Gmelina A

11 Mei 2022 05:06

Iklan

Gmelina A

11 Mei 2022 05:06

Pertanyaan

Testosteron merupakan hormon yang dibentuk dari kolestrol, karena kolestrol merupakan senyawa yang tidak larut dalam air, maka hormon testosteron juga tidak larut dalam air. Meskipun tidak larut dalam air, akan tetapi testosteron sangat larut di dalam lemak karena … . 1. Testosteron larut dalam lemak, maka testosterone dapat dengan mudah masuk ke dalam sel sehingga dalam proses kerjanya tidak memerlukan second messenger 2. Testosteron tidak larut dalam air, maka hormon testosteron tidak dapat diangkut di dalam darah 3. Testosteron tidak larut dalam air, maka agar dapat diedarkan di dalam darah hormon ini harus berikatan dengan protein yang berada di dalam darah 4. Membrane sel adalah lemak dan testosteron larut dalam lemak, maka reseptor steroid ada di dalam membran sel

Ikuti Tryout SNBT & Menangkan E-Wallet 100rb

Habis dalam

01

:

22

:

52

:

33

Klaim

4

1

Jawaban terverifikasi

Iklan

A. Nurrahmi

Mahasiswa/Alumni Institut Pertanian Bogor

12 Mei 2022 02:53

Jawaban terverifikasi

Jawaban yang benar adalah 1 dan 3. Berdasarkan jenis molekulnya, hormon dibedakan menjadi hormon larut air dan hormon larut lemak. Salah satu hormon tidak larut air adalah testosterone. Testosteron merupakan hormon yang dibentuk dari kolesterol (jenis steroid), karena kolesterol merupakan senyawa yang tidak larut dalam air, maka hormon testosteron juga tidak larut dalam air. Meskipun tidak larut dalam air, akan tetapi testosteron sangat larut di dalam lemak. Testosterone dan hormon larut lemak lainnya dapat beredar di dalam darah dengan cara mengikat ke reseptor protein globulin yang berada di dalam darah dan membentuk kompleks hormon-reseptor (pernyataan 3 benar, dan 2 salah). Dengan kata lain, reseptor hormon ini berada di dalam darah, bukan di permukaan membran sel (pernyataan 4 salah). Testosterone dapat memasuki sel dengan cara berdifusi melewati membran, tanpa memerlukan second messanger (pernyataan 1 benar). Hal ini dapat terjadi karena membran sel sendiri tersusun atas fosfolipid yang mengandung lipid (lemak). Setelah memasuki membran sel, kompleks testosterone-reseptor akan mengikat ke gen spesifik di dalam sel. Kompleks tersebut kemudian berperan sebagai faktor transkripsi yang memicu transkripsi gen menjadi mRNA kemudian menjadi protein tertentu. Kesimpulannya adalah meskipun tidak larut dalam air, akan tetapi testosteron sangat larut di dalam lemak, maka testosterone dapat dengan mudah masuk ke dalam sel sehingga dalam proses kerjanya tidak memerlukan second messenger (1), dan agar dapat diedarkan di dalam darah hormon ini harus berikatan dengan protein yang berada di dalam darah (3). Maka pernyataan 1 dan 3 benar.


Iklan

Mau pemahaman lebih dalam untuk soal ini?

Tanya ke AiRIS

Yuk, cobain chat dan belajar bareng AiRIS, teman pintarmu!

Chat AiRIS

LATIHAN SOAL GRATIS!

Drill Soal

Latihan soal sesuai topik yang kamu mau untuk persiapan ujian

Cobain Drill Soal

Perdalam pemahamanmu bersama Master Teacher
di sesi Live Teaching, GRATIS!

Pertanyaan serupa

Ciri ciri vertebrata yang hanya dimiliki oleh Aves adalah

46

4.8

Jawaban terverifikasi