Paul P

13 September 2022 03:54

Iklan

Paul P

13 September 2022 03:54

Pertanyaan

Teks 1 Alexander Graham Bell (lahir di Edinburgh, Skotlandia, Britania Raya, 3 Maret 1847, meninggal di Beinn Bhreagh, Nova Scotia, Kanada, 2 Agustus 1922 pada umur 75 tahun) adalah seorang ilmuwan, pencipta, dan pendiri perusahaan telepon Bell. Selain karyanya dalam teknologi telekomunikasi, ia juga menyumbangkan kemajuan penting dalam teknologi penerbangan dan hidrofoil. Bell umumnya dikenal sebagai penemu telepon tahun 1876 di Amerika Serikat, tapi menurut Kongres AS pada Juni 2002 menetapkan bahwa Antonio Meucci-lah yang menemukan telepon. Walaupun Alexander Graham Bell penemu telepon, dia tidak pernah menelepon istri dan ibunya karena mereka tunarungu. Sumber: http://id.wikipedia.org Teks 2: Arti Sahabat Di sebuah hutan belantara yang begitu luas, tumbuhlah sebuah pohon yang rindang. Daunnya begitu lebat. Buahnya ranum berwarna kuning keemasan. Pada suatu hari, seekor burung jalak sedang terbang dan hinggap di dahan pohon tersebut. la berkicau memuji keindahan pohon tersebut, "Wahai pohon, begitu sempurna Tuhan menciptakanmu. Kamu dianugerahi daun yang begitu lebat, batang yang kuat, dan buah yang berwarna-warni. Bolehkah aku tinggal bersamamu untuk menikmati betapa segarnya buahmu? Pohon itu menjawab, "Wahai Burung Jalak, tinggallah sesukamu. Kau tinggal pilih buah mana yang kau suka" burung jalak pun tinggal di pohon itu. Tak lama kemudian, datanglah burung kenari. Dengan lantang dan dengan merdunya, ia pun memuji pohon itu, "Wahai pohon yang penuh dengan rahmat Tuhan, bolehkah aku tinggal bersamamu untuk sama-sama menikmati indahnya anugerah Yang Kuasa? Begitu sempurna Tuhan memberikan karuniaNya kepadamu". Pohon itu merasa tersanjung dengan pujian burung kenari, ia pun mempersilakan tinggal di dahannya. Selang beberapa hari, datanglah burung pelatuk. Tanpa basa-basi, ia langsung mematuk dahan dan ranting pohon itu. Pohon itu menjerit kesakitan, "Hai, Pelatuk! Pergi kau dari tubuhku! Kau telah membuatku sakit. Pergi kau!" Burung pelatuk itu menjawab, "Wahai pohon, di dalam tubuhmu ada ulat. Aku harus mematuknya supaya kamu tetap sehat." "Tidak! Pergi kau! Aku tidak butuh kau! Kamu hanya bikin aku sakit!" bentak pohon itu kepada burung pelatuk. Burung pelatuk pun pergi meninggalkan pohon itu. Tidak lama kemudian, pohon itu sakit dan layu. Daunnya yang dulu lebat kini kering kerontang. Buahnya yang dulu ranum kuning keemasan dan menyegarkan, kini berguguran. Burung jalak dan kenari yang biasanya tiap hari bernyanyi kini pergi meninggalkannya. Pohon itu menangis kesakitan karena dimakan ulat. Saat itulah burung pelatuk datang, "Wahai pohon, tahanlah rasa sakitmu. Aku akan mengeluarkan ulat dalam tubuhmu Burung pelatuk kemudian mematuk dahan dan batang pohon yang digerogoti ulat. Meski kesakitan, ia biarkan burung pelatuk mematuk dahan dan batangnya. Akhirnya, pohon itu kembali tumbuh. Daun-daunnya mulai lebat. Buah-buahnya mulai bertunas kembali. Sumber: Purnawan http://cerpenmu.com 12. Alexander Graham Bell adalah ... . a. penemu telepon b. seorang ilmuwan c. seorang pecinta teknologi d. seorang ilmuwan, pencipta, dan pendiri perusahaan telepon bell

Ikuti Tryout SNBT & Menangkan E-Wallet 100rb

Habis dalam

01

:

22

:

53

:

52

Klaim

7

2

Jawaban terverifikasi

Iklan

M. Agus

Mahasiswa/Alumni Universitas Pendidikan Ganesha

11 Oktober 2022 07:56

Jawaban terverifikasi

<p>Jawabannya adalah D. &nbsp;seorang ilmuwan, pencipta, dan pendiri perusahaan telepon Bell.</p><p>&nbsp;</p><p>Untuk menjawab soal di atas maka kita harus membaca dan memahami keseluruhan isi teks sehingga dapat menemukan informasi yang kita cari dengan tepat.</p><p>&nbsp;</p><p>Alexander Graham Bell adalah seorang ilmuwan, pencipta, dan pendiri perusahaan telepon Bell. Hal ini terlihat dari kalimat "Alexander Graham Bell (lahir di Edinburgh, Skotlandia, Britania Raya, 3 Maret 1847, meninggal di Beinn Bhreagh, Nova Scotia, Kanada, 2 Agustus 1922 pada umur 75 tahun) adalah seorang ilmuwan, pencipta, dan pendiri perusahaan telepon Bell".</p><p>&nbsp;</p><p>Jadi Alexander Graham Bell adalah seorang ilmuwan, pencipta, dan pendiri perusahaan telepon Bell.</p><p>Oleh karena itu jawabannya D.</p>

Jawabannya adalah D.  seorang ilmuwan, pencipta, dan pendiri perusahaan telepon Bell.

