Olivia D

11 April 2022 00:48

Iklan

Olivia D

11 April 2022 00:48

Pertanyaan

Penyebab terjadinya perubahan warna gigi tendiri dari faktor lokal dan faktor sistemik. Faktor lokal tersebut antara lain disebabkan oleh pasta gigi atau gel khusus yang dioleskas pada gigi, atau cairan untuk berkumur. Penyebab perubahan warna gigi karena faktor sistemik ialah akibat asupan fluor yang berlebih pada masa pembentukan email dan kalsifikasi gigi melalui fluoridasi air minum, tablet fluor, atau obat tetes, yang dikenal sebagai fluorosis gigi. WHO menetapkan komponen fluoride minimal sehingga dapat berkhasiat adalah 800 ppm. Sedangkan BPOM menetapkan standar kandungan fluoride dalam pasta gigi sebesar 800 sampai 1500 ppm, namun untuk pasta gigi anak rentangnya yaitu 250 sampai 500ppm. Melalui penelitian yang sederhana, Athar membandingkan dua merk pasta gigi dengan bahan aktif flouride yang beredar bebas dipasaran untuk mengetahui pasta gigi yang aman digunakan sehari-hari. Berdasarkan data tersebut, Athar menarik beberapa kesimpulan : (1) pasta gigi X memiliki kandungan fluoride yang dapat memberikan manfaat. (2) pasta gigi X dapat membuat perubahan wama pada gigi. (3) pasta gigi Y aman digunakan sesuai standar BPOM. (4) pasta gigi Y merupakan cocok digunakan sebagai pasta gigi anak-anak. Di antara keempat kesimpulan yang dikemukakan oleh Athar, yang benar adalah ... A. (1) dan (2) B. (1) dan (3) C. (2) dan (3) D. (1) dan (4) E. (2) dan (4)

alt

Ikuti Tryout SNBT & Menangkan E-Wallet 100rb

Habis dalam

01

:

02

:

12

:

07

Klaim

1

1

Jawaban terverifikasi

Iklan

I. Yassa

31 Juli 2022 04:47

Jawaban terverifikasi

Jawaban: pernyataan (3) Untuk menentukan pernyataan yang benar maka kita harus menentukan nilai kandungan fluoride dalam pasta gigi X dan Y dengan menggunakan persen massa. Persen massa adalah suatu ukuran konsentrasi suatu massa zat/unsur dalam suatu senyawa. Menentukan kandungan fluoride (F) dalam pasta gigi X Kadar sodium monofluorophosphate (NaFPO3) pada pasta gigi X adalah 0,50%, jika dikonversikan ke ppm atau parts per million menjadi: 0,50%= 0,50% x 10⁶= 5000 ppm Kandungan F pada NaFPO3 jika diketahui Ar F= 19 Kandungan F pada NaFPO3= ((Jumlah F x Ar F)/Mr NaFPO3) x kadar NaFPO3 dalam ppm Kandungan F pada NaFPO3= ((1 x 19 gram/mol)144 gram/mol) x 5000 ppm Kandungan F pada NaFPO3= 659,72 ppm Berdasarkan standar dan pernyataan pada soal diketahui bahwa kandungan F dalam pasta gigi X tidak dapat memberikan manfaat dan tidak dapat membuat perubahan wama pada gigi karena dibawah standar WHO dan BPOM yaitu 800 ppm. Jadi, pernyataan (1) dan (2) tidak sesuai. Menentukan kandungan fluoride (F) dalam pasta gigi Y Kadar sodium fluoride (NaF) pada pasta gigi Y adalah 0,30%, jika dikonversikan ke ppm atau parts per million menjadi: 0,30%= 0,30% x 10⁶= 3000 ppm Kandungan F pada NaF jika diketahui Ar F= 19 Kandungan F pada NaF= ((Jumlah F x Ar F)/Mr NaF) x kadar NaF dalam ppm Kandungan F pada NaF= ((1 x 19 gram/mol)42 gram/mol) x 3000 ppm Kandungan F pada NaF= 1357,14 ppm Berdasarkan standar dan pernyataan pada soal diketahui bahwa kandungan F dalam pasta gigi Y dapat memberikan manfaat karena nilainya di atas standar WHO dan ada pada rentang BPOM. Namun pasta gigi Y tidak dapat digunakan sebagai pasta gigi anak-anak karena kandungan F-nya tidak ada pada rentang 250 sampai 500 ppm. Jadi, pernyataan (3) sesuai sedangkan (4) tidak sesuai. Dengan demikian, pernyataan yang sesuai adalah pernyataan (3).


Iklan

Mau pemahaman lebih dalam untuk soal ini?

Tanya ke AiRIS

Yuk, cobain chat dan belajar bareng AiRIS, teman pintarmu!

Chat AiRIS

LATIHAN SOAL GRATIS!

Drill Soal

Latihan soal sesuai topik yang kamu mau untuk persiapan ujian

Cobain Drill Soal

Perdalam pemahamanmu bersama Master Teacher
di sesi Live Teaching, GRATIS!

Pertanyaan serupa

Tulislah nama yang benar untuk senyawa di bawah ini menggunakan Sistem Yunani dan Bilangan Oksidasi! (j)PCI5

36

5.0

Jawaban terverifikasi