Olivia D

08 Juli 2022 15:00

Iklan

Iklan

Olivia D

08 Juli 2022 15:00

Pertanyaan

Tetapan disosiasi suatu asam berbasa satu adalah 10⁻¹, jika suatu larutan asam ini mempunyai pH = 4, maka konsentrasinya adalah … a. 10⁻³ M b. 10⁻⁷ M c. 10⁻¹ M d. 10⁻⁵ M e. 10⁻⁴ M 2. 100 ml larutan hcl yang phnya= 2 dicampurkan dengan 50 ml larutan naoh yang phnya = 12 + log 2, maka ph campurannya adalah ….a. k₂co₃, ph > 7b. kno₃, ph > 7c. cuso₄, ph < 7d. k₃po₄, ph > 7e. alcl₃, ph < 7


6

1

Jawaban terverifikasi

Iklan

Iklan

A. Anania

Mahasiswa/Alumni Hanyang University

13 Juli 2022 11:02

Jawaban terverifikasi

Jawaban untuk pertanyaan nomor 1 adalah B. 10^-7 M. Jawaban untuk pertanyaan nomor 2 tidak terdapat dalam pilihan. Jawabannya adalah pH = 7. Tetapan disosiasi asam (Ka) adalah suatu konstanta yang mengekspresikan berapa banyak bagian dari asam yang terdisosiasi. Semakin besar Ka nya, semakin kuat asam tersebut, karena semakin banyak ion H+ yang dilepaskan. Rumus Ka untuk disosiasi asam HA ⇔ H+ + A- adalah: Ka = ([H+] . [A-]) / [HA] Dalam soal diatas diketahui bahwa asam tersebut bervalensi 1, yaitu menghasilkan 1 koefisien H+. pH nya diketahui adalah 4. Rumus pH adalah: pH = -log [H+] 4 = -log [H+] [H+] = 10^-4 M Jika konsentrasi H+ nya adalah 10^-4 M, maka konsentrasi A- nya secara stoikiometri adalah: [A-] = 1/1 x [H+] [A-] = 1/1 x 10^-4 M [A-] = 10^-4 M Karena diketahui bahwa Ka asam tersebut adalah 10^-1, maka kita dapat menghitung konsentrasi dari HA nya dengan cara: Ka = ([H+] . [A-]) / [HA] 10^-1 = (10^-4 x 10^-4) / [HA] [HA] = 10^-7 M Jadi konsentrasi asam tersebut adalah 10^-7 M (B). Pada soal nomor 2, diketahui HCl memiliki pH 2. Maka konsentrasi [H+] nya adalah: pH = -log [H+] 2 = -log [H+] [H+] = 10^-2 M Karena HCl adalah asam kuat dan terdisosiasi sempurna sebagai berikut: HCl → H+ + Cl- Maka [HCl] = 1/1 x [H+] [HCl] = 1/1 x 10^-2 M [HCl] = 10^-2 M Sedangkan larutan NaOH memiliki pH = 12+log 2 = 12,301. Maka konsentrasi OH- nya adalah: pH = 14-pOH pOH = 14-12,301 pOH = 1,699 pOH = -log [OH-] 1,699 = -log [OH-] [OH-] = 10^-1,699 M Karena NaOH adalah basa kuat dan terdisosiasi sempurna sebagai berikut: NaOH → Na+ + OH- Maka [NaOH] = 1/1 x [OH-] [NaOH] = 1/1 x 10^-1,699 M [NaOH] = 10^-1,699 M Diketahui 100 ml larutan HCl tersebut dicampur dengan 50 ml larutan NaOH. Reaksinya adalah sebagai berikut: NaOH + HCl → NaCl + H2O Konsentrasi NaOH = volume x Molaritas Konsentrasi NaOH = 50 ml x 10^-1,699 M Konsentrasi NaOH = 0,9999 mmol ~ 1 mmol Konsentrasi HCl = volume x Molaritas Konsentrasi HCl = 100 ml x 10^-2 Konsentrasi HCl = 1 mmol Karena konsentrasi NaOH dan HCl sama-sama 1 mmol, maka keduanya habis bereaksi menghasilkan NaCl. NaCl merupakan garam yang tidak terhidrolisis didalam air, sehingga tidak menyebabkan adanya perubahan konsentrasi H+ atau OH- dari air. Jadi, pH larutan ini adalah netral, yaitu 7. Jadi, jawaban untuk pertanyaan nomor 1 adalah 10^-7 M (B), sedangkan jawaban untuk pertanyaan nomor 2 adalah 7.


Iklan

Iklan

lock

Yah, akses pembahasan gratismu habis


atau

Dapatkan jawaban pertanyaanmu di AiRIS. Langsung dijawab oleh bestie pintar

Tanya Sekarang

Mau pemahaman lebih dalam untuk soal ini?

Tanya ke Forum

Biar Robosquad lain yang jawab soal kamu

Tanya ke Forum

LATIHAN SOAL GRATIS!

Drill Soal

Latihan soal sesuai topik yang kamu mau untuk persiapan ujian

Cobain Drill Soal

Perdalam pemahamanmu bersama Master Teacher
di sesi Live Teaching, GRATIS!

Pertanyaan serupa

Tulislah nama yang benar untuk senyawa di bawah ini menggunakan Sistem Yunani dan Bilangan Oksidasi! (j)PCI5

174

0.0

Jawaban terverifikasi