Felis L

08 Juni 2022 05:04

Iklan

Felis L

08 Juni 2022 05:04

Pertanyaan

Perhatikan gambar sel di bawah ini. Identifikasilah bagian-bagiannya. Bagian-bagian yang menyusun sel tumbuhan. C.

alt

Ikuti Tryout SNBT & Menangkan E-Wallet 100rb

Habis dalam

00

:

05

:

58

:

39

Klaim

5

1

Jawaban terverifikasi

Iklan

A. Agustina

Mahasiswa/Alumni Universitas Padjadjaran

08 Juni 2022 07:33

Jawaban terverifikasi

Bagian C pada gambar soal menunjukkan bagian nukleolus (anak inti). Nukleus atau inti sel (gambar bagian A) merupakan organel terbesar dalam sel. Nukleus berfungsi sebagai pengatur seluruh kegiatan sel. Selain itu, di dalam nukleus mengandung informasi genetik yang berfungsi dalam pewarisan sifat. Di dalam nukleus terdapat beberapa bagian-bagian yaitu: B. Kromatin terdapat pada nukleoplasma (cairan inti). Kromatin tampak jelas pada saat sel tidak membelah. Pada saat sel membelah, butiran kromatin menebal menjadi struktur seperti benang yang disebut kromosom. Kromosom mengandung DNA (asam deoksiribonukleat) yang berfungsi menyampaikan informasi genetik melalui sintesis protein. C. Nukleolus (anak inti), berfungsi menyintesis berbagai macam molekul RNA (asam ribonukleat) yang digunakan dalam perakitan ribosom. Ribosom penting bagi sintesis protein dalam sel. D. Membran inti, merupakan lapisan atau selaput yang membatasi inti sel dengan sitoplasma. Dengan adanya membran inti sel, maka materi genetik (DNA dan RNA) tidak akan tercampur dengan sitoplasma dan organel sel lainnya. Selain itu, membran inti juga berperan sebagai tempat pertukaran zat antara nukleus dan sitoplasma melalui pori-pori pada membran inti sel. Jadi, bagian C pada gambar soal menunjukkan bagian nukleolus (anak inti).


Iklan

Mau pemahaman lebih dalam untuk soal ini?

Tanya ke Forum

Biar Robosquad lain yang jawab soal kamu

Tanya ke Forum

LATIHAN SOAL GRATIS!

Drill Soal

Latihan soal sesuai topik yang kamu mau untuk persiapan ujian

Cobain Drill Soal

Perdalam pemahamanmu bersama Master Teacher
di sesi Live Teaching, GRATIS!

Pertanyaan serupa

Kemungkinan keturunan anak laki-laki mengalami buta warna dari pernikahan seorang laki-laki normal dengan seorang wanita buta warna ialah...

184

5.0

Jawaban terverifikasi