Auliaaa A

07 Oktober 2021 08:13

Iklan

Auliaaa A

07 Oktober 2021 08:13

Pertanyaan

Pada elektrolisis larutan garam M(NO3)2 dengan elektrode Pt, di katode terbentuk 0,325 gram logam M. Larutan hasil elektrolisis ternyata dapat dinetralkan oleh 100 mL larutan KOH 0,1 M. Tentukan massa atom relatif M!

Ikuti Tryout SNBT & Menangkan E-Wallet 100rb

Habis dalam

00

:

17

:

12

:

48


2

2

Jawaban terverifikasi

Iklan

L. Avicenna

Master Teacher

16 Oktober 2021 13:15

Jawaban terverifikasi

Hai Kak Aulia semoga terbantu ya :D Jenjang : Kelas XII SMA Topik : Reaksi Redoks dan Sel Elektrokimia Menentukan reaksi elektrolisis M(NO3)2 Katoda : M2+ + 2e → M | x2 Anoda : 2H2O → 4H+ + 4e + O2 Katoda : 2M2+ + 4e → 2M Anoda : 2H2O → 4H+ + 4e + O2 Menentukan mol H+ (Reaksi penetralan) Mol H+ = mol OH- Mol OH- = mol KOH Mol OH- = Volume KOH x M KOH Mol OH- = 0,1 L x 0,1 M Mol OH- = 0,01 mol Mol H+= 0,01 mol Menentukan mol elektron Mol elektron = mol H+ Mol elektron = 0,01 mol Menentukan mol logam M Mol elektron anoda = mol elektron katoda Mol elektron katoda = 0,01 mol Mol logam M = 2/4 x mol elektron Mol logam M = 0,5 x 0,01 mol Mol logam M = 0,005 mol Menentukan Ar logam M Ar logam M = massa M / mol M Ar M = 0,325 gram / 0,005 mol Ar M = 65 gram/mol Jadi Ar logam M adalah 65 gram/mol.


Iklan

Auliaaa A

Level 24

19 Oktober 2021 09:24

Terima kasih kak^^


Buka akses jawaban yang telah terverifikasi

lock

Yah, akses pembahasan gratismu habis


atau

Dapatkan jawaban pertanyaanmu di AiRIS. Langsung dijawab oleh bestie pintar

Tanya Sekarang

Mau pemahaman lebih dalam untuk soal ini?

Tanya ke AiRIS

Yuk, cobain chat dan belajar bareng AiRIS, teman pintarmu!

LATIHAN SOAL GRATIS!

Drill Soal

Latihan soal sesuai topik yang kamu mau untuk persiapan ujian

Perdalam pemahamanmu bersama Master Teacher
di sesi Live Teaching, GRATIS!