Anonim A

28 Maret 2022 11:16

Iklan

Anonim A

28 Maret 2022 11:16

Pertanyaan

Pihak-pihak yang berhadapan dalam Konferensi Meja Bundar bundar atau KMB adalah Republik Indonesia BFO (musyawarah negara-negara bagian Buatan Belanda) dan Belanda sebelum bertemu dengan Belanda dalam KMB yang diselenggarakan di Den Haag tanggal 23 Agustus 1945 sampai dengan 2 November 1949. RI dan BFO akan bertemu terlebih dahulu dalam Konferensi inter Indonesia untuk menyamakan pendapat dalam bidang? a. ekonomi dan keuangan b. ketatanegaraan dan militer c. batas-batas negara d. wilayah negara dan hukum e. Penyusunan GBHN

Ikuti Tryout SNBT & Menangkan E-Wallet 100rb

Habis dalam

01

:

00

:

55

:

39

Klaim

11

2

Jawaban terverifikasi

Iklan

N. Shoimah

Mahasiswa/Alumni Universitas Negeri Yogyakarta

29 Maret 2022 13:31

Jawaban terverifikasi

Halo Aliya, kaka bantu jawab ya. Jawabannya adalah B. Yuk simak pembahasannya! Konferensi Inter Indonesia diselenggarakan dalam dua tahap. Tahap pertama berlangsung di Yogyakarta pada 19-22 Juli 1949 dan tahapan kedua diselenggarakan pada 30 Juli-2 Agustus 1949. Konferensi Inter Indonesia dilaksanakan dengan tujuan utama mempersiapkan pelaksanaan Konferensi Meja Bundar (KMB) antara Republik Indonesia dan BFO (Bijeenkomst voor Federaal Overleg) yang mendukung penyerahan tanpa syarat kedaulatan daerah mereka kepada Republik Indonesia. Konferensi ini dilaksanakan untuk menyamakan pandangan antara RI dengan BFO terutama yang berkaitan dengan pembentukan Republik Indonesia Serikat. Pembicaraan dalam Konferensi Inter Indonesia hampir seluruhnya tentang masalah pembentukan negara Republik Indonesia Serikat (RIS), di antaranya menyangkut masalah tata susunan dan hak pemerintah RIS serta bentuk kerja sama antara RIS dan Belanda dalam perserikatan Uni tersebut. Dalam hal ini, BFO mendukung tuntutan Indonesia atas penyerahan kedaulatan tanpa ikatan-ikatan politik ataupun ekonomi. Dalam bidang pertahanan dan militer, konferensi ini memutuskan beberapa hal sebagai berikut. 1. Angkatan Perang Republik Indonesia Serikat (APRIS) merupakan angkatan perang nasional. 2. TNI merupakan kekuatan inti APRIS. APRIS akan menerima orang-orang Indonesia yang ada di dalam kesatuan KNIL, VB (Veillighelds Bataljons), dan kesatuan tentara Belanda lainnya dengan syarat-syarat yang akan ditentukan lebih lanjut; 3. Pertahanan negara akan menjadi tugas dan hak pemerintahan RIS. Negara-negara bagian lain tidak mempunyai angkatan perang sendiri. Dengan demikian, Konferensi Inter Indonesia dilaksanakan untuk menyamakan pendapat dalam bidang ketatanegaraan dan militer/ Semoga membantu ya :)


Iklan

30 Maret 2022 05:41

B. ketatanegaraan dan militer


Mau pemahaman lebih dalam untuk soal ini?

Tanya ke AiRIS

Yuk, cobain chat dan belajar bareng AiRIS, teman pintarmu!

Chat AiRIS

LATIHAN SOAL GRATIS!

Drill Soal

Latihan soal sesuai topik yang kamu mau untuk persiapan ujian

Cobain Drill Soal

Perdalam pemahamanmu bersama Master Teacher
di sesi Live Teaching, GRATIS!

Pertanyaan serupa

Apakah benar NIBKD dan MBKS dibentuk guna menghadapi kekuatan Belanda? Jelaskan!

30

5.0

Jawaban terverifikasi