Sally S

23 Desember 2021 06:44

Iklan

Sally S

23 Desember 2021 06:44

Pertanyaan

Sebutkan cabang atletik secara garis besar

Ikuti Tryout SNBT & Menangkan E-Wallet 100rb

Habis dalam

01

:

04

:

29

:

12

Klaim

1

1

Jawaban terverifikasi

Iklan

N. Citra

22 Januari 2022 18:07

Jawaban terverifikasi

Halo Sally, kakak bantu jawab ya. Terima kasih sudah bertanya. Jawaban untuk pertanyaan tersebut adalah jalan cepat, lari jarak pendek, lari jarak menengah, lari jarak jauh, lari rintangan, lompat jauh, lompat tinggi, lompat galah, lempar lembing, tolak peluru, lempar cakram, dan lempar martil. Cermati pembahasan berikut ini. Olahraga atletik adalah olahraga yang sering disebut sebagai olahraga tertua yang ada di dunia. Kata atletik sendiri berasal dari bahasa Yunani “Athlon” yang berarti berlomba atau bertanding. Olahraga ini dibagi menjadi 4 nomor besar, yaitu nomor jalan, nomor lari, nomor lompat, dan nomor lempar. 1. Jalan cepat Jalan cepat adalah satu-satunya cabang olahraga atletik yang masuk ke dalam nomor jalan. Sepintas, orang yang melakukan olahraga ini terlihat seperti sedang berlari-lari kecil. 2. Lari jarak pendek Pada lari jarak pendek, ada beberapa jarak yang perlu ditempuh, tergantung dari jenis perlombaan yang dilakukan. Lari jarak pendek biasanya dipertandingkan dengan pembagian jarak 100 meter, 200 meter, dan 400 meter, termasuk variasinya seperti estafet. 3. Lari jarak menengah Teknik lari jarak menengah sedikit berbeda dengan jarak pendek, sebab bertambahnya jarak tempuh akan memengaruhi cara berlari hingga teknik bernapas. Olahraga lari jarak menengah umumnya dipertandingkan dalam dua jenis jarak tempuh, yaitu 800 meter dan 1.500 meter. 4. Lari jarak jauh Meski pemenangnya tetap ditentukan dari waktu tempuh terpendek, namun para atlet lari jarak jauh biasanya akan berlari dengan kecepatan yang jauh lebih rendah namun stabil agar bisa menyelesaikan hingga garis finish. Pada perlombaan resmi, jarak masuk dalam lomba lari jarak jauh adalah mulai dari 3 kilometer hingga 42 kilometer (ultra marathon). 5. Lari rintangan/gawang Orang yang melakaukan cabang olahraga atletik yang satu ini harus berlari sambil berusaha melewati rintangan berbentuk gawang yang ditempatkan di track lari. Pertandingan lari gawang biasanya dibagi menjadi lari gawang 100 meter (untuk putri) dan 110 meter (putra), serta 3.000 meter halang rintang. 6. Lompat jauh Lompat jauh masuk sebagai cabang lompat horizontal yang dilakukan dengan memindahkan badan sejauh mungkin ke depan. 7. Lompat tinggi Lompat tinggi merupakan kelompok nomor lompat yang masuk sebagai lompatan vertikal yang dilakukan dengan memindahkan badan setinggi-tingginya tanpa bantuan alat. 8. Lompat galah Lompat galah juga termasuk sebagai cabang olahraga atletik lompat vertikal. Bedanya, orang yang melakukannya akan menggunakan galah atau tiang panjang sebagai tumpuan saat melompat. 9. Lempar lembing Lempar lembing masuk ke dalam kategori lemparan linier di mana posisi alat berada pada garis lurus sebelum dilempar. 10. Tolak peluru Olahraga tolak peluru gaya O’Brien atau ortodoks juga termasuk sebagai lemparan linier. Sebelum melempar peluru yang berbentuk bulat seperti bola yang terbuat dari logam, atlet yang melakukannya akan melakukan ancang-ancang dengan menempeatkan peluru di dekat leher. 11. Lempar cakram Pada cabang olahraga atletik lempar cakram, alat yang dilempar berbentuk seperti cakram yang pipih dan memiliki berat kurang lebih 2 kg. Lempar cakram masuk sebagai nomor lempar sirkuler. Sebelum melempar cakram, atlet melakukan ancang-ancang dengan memutar tubuh dan alat yang digenggamnya. 12. Lempar martil Lempar martil adalah cabang olahraga atletik nomor lempar yang menggunakan alat berupa martil alias bola berat yang tersambung dengan rantai yang juga kuat. Sebelum melemparnya, atlet akan mengayunkan bola tersebut sebanyak dua kali sambil memutar tubuh di area yang sudah ditentukan. Dengan demikian, jawaban untuk pertanyaan di atas adalah jalan cepat, lari jarak pendek, lari jarak menengah, lari jarak jauh, lari rintangan, lompat jauh, lompat tinggi, lompat galah, lempar lembing, tolak peluru, lempar cakram, dan lempar martil. Semoga membantu ya.


Iklan

Mau pemahaman lebih dalam untuk soal ini?

Tanya ke AiRIS

Yuk, cobain chat dan belajar bareng AiRIS, teman pintarmu!

Chat AiRIS

LATIHAN SOAL GRATIS!

Drill Soal

Latihan soal sesuai topik yang kamu mau untuk persiapan ujian

Cobain Drill Soal

Perdalam pemahamanmu bersama Master Teacher
di sesi Live Teaching, GRATIS!

Pertanyaan serupa

apa birama lagu alam bebas

9

0.0

Jawaban terverifikasi