Chelonia I

08 Januari 2022 03:38

Iklan

Chelonia I

08 Januari 2022 03:38

Pertanyaan

Seseorang sedang menunggu kedatangan kereta api yang akan ditumpanginya. Dia melihat kereta api yang akan ditumpanginya sudah tampak meskipun jaraknya masih jauh. Selanjutnya, dia melihat jam tangannya untuk mengetahui jam berapa kereta api itu tiba di stasiun. Dia juga mengamati jam stasiun yang terletak sejauh 5 meter dari tempat duduknya untuk mengecek kebenaranjam tangannya. Berdasarkan peristiwa di atas, gambar mana yang menunjukkan perubahan bentuk lensa mata orang tersebut?

alt

Ikuti Tryout SNBT & Menangkan E-Wallet 100rb

Habis dalam

02

:

01

:

48

:

27

Klaim

3

1

Jawaban terverifikasi

Iklan

H. Fudlila

Mahasiswa/Alumni Universitas Negeri Semarang

24 Januari 2022 04:52

Jawaban terverifikasi

Hai Chelonia kakak bantu jawab ya Jawabannya adalah B. Kita bahas bersama yuk, Mata adalah alat indra yang berfungsi sebagai indra penglihatan. Mata normal dapat melihat dengan jelas segala sesuatu yang berada pada jarak 25 cm di depan mata sampai di tak terhingga. Pada saat mata melihat sebuah benda yang dekat, lensa mata akan berkontraksi menjadi lebih cembung. Sedangkan pada saat melihat benda-benda di kejauhan, lensa mata berelaksasi sehingga lensa mata menjadi semakin pipih. Hal itu dilakukan agar bayangan benda tepat jatuh di daerah sekitar bintik kuning pada retina. Kemampuan lensa mata untuk berkontraksi dan berelaksasi disebut daya akomodasi mata. Sesuai dengan penjelasan di atas pertama seseorang melihat kereta api dari kejauhan maka lensa mata akan pipih, selanjutnya melihat jam tangan benda yang di lihat dekat sehingga lensa mata cembung, lalu terakhir melihat jam di stasiun yang jaraknya lebih jauh dari jam tangan sehingga lensa mata lebih pipih dari pada saat melihat jam tangan. Semoga jawabannya membantu ya.


Iklan

Mau pemahaman lebih dalam untuk soal ini?

Tanya ke AiRIS

Yuk, cobain chat dan belajar bareng AiRIS, teman pintarmu!

Chat AiRIS

LATIHAN SOAL GRATIS!

Drill Soal

Latihan soal sesuai topik yang kamu mau untuk persiapan ujian

Cobain Drill Soal

Perdalam pemahamanmu bersama Master Teacher
di sesi Live Teaching, GRATIS!

Pertanyaan serupa

Ciri ciri vertebrata yang hanya dimiliki oleh Aves adalah

31

4.8

Jawaban terverifikasi