuk anion bermuatan -1. Kecenderungan unsur X yang membentuk kation (ion positif) menunjukkan bahwa unsur X merupakan unsur yang memiliki energi ionisasi rendah. Unsur yang memiliki energi ionisasi rendah akan mudah untuk melepaskan elektron yang merupakan sifat dari unsur logam. Unsur X membentuk kation bermuatan +2, artinya unsur X memiliki 2 elektron valensi yang dilepaskan, hal ini menunjukkan bahwa unsur X adalah unsur yang terletak pada golongan II A dalam sistem periodik unsur.space

Dengan demikian, maka berdasarkan data di atas, X adalah unsur golongan II A.space

Jadi, jawaban yang tepat adalah B.space

Perdalam pemahamanmu bersama Master Teacher
di sesi Live Teaching, GRATIS!

3

Iklan

Iklan

Pertanyaan serupa

Kelompok senyawa di bawah ini yang mempunyai ikatan ion adalah ...

77

3.7

Jawaban terverifikasi

RUANGGURU HQ

Jl. Dr. Saharjo No.161, Manggarai Selatan, Tebet, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 12860

Coba GRATIS Aplikasi Roboguru

Coba GRATIS Aplikasi Ruangguru

Download di Google PlayDownload di AppstoreDownload di App Gallery

Produk Ruangguru

Hubungi Kami

Ruangguru WhatsApp

+62 815-7441-0000

Email info@ruangguru.com

[email protected]

Contact 02140008000

02140008000

Ikuti Kami

©2024 Ruangguru. All Rights Reserved PT. Ruang Raya Indonesia