Iklan
Pertanyaan
Bacalah kutipan teks berikut ini!
Nh. Dini dengan nama asli Nurhayati Srihardini merupakan penulis novel dan cerpen ternama Indonesia. Ia lahir di Semarang, Jawa Tengah, pada 29 Februari 1936. Ia anak bungsu dari lima bersaudar lahir dari ayah yang bernama Salyowijoyo (pegawai perusahaan kereta api) dan ibu yang bernama Kusaminah. Bakat menulisnya mulai terlihat saat berusia Sembilan tahun. Ketika itu, ia menulis cerpen yang berjudul Merdeka dan Merah Putih. Akibat tulisannya ini, ayahnya harus berurusan dengan Belanda karena tulisannya dianggap membahayakan. Dulu, Dini bercita-cita menjadi dokter hewan, tetapi tidak bisa diwujudkan karena orang tuanya tidak mampu membiayainya. Tanpa berkecil hati gagal menjadi dokter hewan, ia tetap melanjutkan sekolahnya dan menamatkan sekolah menengah jurusan sastra. Selain itu, ia juga mengikuti kursus B1 jurusan Sejarah (1957), belajar menari, dan memainkan gamelan. Ia pun mulai menekuni bakat menulisnya.
Hasil karya Nh. Dini pertama kali dimuat pada tahun 1952 di majalah Budaya dan Gadjah Mada, majalah Mimbar, dan Lembar Kebudayaan Siasat. Pada tahun 1955, ia memenangkan dsayembara penulisan naskah sandiwara radio Festival Sandwara Radio di Jawa Tengah. Selain itu, ia bersama kakaknya mendirikan perkumpulan seni Kuncup Mekar yang melakukan aktivitas karawitan dan sandiwara. Selain fokus menulis, Dini pernah bekerja di RRI Semarang, lalu menjadi pramugari GIA (1957-1960).
Sebagai pengarang, Nh. Dini termasuk pengarang yang kreatif dan aktif menulis puisi, cerpen, atau novel. Beberapa karya Nh. Dini adalah puisi Februari (1956), Surat kepada Kawan (1964), Dari Jendela (1966), Kotaku (1968), Paris yang Kukenal (1971), kumpulan cerpen Dua Dunia (1956), Tuileries (1982), Segi dan Garis (1983), dan novel Pada Sebuah Kapal (1972), Sebuah Lorong di Kotaku (1978), Padang Ilalang di Belakang Rumah (1979), dan Kemayoran (2000). Sebagai bentuk apresiasi dari karya-karyanya, ia pernah memperoleh juara dua untuk cerpen Di Pondok Salju yang dimuat dalam majalah Sastra pada tahun 1963. Ia juga pernah menjadi juara lomba cerpen yang diadakan majalah Femina pada tahun 1980. Tambahan, ia berhasil meraih juara penulisan cerpen dalam bahasa Prancis yang diselenggarakan Le Monde dan Radio France Internasinale pada tahun 1987.
Prestasi yang diraih oleh tokoh dalam biografi tersebut adalah….
meraih penghargaan dari pemerintah Belanda karena dianggap mampu membakar semangat juang
terpilih sebagai pramugari GIA selama 3 tahun
karyanya dimuat dalam majalah di Yogyakarta dan di Jakarta
ia meraih juara lomba penulisan cerpen dalam bahasa Prancis
Iklan
U. Yuliani
Master Teacher
Mahasiswa/Alumni Universitas Gunadarma
2
0.0 (0 rating)
Iklan
RUANGGURU HQ
Jl. Dr. Saharjo No.161, Manggarai Selatan, Tebet, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 12860
Produk Ruangguru
Bantuan & Panduan
Hubungi Kami
©2026 Ruangguru. All Rights Reserved PT. Ruang Raya Indonesia