 

Untuk menjawab soal di atas maka kita harus membaca dan memahami keseluruhan isi teks sehingga dapat menemukan informasi yang kita cari dengan tepat.

 

Alexander Graham Bell adalah seorang ilmuwan, pencipta, dan pendiri perusahaan telepon Bell. Hal ini terlihat dari kalimat "Alexander Graham Bell (lahir di Edinburgh, Skotlandia, Britania Raya, 3 Maret 1847, meninggal di Beinn Bhreagh, Nova Scotia, Kanada, 2 Agustus 1922 pada umur 75 tahun) adalah seorang ilmuwan, pencipta, dan pendiri perusahaan telepon Bell".

 

Jadi Alexander Graham Bell adalah seorang ilmuwan, pencipta, dan pendiri perusahaan telepon Bell.

Oleh karena itu jawabannya D.


Iklan

Putri D

08 Maret 2023 04:34

P


Mau pemahaman lebih dalam untuk soal ini?

Tanya ke AiRIS

Yuk, cobain chat dan belajar bareng AiRIS, teman pintarmu!

Chat AiRIS

LATIHAN SOAL GRATIS!

Drill Soal

Latihan soal sesuai topik yang kamu mau untuk persiapan ujian

Cobain Drill Soal

Perdalam pemahamanmu bersama Master Teacher
di sesi Live Teaching, GRATIS!

Pertanyaan serupa

1. Sejak kecil kau telah akrab dengan lingkungan sekolah ini karena sering diajak ibumu kemari. Tak heran ketika sudah waktunya untuk masuk sekolah, kau begitu **supel** dan teman-temanmu pun sudah banyak. Mereka umumnya murid-murid yang pernah diajar ibumu waktu kelas satu. Sedangkan aku? Aku waktu itu baru saja pindah ke kota kecil ini. Makna kata bercetak tebal dalam kutipan cerpen tersebut adalah .... A. ramah C. santun B. sopan D. baik

210

5.0

Jawaban terverifikasi

Teks berikut untuk soai nomor 4. 1) Ilmuwan di berbagai belahan dunia berkejaran dengan waktu untuk menciptakan vaksin guna mengatasi virus Corona jenis baru. Vaksin perlu segera diciptakan karena kematian akibat virus Corona yang terus bertambah dan penyebaran virus yang kian meluas. 2) Pada Jum'at (7-2-2020), Komisi Kesehatan Nasional Cina mencatat jumlah kematian akibat virus Corona baru telah mencapai 636 kasus, sedangkan jumlah warga yang terinfeksi menjadi 31.161 kasus. Kasus terbanyak terjadi di Hubei, Cina, tempat vi kesehatan du niairus pertama muncul. Selain di Cina, virus itu kini telah menyebar ke lebih dari 25 negara. 3) Para ilmuwan bekerja dalam kecepatan penuh untuk menemukan vaksin bagi virus Corona baru atau penyakit pernapasan akut 2019-nCOV. Sebagai pusat epidemic, ilmuwan Cina berupaya menemukan vaksin bagi virus itu. Perkembangan terbaru adalah mereka menciptakan peta genetik virus. 4) Ilmuwan dari Australia, Kanada, hingga Prancis ikut menciptakan berbagai jenis inokulasi bersama sejumlah perusahaan biotek dan vaksin. Beberapa waktu lalu, Kepala Laboratorium Identifikasi Virus dari Institut Peter Doherty untuk Infeksi dan kekebalan, Melbourne, Julian Druce, menyatakan mereka mengembangkan virus Corona versi laboratorium dari tubuh pasien yang terinfeksi untuk uji coba. Tanggapan yang sesuai dengan berita tersebut adalah ... A. Pemerintah Australia telah tanggap menghadapi serangan virus Corona dengan menemukan vaksin virus tersebut. B. Para ilmuan perlu segera mempelajari virus corona yang menjadi masalah besar bagi kesehatan dunia karena persebarannya sangat cepat. C. Masyarakat perlu mawas diri dan menjaga kesehatan dalam menghadapi serangan virus corona yang mulai menyebar di Indonesia, D. Virus corona menjadi masalah besar bagi kesehatan manusia.

72

0.0

Jawaban terverifikasi

Iklan