Ayu A

26 September 2021 15:44

Iklan

Ayu A

26 September 2021 15:44

Pertanyaan

sebutkan ciri” dan contoh zaman berdasarkan alat kehidupan zaman batu palaeolithikum, mesolithikum, neolithikum, megalithikum dan zaman logam

Ikuti Tryout SNBT & Menangkan E-Wallet 100rb

Habis dalam

01

:

08

:

07

:

15

Klaim

2

1

Jawaban terverifikasi

Iklan

N. Shoimah

Mahasiswa/Alumni Universitas Negeri Yogyakarta

27 September 2021 07:59

Jawaban terverifikasi

Halo Ayu 1. Zaman Paleolitikum atau Zaman Batu Tua adalah periode prasejarah yang diperkirakan berlangsung pada 600.000 tahun lalu. Ciri-ciri zaman Paleolithikum, yaitu alat-alat yang digunakan terbuat dari batu yang masih kasar, pola hidup manusianya masih mengembara atau nomaden, manusianya hidup dengan cara berburu dan meramu, manusianya hidup dalam kelompok kecil, ditemukannya Kebudayaan Ngandong dan Kebudayaan Pacitan. Contoh alatnya, adalah kapak genggam, kapak perimbas, dan flakes. 2. Zaman Mesolitikum merupakan zaman batu yang berlangsung antara periode Paleolitikum dan Neolitikum. Zaman Mesolitikum dikenal juga sebagai Zaman Batu Tengah atau Batu Madya. Ciri-ciri dari zaman Mesolitikum, adalah ditemukannya Kjokkenmoddinger dan abris sous roche, masyarakatnya mencari makan dengan berburu; meramu; dan bercocok tanam, hidup semi nomaden di tempat-tempat seperti goa atau tepi pantai, alat-alat yang digunakan didominasi dari tulang dan bebatuan kasar, sudah mengenal seni melukis. Contoh alatnya adalah, batu pipisan, kapak pendek, Kjokkenmoddinger dan abris sous roche. 3. Zaman Neolitikum atau Zaman Batu Muda adalah periode pada masa prasejarah ketika manusianya menggunakan alat-alat dari batu yang telah dihaluskan. Ciri-ciri dari zaman Neolitikum, adalah alat-alat batu sudah diasah dan dihias, tempat tinggal manusianya sudah menetap, perubahan dari food gathering ke food producing, masyarakatnya mengenal bercocok tanam dan beternak, ditemukannya kebudayaan kapak lonjong dan kapak persegi, masyarakatnya telah mengenal kepercayaan. Contoh alat yang dihasilkan, yaitu kapak persegi, kapak lonjong, tembikar, dan perhiasan. 4. Zaman Megalitikum biasa disebut dengan zaman batu besar, di mana masyarakatnya menggunakan peralatan dari batu yang berukuran besar. Pada periode ini, setiap bangunan yang didirikan oleh masyarakat sudah mempunyai fungsi yang jelas. Ciri-ciri dari zaman Megalitikum, adalah masyarakatnya menggunakan dan meninggalkan kebudayaan yang terbuat dari batu besar, berkembang dari zaman neolitikum hingga zaman perunggu, masyarakatnya mengenal kepercayaan animisme, masyarakatnya mengenal teknik bercocok tanam dan beternak, masyarakatnya menerapkan tradisi gotong royong. Contoh benda yang dihasilkan, seperti menhir, sarkofagus, dan dolmen. 5. Pada Zaman Logam, manusianya tidak hanya menggunakan peralatan sehari-hari dari batu, tetapi juga mampu membuat alat-alat dari logam. Manusia yang hidup pada Zaman Logam dikatakan telah mengembangkan teknologi yang cukup tinggi. Ciri-ciri pada zaman logam, diantaranya masyarakatnya menggunakan alat-alat logam untuk keperluan sehari-hari, masyarakat sudah berternak, mengembangkan sistem perdagangan dengan barter, dan bidang pertanian semakin maju. Alat-alat yang dihasilkan, seperti nekara, kapak corong, dan bejana perunggu. Dengan demikian, kebudayaan manusia semakin maju seiring dengan perkembangan zaman. Hal tersebut terbukti dari hasil kebudayaan dari zaman Paleolitikum sampai zaman Logam yang terus mengalami perkembangan, dan kemajuan. Mapel: Sejarah Kelas: 10 SMA Topik: Indonesia Zaman Praaksara Semoga membantu ya.


Iklan

Mau pemahaman lebih dalam untuk soal ini?

Tanya ke AiRIS

Yuk, cobain chat dan belajar bareng AiRIS, teman pintarmu!

Chat AiRIS

LATIHAN SOAL GRATIS!

Drill Soal

Latihan soal sesuai topik yang kamu mau untuk persiapan ujian

Cobain Drill Soal

Perdalam pemahamanmu bersama Master Teacher
di sesi Live Teaching, GRATIS!

Pertanyaan serupa

Apakah benar NIBKD dan MBKS dibentuk guna menghadapi kekuatan Belanda? Jelaskan!

28

5.0

Jawaban terverifikasi