Iklan

Pertanyaan

Analitika Kebangkrutan Detroit: Pudarnya Pusat Industri Otomotif AS Kota Detroit di Amerika Serikat, yang pernah menjadi markas terbesar otomotif dunia, mengalami kebangkrutan. Pemerintah kota terbelenggu utang 18,5 miliar dollar AS (sekitar Rp 188 triliun) dan telah mengajukan pernyataan bangkrut ke pengadilan. Pengajuan kebangkrutan disampaikan hari Kamis (18/7) waktu setempat. Ini bertujuan menghentikan kewajiban sementara pembayaran bunga dan cicilan utang kepada para kreditor. Pemerintah kota Detroit di Negara Bagian Michigan ini mengajukan Chapter 9 atau perlindungan kebangkrutan. "Ini akan membuka kesempatan kepada kami untuk berunding dengan para kreditor", kata Manajer Bagian Darurat Pemerintah Kota Detroit Kevyn Orr. Ini adalah pengajuan kebangkrutan terbesar yang pernah dilakukan sebuah kota di AS sepanjang sejarah. Sejak tahun 1950, ada 60 pemerintah kota dan desa yang mengajukan kebangkrutan, tetapi ini adalah kebangkrutan terbesar. Warga kota pun merasa skeptis terhadap kemampuan Detroit memulihkan masa jayanya kembali. "Ini benar-benar menunjukkan keadaan terburuk. Saya tidak tahu apakah kebangkrutan itu akan berdampak terhadap penjungkalan kehidupan kami sebagai warga kota ini" kata Jodie Holmes (55), warga Detroit. Keberadaan perusahaan otomotif Ford, General Motor (GM), dan Chrysler pernah mengharumkan nama kota ini ke seantero jagat. Namun, krisis keuangan yang melanda AS dan merosotnya produksi tiga perusahaan otomotif itu membuat Detroit terkena dampak. GM dan Chrysler pernah mengajukan kepailitan atau kebangkrutan di puncak resesi besar di AS tahun 2009. Ini sebuah ironi mengingat Detroit adalah simbol kebesaran industri otomotif AS pada masa lalu. Kota ini juga pernah menjadi pusat kegiatan terbesar pembuatan pesawat, tank-tank tempur, dan peluru pada masa Perang Dunia Il sehingga pernah mendapatkan julukan "Arsenal of Democracy" (Gudang Senjata Demokrasi)

Sumber: Kompas, Sabtu, 20-07-2013 space space 

Apa masalah ekonomi yang terutama dibicarakan dalam artikel ini?

Apa masalah ekonomi yang terutama dibicarakan dalam artikel ini? space space 

Ikuti Tryout SNBT & Menangkan E-Wallet 100rb

Habis dalam

01

:

15

:

07

:

29

Klaim

Iklan

S. Sumiati

Master Teacher

Mahasiswa/Alumni Universitas Pendidikan Indonesia

Jawaban terverifikasi

Pembahasan

Masalah ekonomi adalah kondisi ketidak seimbangan antara kebutuhan manusia yang tidak terbatas dengan alat pemuas kebutuhan yang terbatas. Berdasarkan artikel diatas masalah ekonomi yang dibahas berkaitan dengan meorsotnya bisnis industri otomotif di AS diakibatkan oleh krisis keuangan. Krisis yang berlanjut ini akan menuju masa resesi dan berdampak pada perekonomian masyarakat setempat. Jika kondisi pertumbuhan ekonomi AS terus menurun maka berakibat pada bangkutnya perusahaan-perusahaan termasuk otomotif yang mana menjadi tumpuan sumber penghasilan warga AS.

Masalah ekonomi adalah kondisi ketidak seimbangan antara kebutuhan manusia yang tidak terbatas dengan alat pemuas kebutuhan yang terbatas. Berdasarkan artikel diatas masalah ekonomi yang dibahas berkaitan dengan meorsotnya bisnis industri otomotif di AS diakibatkan oleh krisis keuangan. Krisis yang berlanjut ini akan menuju masa resesi dan berdampak pada perekonomian masyarakat setempat. Jika kondisi pertumbuhan ekonomi AS terus menurun maka berakibat pada bangkutnya perusahaan-perusahaan termasuk otomotif yang mana menjadi  tumpuan sumber penghasilan warga AS. space space 

Perdalam pemahamanmu bersama Master Teacher
di sesi Live Teaching, GRATIS!

4

Nabiilah Khansaa Aliyya.

Ini yang aku cari!

Iklan

Pertanyaan serupa

Setiap negara di dunia pasti memiliki masalah dalam perekonomiannya. Berdasarkan pernyataan tersebut masalah ekonomi apakah yang dihadapi oleh negara-negara maju dan negara-negara berkembang?

5

0.0

Jawaban terverifikasi

RUANGGURU HQ

Jl. Dr. Saharjo No.161, Manggarai Selatan, Tebet, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 12860

Coba GRATIS Aplikasi Roboguru

Coba GRATIS Aplikasi Ruangguru

Download di Google PlayDownload di AppstoreDownload di App Gallery

Produk Ruangguru

Hubungi Kami

Ruangguru WhatsApp

+62 815-7441-0000

Email info@ruangguru.com

[email protected]

Contact 02140008000

02140008000

Ikuti Kami

©2024 Ruangguru. All Rights Reserved PT. Ruang Raya Indonesia