Pitaloka M

17 Mei 2022 05:07

Iklan

Pitaloka M

17 Mei 2022 05:07

Pertanyaan

persamaan kerajaan banten dengan kerajaan goa tallo!

Ikuti Tryout SNBT & Menangkan E-Wallet 100rb

Habis dalam

00

:

06

:

08

:

57

Klaim

1

1

Jawaban terverifikasi

Iklan

N. Halimah

Mahasiswa/Alumni Universitas Indraprasta PGRI

23 Mei 2022 03:33

Jawaban terverifikasi

Persamaan Kerajaan Banten dan Goa Tallo adalah sama-sama hancur karena adanya campur tangan VOC. Untuk lebih jelasnya, yuk pahami penjelasan berikut. Persamaan Kerajaan Banten dan Goa Tallo adalah sama hancur karena di adu domba oleh kolonial VOC. 1. Kerajaan Banten Kerajaan Banten mencapai puncak kejayaan pada masa pemerintahan Sultan Ageng Tirtayasa (1650– 1682). Sultan Ageng adalah penguasa yang menolak segala bentuk monopoli, namun hal itu membuat VOC merasa terancam. Oleh karena itu, VOC berusaha menguasai Banten. Siasat VOC untuk menguasai Banten adalah politik Devide et Impera. Saat itu putra Sultan Ageng Tirtayasa yang bernama Pangeran Abdulkahar (Sultan Haji) dapat dihasut oleh VOC supaya merebut tahta kerajaan dari ayahnya. Akibatnya terjadilah perpecahan dalam keluarga Sultan Ageng Tirtayasa. Akhirnya, Sultan Ageng Tirtayasa dapat dikalahkan Belanda dan Sultan Haji. Pada tahun 1683 Sultan Ageng Tirtayasa tertangkap, sedangkan Pangeran Purbaya melarikan diri ke daerah Priangan. Atas jasa baik VOC, Sultan Haji naik tahta menggantikan Sultan Ageng Tirtayasa. Pada tahun 1750-1752 rakyat Banten dipimpin Kiai Tapa dan Ratu Bagus Buang melakukan perlawanan terhadap VOC. Namun, perlawanan ini juga berhasil dipatahkan oleh VOC. Perlawanan 2. Kerajaan Goa Tallo Kesultanan Gowa-Tallo atau Kerajaan Makassar adalah kerajaan Islam di Sulawesi Selatan. Kesultanan Gowa-Tallo mencapai puncak kejayaan pada masa pemerintahan Sultan Hasanuddin. Di bawah kekuasaannya, kerajaan ini menjadi pusat perdagangan di Indonesia bagian timur. Sultan Hasanuddin juga mempimpin perjuangan melawan penjajah VOCdi daerah Makassar. Perlawanan Sultan Hassanudin, didasari atas keinginan VOC untuk menguasai perdagangan dan wilayah Makassar lewat sistem monopoli dan terjadi. Pertempuran diakhiri dengan perjanjian Bungaya/Bongaya, yaitu perjanjian perdamaian yang ditanda tangani pada tanggal 18 November 1667 di Bungaya, Makassar, Sulawesi Selatan antara Kesultanan Gowa yang diwakili oleh Sultan Hasanuddin dan pihak VOC yang diwakili oleh Laksamana Cornelis Speelman. Perjanjian ini merupakan perjanjian perdamaian setelah kalahnya perlawanan Kesultanan Gowa dalam melawan VOC di Makassar. Isi perjanjian ini adalah deklarasi kekalahan Gowa dari VOC serta pengesahan monopoli perdagangan rempah-rempah oleh VOC dan sejumlah barang di pelabuhan Makassar yang dalam kekuasaan Kesultanan Gowa. Dengan demikian, persamaan Kerajaan Banten dan Goa Tallo adalah sama-sama hancur karena adanya campur tangan VOC. Semoga membantu yaa :))


Iklan

Mau pemahaman lebih dalam untuk soal ini?

Tanya ke AiRIS

Yuk, cobain chat dan belajar bareng AiRIS, teman pintarmu!

Chat AiRIS

LATIHAN SOAL GRATIS!

Drill Soal

Latihan soal sesuai topik yang kamu mau untuk persiapan ujian

Cobain Drill Soal

Perdalam pemahamanmu bersama Master Teacher
di sesi Live Teaching, GRATIS!

Pertanyaan serupa

Apakah benar NIBKD dan MBKS dibentuk guna menghadapi kekuatan Belanda? Jelaskan!

30

5.0

Jawaban terverifikasi